SEBERAPA liar kamu di ranjang? Jika kamu menyukai hal baru dalam bercinta, kegiatan satu ini boleh dicoba: menggigit pasangan. Kelihatannya memang agak kasar, namun bagi beberapa pasangan, saling menggigit di tengah-tengah permainan merupakan hal lumrah.
Pakar Seks Kayla Lords di laman Askmen mengatakan beberapa pasangan saling menggigit untuk membangkitkan gairah seksual. Beberapa bagian tubuh bisa menjadi sasarannya untuk makin memanaskan percintaan. "Menggigit secara seksual bisa sesederhana menggigit telinga, atau sekuat menenggelamkan gigi ke bahu dan menggigit sekeras mungkin," kata Lords.
Baca Juga:
Di sisi lain, Ahli seks Mackenzie Riel menuturkan menggigit pasangan bisa menjadi bentuk kasih sayang. Apalagi jika dilakukan dengan penuh kelembutan, perasaan cinta akan semakin membara. Terkadang, menggigit juga menjadi ajang pembuktian siapa yang lebih perkasa di atas ranjang.

Sementara menurut Pendidik Seks Kenneth Play, kegiatan menggigit pasangan memang menjadi salah satu fantasi beberapa pasangan. "Mereka mungkin juga menyukai insting dasar, baik rasa takut yang diciptakan maupun gigitan yang sebenarnya," ujarnya.
Namun, tentu saja menggigit pasangan tidak bisa disamakan seperti kamu menyantap makanan. Alih-alih membangkitkan gairah, kuatnya gigitan akan membuat pasangan kesakitan dan menurunkan mood bercintanya. Lantas bagaimana cara yang benar saat menggigitnya?
Pertama, jangan terburu-buru. Meskipun kamu sedang benar-benar on, tetap lakukan gigitan dengan perlahan, tidak perlu melakukannya dengan intensitas penuh. Tidak lupa juga, komunikasikan dan minta persetujuannya sebelum menggigitnya. "Ini bisa sangat menyenangkan bagi sebagian orang, tetapi tidak semua orang," kata Riel.
Baca Juga:
Kemudian, tetapkan batas saat menggigitnya. Riel menyarankan setelah melakukan gigitan, tanyakan kepadanya apakah gigitan tersebut membuatnya kesakitan. Pastikan gigitan tersebut membuatnya tetap nyaman bercinta denganmu. "Hanya untuk memastikan bahwa Anda tidak menyakiti pasangan Anda," paparnya.
Selain itu, kamu tidak boleh sembarangan menentukan bagian tubuh pasangan yang ingin digigit. Sebab, sensasi setiap orang dalam melakukan hal ini berbeda-beda. Mungkin kamu menyukai menggigit di bagian tubuh tertentu, tapi boleh jadi ia tidak menyukainya.

"Beberapa orang suka bahu mereka digigit, yang lain membenci saraf yang bisa ditusuk di sana. Beberapa orang suka paha bagian dalam mereka digigit karena lokasi erotis, sementara yang lain sensitif di sana," papar Play.
Terakhir dan paling penting, menggigit pasangan saat bercinta bukan sekadar menancapkan gigi kamu ke bagian tubuhnya. Lakukan gigitan dengan penuh kasih sayang dan rayuan. Mengombinasikan kecupan dan silat lidah sambil menggigitnya juga bisa menjadi variasi.
"Cium dan gigitlah tubuhnya secara berkala untuk menunjukkan betapa Anda menyukainya, dan untuk membangun antisipasi," tutup Riel. (ikh)
Baca Juga: