Kenali 5 Tipe Kepribadian dalam Teori Big Five Personality

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Desember 2022
Kenali 5 Tipe Kepribadian dalam Teori Big Five Personality
Kenali kepribadianmu. (Foto: Unsplash/Brooke Cagle)

KAMU masih bingung masuk dalam tipe kepribadian yang mana? Teori Big Five Personality mungkin bisa membantumu dan menjelaskan ranah kekuatan kepribadianmu di bagian mana.

Mengutip laman Alodokter, teori Big Five Personality menyebutkan bahwa kepribadian manusia yang kompleks dapat dirangkum ke dalam lima ciri, yakni openness, conscientiousness, extraversion, agreeableness, dan neuroticism. Kelimanya disingkat menjadi OCEAN.

Berikut penjelasan mengenai lima dimensi kepribadian yang ada di teori Big Five Personality.

Baca juga:

Mengetahui Kepribadian Seseorang Lewat Jam Tidur

1. Openness

Sesuai namanya, ciri kepribadian yang satu ini mencerminkan keterbukaan seseorang terhadap sesuatu dan pengalaman baru. Individu yang memiliki skor tinggi dalam tipe kepribadian ini biasanya memiliki keingintahuan yang tinggi, senang mempelajari hal baru, kreatif, imajinatif, dan suka berpetualang.

2. Conscientiousness

Conscientiousness merupakan dimensi kepribadian yang berhubungan dengan kehati-hatian seseorang dalam bertindak. Umumnya, orang yang mendapat skor tinggi dalam dimensi kepribadian ini memiliki sifat optimis, stabil secara emosional, terorganisir, berorientasi pada detail, dan baik dalam pencernaan.

Kenali 5 Tipe Kepribadian dalam Teori Big Five Personality
Conscientiousness merupakan dimensi kepribadian yang berhubungan dengan kehati-hatian seseorang dalam bertindak. (Foto: Unsplash/Sanket Kumar)

3. Extraversion

Extraversion adalah kepribadian yang cenderung suka berinteraksi secara sosial. Artinya jika memiliki skor tinggi, orang tersebut kemungkinan suka keramaian, mudah berteman, dan suka menjadi pusat perhatian. Intinya, mereka akan merasa berenergi saat berada dalam situasi sosial.

Baca juga:

Urutan Kelahiran Pengaruhi Kepribadian dan Cara Anak Dibesarkan

4. Agreeableness

Agreeableness adalah kepribadian memperhatikan bagaimana cara memperlakukan hubungannya dengan orang lain. Dimensi kepribadian ini erat kaitannya dengan kepercayaan, altruisme, kasih sayang, dan perilaku prososial lainnya.

Inilah mengapa seseorang dengan skor agreeableness yang tinggi kebanyakan adalah orang yang penuh empati, bisa dipercaya, peduli dengan kesejahteraan orang lain, dan siap membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan.

Kenali 5 Tipe Kepribadian dalam Teori Big Five Personality
Tipe kepribadian neuroticism mengacu pada stabilitas emosi seseorang. (Foto: Unsplash/Ahmed Nishaath)

5. Neuroticism

Neuroticism mengacu pada stabilitas emosi seseorang. Dimensi ini ditandai dengan kesedihan, kemurungan, dan ketidakstabilan emosi. Mereka yang memiliki skor tinggi dalam neuroticism biasanya lebih mudah stres dan cemas, moody-an, merasa tidak aman, dan mudah tersinggung.

Mengenal lima tipe kepribadian dari teori Big Five Personality dapat membantumu lebih mengenal diri sendiri, termasuk potensi dan keunggulan yang ada di dalam diri. Selain itu, kamu juga bisa menilai kelemahanmu yang nantinya dapat digunakan untuk memperbaiki diri. (and)

Baca juga:

Pandemi Mengubah Kepribadian

#Kepribadian
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.
Bagikan