[HOAKS atau FAKTA]: Barack Obama Gabung Timses Ganjar-Mahfud

Mula AkmalMula Akmal - Minggu, 03 Desember 2023
[HOAKS atau FAKTA]: Barack Obama Gabung Timses Ganjar-Mahfud

Tangkap layar konten hoaks. (Foto: Mafindo)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com- Beredar pesan berantai melalui media sosial Whatsapp, sebuah video yang memperlihatkan Mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, dalam sebuah pertemuan besar yang disaksikan secara langsung oleh banyak orang dan media.

Di dalam keterangannya, video berdurasi 38 detik tersebut, diklaim sebagai sebuah video dari Obama, yang menjadi Tim Sukses dari pasangan calon presiden dan wakil presiden, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Baca Juga:

Bawaslu Imbau Masyarakat Waspada Hoaks saat Masa Kampanye

Tampak di detik ke 31, Obama membuka sebuah kain yang menutupi pajangan berukuran besar, yang ketika dibuka, menunjukkan gambar dari pasangan calon dengan nomor urut 03 tersebut. Lalu apakah benar Obama merupakan Tim Sukses dari Ganjar-Mahfud MD?

FAKTA

Namun setelah melalui penelusuran lebih lanjut, ditemukan kekeliruan yang terkandung di dalam pesan berantai yang tengah ramai beredar tersebut.

Pasalnya, melalui pencarian gambar menggunakan Google Image Search, video asli dari pertemuan oleh Obama tersebut ternyata diambil dari video Youtube Smithsonian’s National Portrait Gallery dengan nama akun Smithsonian.

Dalam video asli yang berdurasi lebih dari 50 menit, Smithsonian’s National Portrait Gallery merilis lukisan potret Obama dan istrinya, Michelle. Kedua lukisan itu dilukis oleh Kehinde Wiley dan Amy Sherald. Video asli dipublikasikan pada 12 Februari 2018.

Lukisan inilah yang ditampilkan oleh Obama pada saat membuka penutup berwarna hitam yang menutup lukisan tersebut, bukan foto dari Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA] Hotman Paris Pimpin Seluruh Pengacara Dukung Anies di Pilpres 2024

Sebelumnya pernah juga beredar informasi salah dengan menggunakan konten yang serupa. Lukisan yang ditampilkan oleh Obama diubah menjadi foto dari Prabowo Subianto. Hoaks ini telah beredar sejak tahun 2019 lalu.

Jadi dapat disimpulkan, klaim yang menyebutkan bahwa Barack Obama merupakan Tim Sukses dari pasangan calon Ganjar-Mahfud merupakan klaim yang salah.

Video berdurasi 38 detik tersebut telah melalui proses pengeditan dan termasuk ke dalam kategori manipulated content atau konten yang dimanipulasi.

KESIMPULAN

Faktanya, video yang beredar tersebut telah melalui proses pengeditan. Selengkapnya dapat dilihat di dalam penjelasan. (Knu)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Erick Thohir Gantikan Gibran Jadi Cawapres Prabowo

##HOAKS/FAKTA
Bagikan
Ditulis Oleh

Mula Akmal

Jurnalis dan profesional komunikasi dengan pengalaman memimpin redaksi, menggarap strategi konten, dan menjembatani informasi publik lintas sektor. Saat ini menjabat sebagai Managing Editor di Merah Putih Media, dengan rekam jejak kontribusi di The Straits Times, Indozone, dan Koran Sindo, serta pengalaman strategis di Yayasan Konservasi Alam Nusantara dan DPRD DKI Jakarta. Bagi saya, setiap berita adalah peluang untuk menghadirkan akurasi, relevansi, dan dampak nyata bagi pembaca.

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Minta Izin ke Rakyat untuk Menyewa Hacker Bobol Data Anggaran di DPR
Beredar isu Menkeu Purbaya memperkerjakan hacker untuk jebol informasi anggaran DPR.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Minta Izin ke Rakyat untuk Menyewa Hacker Bobol Data Anggaran di DPR
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Beredar konten yang berisi Anies menyebut orang-orang di sekeliling Prabowo munafik dan gila jabatan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa
Ketua MPR Ahmad Muzani menyindir Wapres Gibran sebagai Fufufafa, cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Beredar informasi yang menyebut Jokowi dan Gibran akan berkontestasi di Pilpres 2029.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Pastikan Koperasi Merah Putih Bisa Layani Pinjol
Beredar informasi di media sosial yang menyebut Kopdes Merah Putih melayani pinjaman online untuk masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Pastikan Koperasi Merah Putih Bisa Layani Pinjol
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Wasit Disuap, Presiden FIFA Cabut Kemenangan Irak, Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Polemik soal kegagalan Timnas Indonesia di kualifikas Piala Dunia 2026 masih terus dibahas di media sosial.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 28 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Wasit Disuap, Presiden FIFA Cabut Kemenangan Irak, Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Wasit Asal China yang Pimpin Laga Indonesia vs Irak Dipecat FIFA
Konteks asli video merupakan momen Presiden FIFA Gianni Infantino menyampaikan pesan kepada PSSI
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Wasit Asal China yang Pimpin Laga Indonesia vs Irak Dipecat FIFA
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terima Tawaran PSSI, Louis Van Gaal Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Media sosial diramaikan dengan isu Louis Van Gaal bakal melatih Timnas Indonesia. Cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 25 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terima Tawaran PSSI, Louis Van Gaal Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: DPR Dibubarkan Karena Dianggap Tak Berguna dan Selalu Menghalangi Rakyat
Unggahan tersebut terbilang populer dengan lebih dari 12.400 tanda suka dan 2.400 komentar
Angga Yudha Pratama - Jumat, 24 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: DPR Dibubarkan Karena Dianggap Tak Berguna dan Selalu Menghalangi Rakyat
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia
Dia meminta publik agar bersabar menanti
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia
Bagikan