Enam Tipe Cemburu. Kamu Tipe yang Mana?

Muchammad YaniMuchammad Yani - Kamis, 16 Januari 2020
Enam Tipe Cemburu. Kamu Tipe yang Mana?
Cemburu adalah perasaan yang manusiawi. (Foto: Pixabay/Pexels)

CEMBURU merupakan sebuah emosi yang timbul karena seseorang merasa dirinya tersaingi, ingin mempertahankan sesuatu, dan takut akan kehilangan sesuatu yang berharga. Banyak orang menyebut bahwa cemburu adalah tanda cinta. Ada juga yang bilang cemburu itu adalah sifat yang terlalu posesif. Memiliki pasnagan yang cemburuan terkadang memang membuat kita jengkel.

Namun, perasaan cemburu tidak hanya menyangkut dengan perasaan cinta saja. Dirangkum dari beberapa sumber, berikut enam jenis cemburu yang harus kamu ketahui.

Baca juga:

Warna yang Jadi Tren di Tahun 2020


1. Cemburu normal

Jenis cemburu yang paling sering kita alami. (Foto: Inspiring Tips)
Jenis cemburu yang paling sering kita alami. (Foto: Inspiring Tips)

Cemburu ini adalah jenis cemburu yang paling sering kita alami. Ia muncul karena takut apa yang kamu miliki direbut oleh orang lain. Rasa cemburu ini tidak hanya dirasakan oleh orang dewasa yang menjalin hubungan, tetapi juga saat kamu masih bayi dan anak-anak, lho! Tapi tidak perlu khawatir, karena jenis cemburu ini masih dianggap normal dan wajar.

2. Cemburu reaktif

Cemburu yang muncul secara reflektif. (Foto: Vixen Daily)
Cemburu yang muncul secara reflektif. (Foto: Vixen Daily)


Jenis cemburu ini biasanya cenderung reflektif, seperti menanyakan seberapa marah jika pasangan menggoda atau mencium orang lain. Rasanya seperti timbul kecemburuan sesaat di dalam psikis seseorang. Seorang peneliti bidang psikologi, Adam Davis, mengatakan bahwa kecemburuan reaktif bersifat lebih emosional dan biasanya terjadi karena masalah perselingkuhan.

Baca juga:

Inspiratif, Nenek asal Korea Ini Masih Aktif Lakukan Binaraga di Usia 75 Tahun

3. Cemburu tanpa alasan

Cemburu tanpa alasan memang membuat jengkel. (Foto: Leomansecrets)
Cemburu tanpa alasan memang membuat jengkel. (Foto: Leomansecrets)


Cemburu jenis ini biasanya membuat jengkel pasanganmu atau orang lain. Ia timbul secara tidak jelas dan tidak masuk akal. Misalnya, pasanganmu menyukai beberapa penyanyi seperti Harry Styles, Bruno Mars, dan artis lainnya. Mereka takut bahwa kamu akan jatuh kepelukan idolamu. Padahal, pasanganmu mengetahui bahwa hal ini tidak mungkin terjadi. Duh, bikin emosi aja ya.


4. Cemburu buta

Berujung pada tindakan kriminal. (Foto: Elite Daily)
Berujung pada tindakan kriminal. (Foto: Elite Daily)

Perasaan cemburu buta adalah jenis cemburu yang sangat berbahaya. Pasalnya, jika seseorang sudah berada dalam kondisi cemburu buta, ia bisa melakukan hal nekat. Salah satu contoh ekstremnya adalah suami yang tega membunuh istrinya karena cemburu buta. Wah, serem ya!

5. Cemburu fisik

Menginginkan bentuk tubuh seperti orang lain. (Foto: Pixabay/5132824)
Menginginkan bentuk tubuh seperti orang lain. (Foto: Pixabay/5132824)

Dari namanya saja mungkin kamu sudah bisa menebak. Ya, cemburu ini ditekankan pada seseorang yang iri melihat fisik orang lain lebih menarik. Seperti kulitnya yang putih, rambut lurus, wajah tampan, tinggi badan, dan lain sebagainya. Kamu seolah-olah menekankan diri pada kekurangan fisik yang kamu miliki. Padahal tanpa kamu sadari, kamu memiliki kelebihan yang belum tentu orang lain miliki. Jadi, bersyukur ya!

6. Cemburu karena ingin melindungi

Perasaan cemburu yang timbul karena ingin melindungi seseorang. (Foto: Pexels/Pixabay)
Perasaan cemburu yang timbul karena ingin melindungi seseorang. (Foto: Pexels/Pixabay)

Cemburu ini biasanya timbul karena seseorang ingin melindungi orang yang disayangi dari kejahatan, sedih, dan kecewa. Sikap cemburu ini biasanya dirasakan oleh para orang tua yang ingin melindungi anaknya atau individu yang beranjak dewasa dan ingin melindungi lawan jenisnya. (And)

Baca juga:

Air Purifier, Humidifier dan Diffuser, Apa Sih Bedanya?

#Cemburu Buta
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu
Bagikan