Misi Baru New Horizons

Fadhli Fadhli - Minggu, 30 Agustus 2015
Misi Baru New Horizons
Ilustrasi perjalanan New Horizons ke sabuk Kuiper. (Foto: NASA)

MerahPutih Sains - Sudah lebih dari sebulan sejak pesawat ruang angkasa New Horizons terbang sedekat mungkin dengan Pluto dan mengambil foto-foto planet kerdil itu. Kini NASA telah memutuskan misi baru untuk New Horizons.

NASA memutuskan New Horizons untuk mengeksplorasiobjek sabuk Kuiper (KBO) di sekeliling Pluto. KBO adalah cincin di sekitar planet yang penuh dengan butiran es. Namun dibutuhkan bahan bakar lebih dan sistem komunikasi yang mampu bekerja meski berada di wilayah es kuiper.

Seperti dikatakan dalam situs resminya, NASA juga masih membutuhkan beberapa saat untuk menemukan jalur penerbangan terbaik ke KBO. NASA pernah menemukan target penerbangan yang sempurna pada tahun 2014 untuk menuju KBO yang disebut 2014MU69.

Potential Target 1 (PT1), nama lain dari 2014MU69, memiliki sekitar  satu persen masa Pluto dan berada 30mil kurang dari Pluto. Para peneliti percaya, KBO kecil seperti PT1 mirip dengan blok bangunan yang menciptakan planet kerdil.

Para peneliti juga percaya, karena cahaya matahari hampir tidak mencapai daerah itu, maka KBO Pluto itu dapat terawat baik. Para peneliti juga memperkirakan kelahitan PT1 adalah sekitar 4,6miliar tahun lalu.

Namun begitu, ini masih merupakan target potensial, karena tim New Horizons masih harus menyerahkan proposal dan harus mendapatkan persetujuan di tahun 2016. New Horizons juga masih harus melakukan serangkaian manuver pada bulan Oktober dan November.

Manuver itu bertujuan untuk memastikan bahwa mereka tidak menyia-nyiakan bahan bakar dan untuk memastikannya siap melakukan perjalanan berikutnya. Jika proposan mereka disetujui, New Horizons akan hibernasi dan menuju sabuk kuiper degan perkiraan sampai pada 1 Januari 2019.

 

Baca juga:

Planet Ceres Berikan Misteri Baru

Universitas London Mampu Buat Penis Buatan

Ilmuwan Kembangkan Formulasi untuk Beberapa Strain Flu

Peneliti Temukan Mekanisme Untuk Kekang Sel Kanker

NASA Temukan Bahan yang Bisa Sembuhkan Diri Sendiri

#NASA #New Horizons
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan