Film

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 19 November 2019
Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film

Beberapa karakter terbaru di Frozen 2. (Foto: Screenrant)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERTENGAHAN November 2019 kabar baik datang bagi kamu pecinta film Frozen. Sekuel yang bercerita tentang Putri Elsa tersebut siap tayang 22 November 2019 akan siap menemanimu dengan alur cerita yang tidak kalah menarik. Film yang disutradarai oleh Jennifer Lee dan Chris Buck ini akan menayangkan kembali beberapa karakter yang muncul di film pertama, seperti Elsa, Anna, Kirstoff, dan Snowman Olaf. Terlihat bahwa Elsa dan Anna akan tampil berbeda dibandingkan sekuel film yang pertama.

Selain yang sudah disebutkan, Frozen 2 akan menampilkan beberapa karakter baru yang siap menambah keseruan film garapan Disney dan Pixar tersebut. Dilansir dari laman Screenrant, berikut empat karakter baru di Frozen 2.

Baca juga:

Disney Berencana untuk Garap Film Live-Action Dragon Ball

1. Raja Agnarr dan Ratu Iduna

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film
Merupakan kedua orang tua Elsa dan Anna. (Foto: Screenrant)

Raja Agnarr dan Ratu Iduna merupakan kedua orang tua Elsa dan Anna. Mereka akan muncul dalam film meskipun hanya sebentar. Frozen 2 juga menjelaskan mengapa mereka enggan untuk mendorong Elsa untuk merangkul kekuatannya.

Ayah Raja Agnarr, Runeard, adalah seorang lelaki yang keras dan tidak percaya pada sihir. Tragisnya, Runeard terbunuh dalam pertempuran hutan yang brutal dengan Northuldra yang menggunakan sihir, dan putranya yang berusia 14 tahun nyaris tidak bisa melarikan diri.

Agnarr diselamatkan oleh penyelmata misterius dan kembali ke rumah dengan luka-luka yang terjadi di hutan tersebut. Berbeda dengan suaminya, Ratu Iduna tidak berasal dari keluarga bangsawan, melainkan jauh lebih sederhana.

2. Yelena

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film
Yelena, pemimpin suku Northuldra. (Foto: Screenrant)

Hutan Ajaib sudah ditutup selama puluhan tahun lamanya. Tetapi, kabut yang menutupi wilayah tersebut sudah lama ada di sana bahkan sebelum kemunculan Elsa, Anna, dan Kristoff. Mereka kemudian menemukan Northuldra, suku yang tinggal di hutan tersebut yang sangat dekat dengan roh-roh alami.

Yelena adalah pemimpin dari suku Northuldra yang membenci Elsa karena sudah membangunkan para arwah di wilayah tersebut. Yelena sangat melindungi rakyatnya dan bingung dengan masyarakat Arendelle yang tidak menyukai sihir. Ia meyakini bahwa Arendellian adalah orang-orang yang menjadi provokator terjadinya konflik di tahun sebelumnya.

Baca juga:

Kreator Asli 'Sonic' Kurang Puas dengan Desain Terbaru

3. Honeymaren dan Ryder Nattura

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film
Mereka adalah anggota Northuldra. (Foto: Screenrant)

Honeymaren dan Ryder Nattura adalah dua anggota Northuldra yang berperan penting. Honeymaren adalah pejuang yang pemberani, ahli dalam memanjat pohon, dan pengendara rusa. Pada awalnya, Honeymaren juga tidak senang terhadap Elsa dan Anna.

Namun, setelah mendengar nyanyian Elsa, perasaan itu pun akhirnya berubah. Saudara laki-lakinya, Ryder, justru lebih santai dengan kehadiran Elsa dan Anna. Ryder sangat dekat dengan Kristoff karena keduanya memiliki ketertarikan dengan rusa. Ryder dan Kristoff terbukti menjadi sekutu yang tangguh ketika ada kekuatan sihir yang menyerang rusa kesayangan mereka.

4. Mattias

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film
Mattias merupakan penjaga pribadi raja Agnarr. (Foto: Screenrant)

Letnan Mattias merupakan penjaga pribadi raja Agnarr, ayah Elsa dan Anna. Ia terdampar di Hutan Ajaib sejak kabut jatuh 34 tahun lalu. Ia tidak mengetahui apa yang terjadi kepada raja Agnarr saat pertarungan besar terjadi, dan benar-benar senang ketika mengetahui raja Agnarr masih hidup. Mattias meyakini bahwa Northuldra adalah penyebab awal mula konflik yang pernah terjadi puluhan tahun lalu.

5. Elemental dan Makhluk Mistik

Sebelum Nonton 'Frozen 2', Kenali Dulu Deretan Karakter Baru dalam Film
Elemental dan Makhluk Mistik. (Foto: Screenrant)

Roh-roh tersebut bangkit di Hutan Ajaib setelah konflik berlangsung. Ada empat jenis makhluk yang mewakili empat elemen. Yang paling populer adalah Nokk, kekuatan misterius yang menyerang Elsa di laut gelap ketika ia sedang melatih kekuatan esnya.

Nokk merupakan legenda dari Jerman yang mirip seperti putri duyung. Elemen selanjutnya adalah elemen api, yakni Gale. Gale sendiri mampu mereka ulang kejadian di masa lalu dengan menggunakan air dan es. (And)

Baca juga:

Seri 'Spin-off' SpongeBob SquarePants, Squidward Jadi Pemeran Utama

#Film #Film Baru #Film Frozen #Film Animasi
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Lifestyle
Rush Hour 4 Resmi Digarap: Jackie Chan dan Chris Tucker Comeback
Rush Hour 4 akhirnya maju dengan Paramount sebagai distributor. Jackie Chan dan Chris Tucker kembali, sementara Brett Ratner memimpin penyutradaraan setelah intervensi Presiden Donald Trump.
ImanK - Kamis, 27 November 2025
Rush Hour 4 Resmi Digarap: Jackie Chan dan Chris Tucker Comeback
ShowBiz
Lagu 'Bunga Maaf' Perkuat Nuansa Drama Emosional di Trailer Film 'Suka Duka Tawa'
Trailer film Suka Duka Tawa resmi dirilis. Lagu “Bunga Maaf” dari The Lantis menjadi pusat emosi cerita, memperkuat hubungan karakter Tawa dan sang ayah.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 27 November 2025
Lagu 'Bunga Maaf' Perkuat Nuansa Drama Emosional di Trailer Film 'Suka Duka Tawa'
ShowBiz
Choo Young-woo dan Shin Si-a Hangatkan Malam Natal lewat Film ‘Even If This Love Disappears Tonight’
Menghadirkan kisah melalui lensa khas Korea untuk layar lebar, menyajikan film liburan yang menguras emosi.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
 Choo Young-woo dan Shin Si-a Hangatkan Malam Natal lewat Film ‘Even If This Love Disappears Tonight’
ShowBiz
Sinopsis Film ‘Relay’ yang Dibumbui Misteri dan Teknologi
Film ini menambahkan isu teknolog dan layanan relay sebagai bagian penting dari cerita untuk menciptakan suasana misteri penuh risiko.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Sinopsis Film ‘Relay’ yang Dibumbui Misteri dan Teknologi
ShowBiz
Sepotong Perjuangan Hidup dalam 'The Train Dreams', Penuh Sentuhan Emosional nan Menggugah
'The Train Dreams' merupakan karya sutradara Clint Bentley. Ceritanya diadaptasi dari novel karya Denis Johnson.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Sepotong Perjuangan Hidup dalam 'The Train Dreams', Penuh Sentuhan Emosional nan Menggugah
ShowBiz
Rekomendasi Film Romantis Akhir 2025, dari Drama Korea hingga Komedi Indonesia
Simak 4 rekomendasi film romantis terbaru Desember 2025, dari drama Korea menyentuh hingga film keluarga penuh cinta di bioskop Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
Rekomendasi Film Romantis Akhir 2025, dari Drama Korea hingga Komedi Indonesia
ShowBiz
'Jacir's Palestine 36' Resmi Jadi Utusan Palestina, Berkompetisi di Film Fitur Internasional di Oscar 2026
Film ini merupakan pilihan resmi Palestina untuk bersaing di kategori film internasional terbaik di Academy Awards ke -98.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
'Jacir's Palestine 36' Resmi Jadi Utusan Palestina, Berkompetisi di Film Fitur Internasional di Oscar 2026
ShowBiz
Film Animasi ‘Heidi et Le Lynx des Montagnes’ Tayang 17 Desember 2025, Hadirkan Petualangan Seru di Pegunungan Alpen
Film animasi keluarga 'Heidi et Le Lynx des Montagnes' akan tayang 17 Desember 2025. Petualangan hangat melawan dinginnya Pegunungan Alpen.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
Film Animasi ‘Heidi et Le Lynx des Montagnes’ Tayang 17 Desember 2025, Hadirkan Petualangan Seru di Pegunungan Alpen
ShowBiz
'Clifford the Big Red Dog' Hadir di Netflix Desember 2025, Bawa Kisah Petualangan Anjing Merah Raksasa di New York
Film keluarga penuh kehangatan, Clifford the Big Red Dog, akan tayang di Netflix 5 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
'Clifford the Big Red Dog' Hadir di Netflix Desember 2025, Bawa Kisah Petualangan Anjing Merah Raksasa di New York
ShowBiz
‘KPop Demon Hunters’ Dinyatakan Layak Masuk Oscar, Bersaing di Film Panjang Animasi
Academy of Motion Picture Arts and Sciences pekan lalu mengumumkan 35 film memenuhi kriteria dalam kategori film panjang animasi di Academy Awards ke-98.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
 ‘KPop Demon Hunters’ Dinyatakan Layak Masuk Oscar, Bersaing di Film Panjang Animasi
Bagikan