Ibu Hamil Perlu Hindari Konsumsi Daging Kambing Berlebih Ibu hamil waspada dengan jumlah daging kambing yang dikonsumsi. (Foto: Pixabay/Pexels)

DR. Ari Kusuma Januarto, seorang pakar Obstetri dan Ginekologi dari Perhimpunan Obstetri dan Ginekolog Indonesia (PP POGI), mengingatkan wanita hamil untuk tidak mengonsumsi daging kambing secara berlebihan selama perayaan Idul Adha.

Seperti dikutip ANTARA pada Rabu (28/6), Ketua Divisi Advokasi dan Legislasi Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia tersebut mengatakan, "Saya menyarankan kepada wanita yang sedang hamil untuk mengenali kondisi dirinya saat hamil dan tidak makan secara berlebihan."

Lebih lanjut mengenai jumlah konsumsi daging, Ari menjelaskan bahwa hal ini berbeda untuk setiap orang karena mempertimbangkan berat badan, kebutuhan, dan faktor-faktor lainnya.

Baca juga:

Begini nih Kaitan antara Daging Kambing dan Kolesterol Tinggi

Daging kambing begitu sarat akan lemak. (Foto: Pixabay/blackwolf)

"Dalam kasus orang dengan tubuh kecil yang mengonsumsi 300 gram daging steak yang tinggi lemak, mungkin tidak baik. Ini tergantung pada individu. Intinya adalah jumlah yang cukup," ujarnya.

Data dari Kementerian Kesehatan menunjukkan bahwa daging kambing dan sapi (per 100 gram) mengandung 0,0 gram karbohidrat, 18,0 gram lemak, 24,9 gram protein, dan 268,9 kalori.

Protein dalam daging berperan dalam membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, memproduksi hormon, enzim, dan zat kimia lainnya dalam tubuh, membentuk otot, tulang, kulit, dan darah, serta menjadi sumber energi (menghasilkan 4 kalori per 1 gram protein).

Lemak berfungsi dalam membantu penyerapan vitamin larut dalam lemak (A, D, E, dan K) dan mineral, menyediakan sumber energi (menghasilkan 9 kalori per 1 gram lemak), serta mendukung fungsi otak.

Baca juga:

Bolehkah Ibu Hamil Makan Daging Kambing?

/Bagi yang tidak hamil juga disarankan bijak mengonsumsi daging kambing. (Foto: Pixabay/merrianazzari)

Meskipun demikian, masyarakat diimbau untuk tidak mengonsumsi daging secara berlebihan guna menghindari masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi, asam urat, dan kegemukan.

Kementerian Kesehatan juga menyarankan masyarakat untuk memperhatikan cara memasak daging dengan memasaknya secara matang sempurna. Menggoreng daging akan meningkatkan kandungan lemak dari minyak goreng, sedangkan membakar daging berisiko menambahkan zat karsinogenik yang dapat menyebabkan kanker.

Selain itu, masyarakat disarankan untuk menyeimbangkan asupan daging dengan sayuran dan buah, serta mengonsumsi sumber protein hewani yang beragam, termasuk ikan, ayam, dan telur. (waf)

Baca juga:

Cara Memotong Daging Kambing Bisa Memengaruhi Tingkat Keempukan

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Takut Jatuh Cinta? Begini Kiat Mengatasinya
Fun
Takut Jatuh Cinta? Begini Kiat Mengatasinya

Beberapa orang takut jatuh cinta karena beberapa alasan.

PERLASI Resmi Gelar Kejuaraan Layangan Aduan Tingkat Nasional Piala Menpora
Fun
PERLASI Resmi Gelar Kejuaraan Layangan Aduan Tingkat Nasional Piala Menpora

Kejuaraan Layangan Aduan Tingkat Nasional Piala Menpora diikuti ratusan peserta.

Sia Mengidap Autisme
Fun
Sia Mengidap Autisme

Sia mengaku dalam sebuah siniar ia dalam tahap spektrum autisme.

iPhone 14 Varian Warna Kuning Hadir di Indonesia
Fun
iPhone 14 Varian Warna Kuning Hadir di Indonesia

iPhone 14 warna kuning akhirnya hadir di Indonesia.

Elon Musk akan Hapus Fitur Blokir di X
Fun
Elon Musk akan Hapus Fitur Blokir di X

Fitur blokir X hanya akan berlaku di X.

Karya Andy Warhol hingga van Gogh dalam Kampanye Coca-Cola
Fun
Karya Andy Warhol hingga van Gogh dalam Kampanye Coca-Cola

Mereka menggunakan karya dua maestro tersebut untuk kampanye bertajuk "Masterpiece".

Bisnis Properti Tumbuh Lebih Kuat dan dan Maju
City Property
Bisnis Properti Tumbuh Lebih Kuat dan dan Maju

Diperlukan dukungan dari semua pihak untuk membuat bisnis properti lebih kuat dan maju.

Modifikator Inggris Bikin Interior Berbahan Ramah Lingkungan untuk Aston Martin DB6
Hiburan & Gaya Hidup
Mirrorless Sony A6400, Bisa Berputar 180 derajat
Fun
Mirrorless Sony A6400, Bisa Berputar 180 derajat

cocok untuk kamu yang suka nge-vlog.