PLN dan Pertamina Sepakati Harga Proyek Geothermal
Pertamina Geothermal Energi. (Foto: pge.pertamina.com)
MerahPutih Bisnis - PT PLN (Persero) dan PT Pertamina (Persero) bersepakat perihal harga jual-beli listrik dan uap panas bumi untuk pembangunan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) atau proyek geothermal 1, 2,dan 3 Kamojang, Garut, Jawa Barat yang sedang dikerjakan Pertamina.
"Sudah selesai, kita sudah sepakati," ucap Direktur Perencanaan PT PLN (Persero) Nicke Widyawati, di kantor PLN Pusat, Jakarta Selatan, Rabu (20/1).
Nicke mengatakan, harga beli listrik yang ditetapkan kedua belah pihak telah disepakati sebesar US$9,5 sen per kWh atau sekira Rp1.300 untuk jangka 25 tahun dan harga uapnya sebesar US$6 sen per kWh atau sekira Rp836 dalam kurs Rp13.900 per dolar.
Harga tersebut disepakati atas pertimbangan hasil validasi yang dilakukan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) kepada PLTP Kamojang 5.
"Angkanya kita gunakan harga acuan yang hasil dari validasi dengan BPKP untuk Kamojang 5," sambung Nicke.
Sebelumnya, PLN menunda pembelian uap dan panas bumi dari perusahaan minyak milik pemerintah (Pertamina). PLN menilai harga uap dan panas bumi sebesar US$6,2 sen per kWh dan harga listriknya sebesar US$9,7 yang ditawarkan Pertamina kemahalan.
Namun di satu sisi, Pertamina mengklaim bahwa harga yang ditawarkan masih di batas wajar. Pertamina juga bersikukuh tidak akan menurunkan harga yang ditawarkan karena khawatir akan mengganggu kelanjutan investasi panas bumi. (rfd)
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Resmikan Proyek Refinery, Prabowo: Infrastruktur Energi Skala Besar Dilakukan 32 Tahun Lalu
Presiden Prabowo Resmikan Kilang Minyak Terbesar di Indonesia, Sentil Dirut Pertamina jangan Korupsi
Prabowo Siap Resmikan Kilang Raksasa Pertamina di Balikpapan, Klaim Produksi BBM Dalam Negeri Lebih Efisien
Bulog Tiru Program BBM Pertamina, Harga Beras Sama Se-Indonesia
Diskon 50 Persen untuk Warga yang Tambah Daya Listrik lewat PLN Mobile
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri ESDM Bahlil Minta PLN Naikkan Harga Token Listrik agar Rakyat Belajar Berhemat
Venezuela Diserang AS, Pertamina Langsung Koordinasi dengan KBRI untuk Pastikan Keselamatan Aset Migas yang Terancam
PLN Jamin 15 Ribu Hunian Sementara Korban Banjir Sumatera Dapat Pasokan Listrik
Azan Kembali Menggema di Aceh, Masjid Pulih Pascabanjir Berkat Gotong Royong bersama Relawan PLN