Netizen Kecam Penggusuran, Hashtag #SaveBukitDuri Jadi Trending Topic

Luhung SaptoLuhung Sapto - Rabu, 28 September 2016
Netizen Kecam Penggusuran, Hashtag #SaveBukitDuri Jadi Trending Topic

Alat berat disiagakan di Bukit Duri Tebet Jakarta Selatan, Selasa, (12/1) (Foto Merahputih.com / Rizki Fitrianto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Megapolitan - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggusur warga yang tinggal di Bukit Duri, Jakarta Selatan. Sejak beberapa hari terakhir sudah beredar pesan aksi warga setempat menyambut penggusuran yang akan dilakukan hari ini.

Sandyawan Sumardi, Pendiri Komunitas Ciliwung Merdeka, yang sanggarnya ada di RT 06 RW 12 Bukit Duri bersiap menghadapi penertiban dengan melakukan aksi damai. Romo Sandy menyayangkan langkah Pemprov DKI yang tetap melakukan penggusuran meski proses hukum masalah ini masih bergulir di meja hijau. 

"Mohon solidaritas kehadirannya untuk memantau, menjadi saksi "mata dan nurani dunia" atas segala kemungkinan peristiwa yang akan menimpa kami komunitas warga Bukit Duri Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan yang akan digusur paksa Rabu, 28 September 2016 mulai pukul 07:00 WIB meskipun proses hukum class action. terhadap Pemprov DKI, BBSCC, Pemerintah Kota Jakarta Selatan masih berlangsung di PN Jakarta Pusat dan gugatan kewenangan Satpol PP di Pengadilan Tata Usaha Negara," katanya di Jakarta, Selasa (27/9).

Sementara itu aksi damai warga Bukit Duri menolak penertiban mendapat dukungan dari netizen. Beberapa menuliskan pendapatannya melalui media sosial Twitter dan menggunakan tanda pagar (Hashtag) #SaveBukitDuri.

Benz memberikan dukungan dan doa bagi warga Bukit Duri. "Segenap Doa kami utk kalian....#SaveBukitDuri #SaveBukitDuri Wahai anak negeri. kalian lihat Oom Jay kita tercinta," kicau akun @benz_moreira.   

Dr.Taufiqurokhman mempertanyakan peran media massa sebagai pilar keempat demokrasi. "Wah #SaveBukitDuri ahirnya tembus jg hit tp kok pers cuek saja yah. Semoga Tangan2 Allah hadir disana #SaveBukitDuri ayo lawan kebiadaban," tulis pemilik akun @Taufiqurokhman_.  

Sementara Jajang Jakaria (@JajangJakaria) mempertanyakan sikap Presiden Joko Widodo dengan maraknya penggusuran di wilayah DKI Jakarta.  

Setali tiga uang, kopI hidEUng (@YWakhyudi) juga meminta Presiden Jokowi memberikan keadilan.

Sedangkan Abdurrahman (@rachman218) menulis,"Kenapa harus pake gusur sih...? Pak @jokowi mana janji mu.. mhn gunakan kekuasaan yg Allah berikan kpd anda sesuai janjimu #SaveBukitDuri."

Tapi tidak semua netizen menolak penertiban. Pemilik akun @asimjina_, imjin justru menilai warga sendiri yang menolak program pemerintah sehingga tidak sejahtera. 

"Kenapa warga ga sejahtera? Karena warga nya itu sendiri yang MENOLAK. terbukti kan kalo skrg petugas kebersihan bekerja. #SaveBukitDuri

Seperti diketahui, Pemkot Jakarta Selatan akan menertibkan ratusan bangunan di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan. Sebanyak 313 pemilik bidang sudah menerima masing-masing satu unit Rusun Rawa Bebek, sementara sisanya sebanyak 68 pemilik bidang menolak direlokasi. 

BACA JUGA:

  1. Walikota Jaksel Benarkan Esok Rumah Warga Bukit Duri Ditertibkan
  2. Komunitas Ciliwung Tuntut Pemprov DKI Pulihkan Hak Warga Atas Tanah Bukit Duri
  3. Bos MURI Jaya Suprana Ikut Peduli Nasib Warga Bukit Duri
  4. Mahfud MD Dukung warga Bukit Durit Gugat Pemprov DKI
  5. Terkait Penggusuran, Warga Bukit Duri Ajukan Class Action
#Pemprov DKI
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Indonesia
21 Perusahaan Top Jakarta Termasuk BUMD Tawarkan 107 Posisi Eksklusif di Job Fair Disabilitas 2025, Simak Syaratnya
Pemprov DKI Jakarta buka 107 lowongan di Job Fair Penyandang Disabilitas 2025
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
21 Perusahaan Top Jakarta Termasuk BUMD Tawarkan 107 Posisi Eksklusif di Job Fair Disabilitas 2025, Simak Syaratnya
Indonesia
APBD DKI 2026 Disepakati Rp 81,3 Triliun, KJP dan Bansos Aman Meski DBH Dipotong
DPRD juga memberikan catatan khusus terhadap penyesuaian anggaran pada beberapa program
Angga Yudha Pratama - Jumat, 31 Oktober 2025
APBD DKI 2026 Disepakati Rp 81,3 Triliun, KJP dan Bansos Aman Meski DBH Dipotong
Indonesia
Raperda KTR DKI Final: Merokok Indoor Dilarang Total, Jual Rokok Dibatasi 200 Meter dari Sekolah
Dalam Raperda KTR ini tidak diatur mengenai area merokok di ruang tertutup (indoor smoking area)
Angga Yudha Pratama - Jumat, 31 Oktober 2025
Raperda KTR DKI Final: Merokok Indoor Dilarang Total, Jual Rokok Dibatasi 200 Meter dari Sekolah
Indonesia
Lahan Makam Jakarta Kritis, DPRD Desak Anggaran Pembelian Tanah Baru Cuma Cukup 3 Tahun
Pembukaan lahan baru memerlukan proses panjang, mulai dari pematangan lahan, pembangunan akses jalan, hingga perizinan lingkungan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 29 Oktober 2025
Lahan Makam Jakarta Kritis, DPRD Desak Anggaran Pembelian Tanah Baru Cuma Cukup 3 Tahun
Indonesia
Transjakarta Bakal Tambah 300 Armada Bus Listrik Demi Jakarta Bebas Polusi di Tengah Isu Kenaikan Tarif
Pramono mengungkapkan bahwa saat ini subsidi yang ditanggung Pemprov per tiket Transjakarta sudah melebihi Rp9.000
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Transjakarta Bakal Tambah 300 Armada Bus Listrik Demi Jakarta Bebas Polusi di Tengah Isu Kenaikan Tarif
Berita Foto
Pemprov DKI Jakarta Beri Keringanan hingga Bebaskan Pajak Kendaraan Bermotor
Suasana kemacetan lalu-lintas saat jam pulang kerja di Kawasan Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kuningan, Jakarta, Jum'at (24/10/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 24 Oktober 2025
Pemprov DKI Jakarta Beri Keringanan hingga Bebaskan Pajak Kendaraan Bermotor
Indonesia
Krisis Lahan Makam Jakarta, Solusi Tumpang dan Wacana Teknologi Kuburan Instan
TPU Karet Bivak dan TPU Tanah Kusir adalah lokasi yang menerapkan sistem tumpang
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
Krisis Lahan Makam Jakarta, Solusi Tumpang dan Wacana Teknologi Kuburan Instan
Indonesia
Rp 14,6 Triliun DKI Ngendap di Bank, PSI Soroti Belanja Subsidi dan Modal yang Mampet
William juga menyoroti rendahnya realisasi belanja lainnya berdasarkan data BPKD DKI
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
Rp 14,6 Triliun DKI Ngendap di Bank, PSI Soroti Belanja Subsidi dan Modal yang Mampet
Indonesia
Pramono Anung Bikin Aturan Lelang Kilat November-Desember, Siap-siap Proyek Infrastruktur Langsung Tancap Gas di Awal Tahun Baru
Pramono kini memberikan izin agar Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dapat melaksanakan proses lelang pada November dan Desember
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
Pramono Anung Bikin Aturan Lelang Kilat November-Desember, Siap-siap Proyek Infrastruktur Langsung Tancap Gas di Awal Tahun Baru
Indonesia
DPRD DKI Minta BUMD Jakarta Jangan Manja Minta PMD Terus, Creative Financing Bisa Jadi Solusi Darurat Usai Anggaran Dikebiri Habis-habisan
Inovasi adalah keharusan bagi BUMD
Angga Yudha Pratama - Kamis, 23 Oktober 2025
DPRD DKI Minta BUMD Jakarta Jangan Manja Minta PMD Terus, Creative Financing Bisa Jadi Solusi Darurat Usai Anggaran Dikebiri Habis-habisan
Bagikan