Kim Jong-un Tak akan Biarkan Korsel dan AS Permalukan Korut
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un (Foto: Antara Foto/reuters)
MerahPutih Internasional - Kabar terbaru seputar ketegangan antara Korea Utara dan Korea Selatan yang semakin memanas. Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dikabarkan tak akan membiarkan Korsel dan AS untuk mempermalukan negaranya dalam konfrontasi militer.
Hal itu disampaikan oleh seorang analis politik di New York, Michael Burn pada hari Sabtu (22/8), seperti yang dilansir dari presstv.
Michael sendiri membuat pernyataan tersebut usai Jenderal Martin Demsey, Ketua Staff Kepala Gabungan Militer AS bertemu pihak Korsel pada Jumat lalu, bahwa AS akan membela sekutu dekatnya Korea Selatan di tengah meningkatnya ketegangan antara Korsel dan Korut.
Mengenai tentang Kim Jong-un, Michael pun menambahkan jika kepemimpinan King Jong-un belum teruji.
“Kepemimpinan baru di bawah Kim Jong-un, yang merupakan seorang pemuda, ia belum diuji dalam seluk beluk tentang bahaya sekutu yang lain, berbeda dengan Kim II-sung yang sudah sangat berpengalaman, tentang Korea Utara dan Selatan, itu satu masalah,” ujar Michael
Tapi tak hanya itu, Michael Burn juga mengatakan jika Korea Utara dapat dipermalukan.
“Korea Selatan dan sekutu Amerika memiliki teknologi yang sangat-sangat modern, Korea Utara tidak. Jadi ini biar berakhir dengan malu bagi Korea Utara. Dan juga pada kenyataannya pemuda itu(Kim Jong-un) merupakan anggota dari keluarga Kim yang tak ingin dipermalukan,” pungkas Michael.
Baca juga:
AS Tempatkan Pasukan di Korea Selatan
Korut Siap Perang Habis-Habisan dengan Korsel
Kim Jong Un Bersumpah akan Balas Korsel
Sekjen PBB Serukan Korea Utara dan Korea Selatan Menahan Diri
Bagikan
Berita Terkait
Prabowo Akui Belajar soal Etos Kerja dari Orang Korea, Natal dan Idul Fitri Tetap Latihan
Bukan Oppa K-Pop! Ternyata Inilah Idola Utama Presiden Prabowo Subianto dari Korea Selatan
Penyelundupan hingga Narkotika Bikin Prabowo ‘Ngeri’, Dianggap Jadi Bahaya Nyata bagi Masa Depan Perekonomian
KTT APEC Bakal Hasilkan Deklarasi Gyeongju Dan Kesepakatan Kecerdasan Artifisial
Ketegangan Global di Depan Mata, Prabowo Peringatkan semua Pemimpin APEC tak Saling Curiga dan Bangkit dari Ketakutan
Tersentuh Sikap Hangat Prabowo, Pekerja Migran di Korea: Beliau Seperti Sosok Ayah bagi Kami
Presiden Prabowo Telah Tiba di Korea Selatan, Ini Agenda dan Isu KTT APEC 2025
Presiden Prabowo Berada di Korea Selatan Selama 3 Hari, Hadiri KTT APEC
Sambil Menyelam Minum Air, Juru Bicara Gedung Putih Karoline Leavitt Malah Belanja Skincare saat Dampingi Kunjungan Donald Trump di Korea Selatan
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan