Jurgen Klopp Resmi Jadi Pelatih Liverpool
Liverpool resmi menggaet Jurgen Klopp sebagai pelatih tim (Foto: official Liverpool)
MerahPutih Sepak Bola - Asa para pendukung Liverpool menyaksikan The Reds diarsiteki oleh Jurgen Klopp akhirnya menjadi kenyataan. Liverpool resmi mengikat Klopp sebagai juru taktik tim selama tiga tahun. Demikian seperti dimuat situs resmi klub (9/10/2015).
The Reds resmi mendapatkan Jurgen Klopp sebagai manajer tim, selepas memecat Brendan Rodgers di pekan kedelapan Liga Inggris. Rodgers dipecat setelah hanya mampu membawa timnya meraih hasil imbang 1-1 kontra Everton di laga bertajuk Merseyside Derby.
Pelatih berkebangsaan Jerman itu adalah sosok esentrik yang kerapkali menunjukkan emosinya di pinggir lapangan, dan turut andil mengembangkan permainan serta filosofi gegenpressing Borussia Dortmund, selama tujuh tahun di Signal Iduna Park.
Juru taktik berusia 48 tahun itu juga sudah bisa melatih langsung Liverpool pekan ini, dan melihat langsung pemain yang tak terlibat di agenda internasional, seperti Lucas Leiva, Daniel Sturridge dan Alberto Moreno.
Klopp sendiri sukses mengorbitkan banyak pemain-pemain muda seperti Mario Gotze dan Marco Reus. Ia juga telah memberikan dua gelar Bundesliga, satu gelar DFB Pokal, tiga gelar DFL Supercup serta membawa Dortmund menjadi runner-up Liga Champions 2012 /2013.
Baca Juga:
Bagikan
Rendy Nugroho
Berita Terkait
Jurgen Klopp Mulai Pertimbangkan Tawaran Real Madrid, Sudah Siap Tinggalkan Red Bull?
Jurgen Klopp Bantah Rumor Latih Real Madrid, Betah dengan Pekerjaannya
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Liverpool Hadapi Brighton, Arsenal dan Chelsea Diprediksi Melenggang Mulus
Hasil Piala FA: Liverpool ke Putaran Keempat Setelah Kalahkan Tim Divisi 3 Barnsley 4-1, Akan Hadapi Brighton
Inter Milan Pantau Situasi Ibrahima Konate di Liverpool, Bisa Didatangkan Gratis Musim Depan
Pelatih Liverpool Arne Slot Puas dengan Hasil Imbang, Singung Performa Mengesankan Arsenal
Tahan Imbang Arsenal 0-0, Liverpool Ada Kemajuan Menurut Dominik Szoboszlai
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Arsenal Bermain Imbang 0-0 Vs Liverpool
Mohamed Salah Bisa Halangi Transfer Federico Chiesa ke Juventus, Kok Bisa?
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Kecewa Gagal Unggul 8 Poin di Puncak Klasemen Liga Inggris