Gol Maitimo Bawa Persija Hajar PS TNI

Eddy FloEddy Flo - Selasa, 15 Desember 2015
Gol Maitimo Bawa Persija Hajar PS TNI

Pesepak bola Persija Jakarta Raphael Maitimo (kanan) melakukan selebrasi usai mencetak gol. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/15.

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Sepak Bola - Persija Jakarta sukses meraih kemenangan di laga kedua babak delapan besar Grup D Piala Jenderal Sudirman 2015.

Kemenangan itu diraih tim Macan Kemayoran -julukan Persija usai menghajar Persatuan Sepak Bola (PS) TNI di Stadion Manahan, Solo, Selasa (15/12) malam WIB.

Dalam laga yang berjalan menarik dan menengangkan itu, skuad asuhan Bambang Nurdiansyah hanya mampu menang tipis yakni 1-0.

Gol semata wayang untuk kemenangan Persija tersebut dicetak oleh Raphael Maitimo melalui tendangan penalti dua menit sebelum pertandingan babak kedua berakhir (waktu normal, red).

Hadiah penalti itu didapat enyusul dijatuhkannya Emmanuel Kenmogne oleh Hendri Aprilianto pada menit ke-85. Skor 1-0 untuk kemenangan Persija bertahan hingga laga usai.

Lucunya, dalam pertandingan ini sempat diwarnai padamnya lampu stadion di pertengahan babak kedua tepatnya di menit ke 77. Bahkan, laga terpaksa dihentikan kurang lebih selama 22 menit.

Kemenangan ini membuat Persija mengoleksi tiga angka setelah kalah di laga pertama kontra Mitra Kukar. Sementara PS TNI masih tanpa angka dari dua laga dan gagal melaju.

Sementara itu dipertandingan sore harinya, Mitra Kukar harus menelan kekalahan atas Semen Padang dengan skor 1-2. Dua gol kemenangan Semen Padang dicetak, Vendry Mofu (17') dan Irsyad Maulana (27'). Sedangkan gol penghibur Mitra Kukar diciptakan atas gol bunuh diri pemain Semen Padang.

Kemenangan untuk itu membuat Semen Padang memiliki kesempatan besar untuk lolos ke babak semifinal Piala Jenderal Sudirman setelah dua kali meriah kemenangan, setelah sebelumnya diraih atas PS TNI.

Susunan Pemain

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Muhammad Roby (Gunawan Dwi Cahyo 35'), Maman Abdurahman, Ismed Sofyan, Vava Mario Yagalo (O.K. John 65'), Amarzukih, Syahroni (Zikri Akbar 57'), Raphael Maitimo, Dedi Hartono, Aldi Al Achya (Emmanuel Kenmogne 57'), Pandi Ahmad Lestaluhu (Rafid Lestaluhu 65')

PS TNI: Dhika Bayangkara, Choirul Hidayat (Abduh Lestaluhu 31'), Hardiantono, Hendri Aprilianto, Wiganda Pradika, Manahati Lestusen, Legimin Raharjo, Erwin Ramdani, Suhandi, Guntur Triaji (Wawan Febrianto 66'), Dimas Drajad (Tambun Naibaho 38')

Baca juga:

  1. 30 Klub Anggota Persija Setujui Program Spirit To Basic
  2. Mitra Kukar Libas Persija Jakarta
  3. Iwan Setiawan Sebut Intensitas Bermain Persija Rendah
  4. Iwan Setiawan Harap Persija Lebih Baik Dipegang Ferry Paulus
  5. Iwan Setiawan Ungkap Alasan Mundur Dari Persija
#Piala Jenderal Sudirman #PS TNI #Persija
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Olahraga
Berkali-kali Gagalkan Upaya Persija untuk Antar Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Bicara Putaran Kedua
Status juara paruh musim disandang Persib setelah di laga pekan 17 Super League 2025/2026 menang 1-0 atas Persija Jakarta.
Frengky Aruan - 2 jam, 31 menit lalu
Berkali-kali Gagalkan Upaya Persija untuk Antar Persib Juara Paruh Musim, Teja Paku Alam Bicara Putaran Kedua
Olahraga
Klasemen Pekan 17 Super League 2025/2026 dengan 2 Laga Sisa: Persib Memimpin, Borneo FC dan Persija Turun
Persib Bandung berada di puncak dengan 38 poin.
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Klasemen Pekan 17 Super League 2025/2026 dengan 2 Laga Sisa: Persib Memimpin, Borneo FC dan Persija Turun
Olahraga
Beckham Putra Ulangi Selebrasi Ice Cold meski Pernah Dihukum, Bojan Hodak: Tidak Ada Fans Persija di GBLA, Jadi Tidak Memprovokasi
Bojan Hodak mengomentari selebrasi ice cold yang dilakukan Beckham Putra Nugraha
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Beckham Putra Ulangi Selebrasi Ice Cold meski Pernah Dihukum, Bojan Hodak: Tidak Ada Fans Persija di GBLA, Jadi Tidak Memprovokasi
Olahraga
Persib Menang 1-0 atas Persija, Thom Haye Ungkap Rasa Sedih dan Teror Kematian terhadap Keluarga
Gelandang Persib Bandung, Thom Haye mengungkap rasa sedih setelah skuad Maung Bandung meraih kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Persib Menang 1-0 atas Persija, Thom Haye Ungkap Rasa Sedih dan Teror Kematian terhadap Keluarga
Olahraga
Bruno Tubarao Pantas Dapat Kartu Merah, Pelatih Persija Mauricio Souza Pertanyakan Ketegasan Wasit terhadap Pelanggaran Persib
Mauricio Souza mempertanyakan ketegasan wasit Ko Hyung-jin terhadap Persib Bandung
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Bruno Tubarao Pantas Dapat Kartu Merah, Pelatih Persija Mauricio Souza Pertanyakan Ketegasan Wasit terhadap Pelanggaran Persib
Olahraga
Bojan Hodak Sebut Persib Layak Menang atas Persija, Tidak Anggap Penting Status Juara Paruh Musim
Persib menang 1-0 atas Persija, yang bermain 10 pemain sejak menit 53.
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Bojan Hodak Sebut Persib Layak Menang atas Persija, Tidak Anggap Penting Status Juara Paruh Musim
Olahraga
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Tambahan tiga poin membuat Persib mengoleksi 38 poin untuk menjadi juara paruh musim, sedangkan Persija bercokol di posisi ketiga dengan 35 poin.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
Persib Taklukan Persija 1-0, Pimpin Klasemen Liga
Olahraga
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Borneo FC Kalah 0-2 dari Persita Tangerang: Persija atau Persib Bakal Jadi Juara Paruh Musim?
Borneo FC masih di puncak klasemen, namun berpeluang digeser Persija Jakarta atau Persib Bandung.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Borneo FC Kalah 0-2 dari Persita Tangerang: Persija atau Persib Bakal Jadi Juara Paruh Musim?
Olahraga
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
"Kita tunjukkan bahwa Bobotoh bisa tetap tertib, baik dalam kondisi senang maupun sedih, tanpa menyusahkan orang lain,” kata Farhan.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Olahraga
Thom Haye Antusias Cicipi Laga Bergengsi Persib Vs Persija yang Penuh Rivalitas
Laga di GBLA pada Minggu (11/1) akan menjadi partai kontra Persija pertama bagi Thom Haye.
Frengky Aruan - Jumat, 09 Januari 2026
Thom Haye Antusias Cicipi Laga Bergengsi Persib Vs Persija yang Penuh Rivalitas
Bagikan