Cari Kuliner Lengkap, Datang Aja ke CFD Solo
Aneka kuliner yang ada di kawasan CFD Solo, setiap Minggu pagi (Foto: MerahPutih/Win)
MerahPutih Kuliner - Selain sebagai sarana olahraga, edukasi dan sebagainya, keberadaan Car Free Day (CFD) Solo yang dipusatkan di Jalan Slamet Riyadi Solo, menjadi salah satu lokasi sasaran kuliner masyarakat. Pasalnya, berbagai kuliner modern hingga tradisional ada disana.
Kuliner tradisional, seperti cabuk rambak, nasi liwet, pecel gendar, es dawet dan masih banyak lagi. Sedangkan kuliner modern, seperti roti-roti bakar, es jus, tahu bulat dan lainnya. Tak heran, jika lokasi ini menjadi primadona masyarakat kota Solo di Minggu pagi.
"Kemarin sempat puter-puter nyari cabuk rambak, ke Pasar Gede ternyata sudah habis. Akhirnya, ke CFD jalan-jalan sama anak, ketemu cabuk rambak. Asik juga menikmati suasana pagi hari CFD dengan menikmati kulinernya," jelas seorang warga, Tutik Listiani (32), saat berbincang dengan Merahputih.com, Minggu (20/11) kemarin.
CFD merupakan salah satu hiburan yang mudah dan murah untuk dijangkau oleh masyarakat luas.
Di tempat terpisah Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo Yosca Herman Soedrajat menegaskan, ini merupakan salah satu komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Solo untuk memberikan fasilitas dan lokasi yang nyaman kepada masyarakat, khususnya terbebas dari asap kendaraan.
Meski begitu, tak lupa ia mengingatkan kepada para pengunjung untuk ikut menjaga kebersihan, salah satunya membuang sampah di tempatnya. (Win)
BACA JUGA:
- CFD, Lokasi Primadona Wong Solo di Minggu Pagi
- Cabuk Rambak, Makanan Tradisional Khas Solo yang Sulit Dicari
- Lokomotif Kuno Sudah Dipesan Sejak Jokowi Jabat Wali Kota Solo
- Walikota Solo Was-was Pembangunan Pasar Klewer Tak Tepat Waktu
- Ini Dia Kisah Unik Dibalik Pengangkutan Lokomotif Kuno dari TMII ke Solo
Bagikan
Berita Terkait
DPRD Minta CFD Diperluas, Ingin Ondel-Ondel dan Tanjidor Jadi Bintang Baru Saat HBKB
Bertepatan dengan HUT ke-80 TNI, Car Free Day akan Tetap Digelar Minggu 5 Oktober 2025
Wagub Rano Berencana Buat CFD di Museum Bahari untuk Dongkrak Pengunjung
Tunda Dulu Rencana ke Sudirman-Thamrin, CFD Jakarta Batal Digelar Saat Momen HUT RI
Rencana Pemprov DKI Jakarta Gelar Car Free Night Setiap Akhir Pekan
Pemprov DKI Hadirkan Pertunjukan Seni dan Budaya di 3 Lokasi Car Free Day Bulan Depan, Rano Karno: Hiburan Bikin Tambah Sehat
Car Free Day Sudirman-Thamrin Tetap Berlangsung pada Minggu 1 Juni
PM Tiongkok Datang ke Indonesia, HBKB Sudirman-Thamrin Dihentikan Sementara
Warga Depok Wajib Tahu, CFD Pertama Jalan Margonda Mulai Berlaku 4 Mei!
Libur Lebaran 2025, Pemprov DKI Tiadakan 2 Akhir Pekan CFD