Bogor Diguyur Hujan Lebat, Aliran Sungai di Tangerang Masih Normal
Seorang warga sedang menjala ikan di bendungan pintu air sepuluh sungai Cisadane (Foto: MP/Widi)
MerahPutih Megapolitan – Terkait hujan deras di wilayah Bogor dan sekitarnya, serta meluapnya air di bendungan Katulampa, Senin (10/10), tidak berdampak pada aliran air di sungai Cisadane Tangerang. Petugas Pintu Air Sepuluh sungai Cisadane, Dedi Lahmudin menjelaskan, tingginya curah hujan di wilayah Tangerang, Bogor dan sekitarnya belum menunjukkan kondisi air di Sungai Cisadane naik.
“Sampai saat ini kondisi air Sungai Cisadane masih relatif normal,” ujar Dedi Lahmudin saat dihubungi merahputih.com, Senin (10/10).
Ia juga mengungkapkan, meskipun aliran bendungan Katulampa tidak mengalir ke sungai Cisadane, namun jika hujan lebat terjadi di wilayah Bogor, dampaknya bisa dirasakan di sungai tersebut. Karena, sejauh ini aliran air di Sungai Cisadane berasal dari Bogor.
Sutriono (33), warga Perumahan Mustika Tigaraksa, Kabupaten Tangerang juga mengungkapkan, meskipun curah hujan di wilayah Bogor meningkat, hingga saat ini dampaknya belum dirasakan oleh warga kompleks permuhanan tersebut. Sampai hari ini, aliran air di sungai Cimanceuri masih terlihat normal.
“Biasanya kalau Bogor hujan deras, memang air naik, banjir. Karena air sungai Cimanceuri kan kiriman dari Bogor. Tapi ini masih terlihat normal. Tapi enggak tahu kalau nanti malam, soalnya biasanya tahu-tahu air datang,” katanya. (Wid)
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Ratusan Ribuan Warga di Aceh Masih Mengungsi Setelah 2 Bulan Lalu di Terjang Banjir
Banjir Kabupaten Tangerang Kian Parah, 24 dari 29 Kecamatan Terendam
Warga Taman Cikande Tangerang Dikepung Banjir 2 Meter, Butuh Logistik & Obat-obatan
50 Ribu Jiwa Terdampak, Pemkab Tangerang Tetapkan Status Tanggap Darurat Banjir
KLH Akan Gugat Perdata 6 Perusahaan Penyebab Banjir Sumatera
Sungai Cidurian Tangerang Meluap, Banjir Rendam Pemukiman Sampai 2 Meter
Selasa (13/2) Pukul 18.00, 3 RT di Jakarta masih Kebanjiran, Ribuan Orang Mengungsi
Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob hingga 20 Januari 2026
BMKG Peringatkan Hujan Lebat Masih Guyur Jakarta, Waspada Cuaca Ekstrem
Bulan Baru Datang, Pesisir Jakarta Siap-Siap Diterjang Banjir Rob