Banjir Dahsyat Myanmar, Ribuan Warga Dievakuasi
screenshot presstv
MerahPutih Internasional - Hujan monsun yang sangat lebat dalam beberapa hari terakhir di Myanmar telah membawa bencana yang cukup besar. Pasalnya banjir telah menewaskan 27 orang.
Seperti pernyataan yang dirilis PBB pada Sabtu kemarin (1/8), banjir dahsyat ini juga terpaksa membuat 1500 warga Myanmar mengungsi ke wilayah yang lebih aman.
Data tersebut juga menyatakan bahwa angka pengungsi diprediksi akan terus bertambah mengingat banyak daerah yang belum didapat informasinya.
Wilayah terparah dilaporkan berada di Rakhine, Teluk Bengal. Kerusakan yang dialami juga cukup parah, yakni kerusakan infrastruktur di kamp sekitar ibu kota Sittwe. Wilayah tersebut merupakan lokasi yang cukup padat penduduk, yakni sekitar 100 ribu jiwa.
Hujan memang diprediksi akan terus mengguyur sebagian wilayah Asia Tenggara dari Jumat hingga Sabtu menurut unit cuaca CNN. Hujan lebat dan angin yang kuat akan terjadi selama beberapa hari.
BACA JUGA:
Upaya Penanggulangan Banjir Besar di Myanmar Terhambat
Banjir Dahsyat di Myanmar, 9 Orang Tewas
Kemarau Berkepanjangan, Warga Riau Salat Istisqa Minta Hujan
Bagikan
Adinda Nurrizki
Berita Terkait
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
Prakiraan Cuaca BMKG: Mayoritas Kota Besar di Indonesia Akan Diguyur Hujan Ringan pada Jumat, 16 Januari 2026
1.790 Pasukan Orange Disiagakan Angkut Sampah Bekas Banjir
Ribuan Rumah di 14 Desa Karawang Teredam Banjir, 27 Ribu Warga Terdampak
TNI Bersihkan 19 Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
Warga Bekasi Terutama di Wilayah Rawan Banjir Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan
Prakiraan Cuaca BMKG: Jakarta Diguyur Hujan Sepanjang Hari pada Kamis, 15 Januari 2026
Ratusan Ribuan Warga di Aceh Masih Mengungsi Setelah 2 Bulan Lalu di Terjang Banjir
Banjir Kabupaten Tangerang Kian Parah, 24 dari 29 Kecamatan Terendam
Warga Taman Cikande Tangerang Dikepung Banjir 2 Meter, Butuh Logistik & Obat-obatan