Ahok Pangkas Anggaran, HUT DKI ke-489 Berlangsung Sederhana

Luhung SaptoLuhung Sapto - Selasa, 21 Juni 2016
Ahok Pangkas Anggaran, HUT DKI ke-489 Berlangsung Sederhana

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama Ahok saat memberikan keterangan di halaman Sekretariat Teman Ahok, Pejaten, Jakarta, Ahad (19/6). (Foto: MerahPutih/Noer Ardiansjah)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih Megapolitan - Perayaan Hari Ulang Tahun Kota DKI Jakarta ke-489 akan berlangsung sederhana. Pasalnya, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama memangkas anggaran Dinas Pariwisata untuk menyelenggarakan festival. 

Pria yang akrab disapa Ahok itu menjelaskan alasan tidak diselenggarakannya sejumlah acara festival di peringatan hari jadi kota Jakarta pada tahun ini.

“Saya kira yang penting substansi saja. Ngapain bikin festival-festival gitu. Substansinya kami bisa groundbreaking LRT, memperkenalkan sistem aplikasi, itu yang penting,” katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (21/6).

Ia mengaku hal itu sengaja dilakukan karena masih banyak kegiatan lain yang lebih perlu diprioritaskan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI 2016.

“Perayaan penting, tapi kalau uang kami nggak cukup, kami utamakan yang lain,” ujarnya.

Sebelumnya, Sekretaris II Panitia HUT DKI Jakarta ke-489, Agustino Dharmawan mengatakan Pelaksanaan Malam Muda-mudi yang biasanya digelar, pada tahun ini ditiadakan. Sebagai gantinya, Pemprov DKI Jakarta akan mengadakan Malam Apresiasi di halaman Balai Kota DKI Jakarta. 

Acara Malam Apresiasi akan diisi dengan pemberian penghargaan kepada petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), serta pekerja harian lepas (PHL) yang berkinerja baik. Acara lain yang dihapus adalah Jakarnaval. 

BACA JUGA:

  1. Ketika Perayaan HUT DKI ke-489 Tak Lagi Glamor
  2. HUT Jakarta ke-489, Jakarta Great Online Sale 2016 Kembali Digelar
  3. Malam Nuzulul Quran, Cak Imin Gelorakan Nusantara Depok Mengaji
  4. Kapolresta Depok Imbau Masyarakat Kurangi Aktivitas di Malam Hari
  5. Komentar Netizen Pada Naga Merah di Logo HUT Jakarta 488
#DKI Jakarta #HUT Jakarta Ke-489 #Basuki Tjahaja Purnama #Gubernur Ahok
Bagikan
Ditulis Oleh

Luhung Sapto

Penggemar Jones, Penjelajah, suka makan dan antimasak

Berita Terkait

Indonesia
Sisa Sampah Tahun Baru di Pulau Seribu Capai 2,9 Ton
Jenis sampah yang paling banyak ditemukan yakni sampah plastik, styrofoam, serta sisa-sisa makanan, dan sampah rumah tangga lainnya.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Sisa Sampah Tahun Baru di Pulau Seribu Capai 2,9 Ton
Indonesia
Hari Pertama 2026, Naik Bus TransJakarta, MRT, dan LRT Gratis
Seluruh moda transportasi publik di bawah pengelolaan Pemprov DKI Jakarta dapat digunakan tanpa biaya.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Hari Pertama 2026, Naik Bus TransJakarta, MRT, dan LRT Gratis
Indonesia
3.845 Petugas Kebersihan disiagakan di Jakarta Angkut Sampah Malam Tahun Baru 2026
Personel berasal dari seluruh Suku Dinas Lingkungan Hidup 5 kota administrasi, Unit Pengelola Sampah Badan Air (UPSBA), Unit Pengelola Sampah Terpadu (UPST), hingga Sudin Kepulauan Seribu.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
3.845 Petugas Kebersihan disiagakan di Jakarta Angkut Sampah Malam Tahun Baru 2026
Indonesia
Malam Tahun Baru, 300 Pasukan Hujau Disiapkan di Jakarta Siaga Pohon Tumbang
Pasukan tersebut disiagakan karena Jakarta menghadapi cuaca ekstrem.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
Malam Tahun Baru, 300 Pasukan Hujau Disiapkan di Jakarta Siaga Pohon Tumbang
Indonesia
Aksi Tolak UMP Jakarta 2026 Terus Berlanjut, Gubernur DKI Pramono Anung: Nominal Diputuskan dari Aspirasi Buruh dan Pengusaha
Aksi buruh menolak UMP Jakarta 2026 Rp 5,72 juta terus berlanjut. Gubernur DKI Pramono Anung menjelaskan dasar penetapan sesuai PP Nomor 49 Tahun 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 Desember 2025
Aksi Tolak UMP Jakarta 2026 Terus Berlanjut, Gubernur DKI Pramono Anung: Nominal Diputuskan dari Aspirasi Buruh dan Pengusaha
Indonesia
Sampah dalam Perayaan Malam Tahun Baru 2026 Diperkirakan Menurun, Dinas LH DKI Tetap Kerahkan 3.395 Petugas Kebersihan
Penurunan tersebut dipengaruhi kebijakan pelarangan kembang api serta konsep perayaan yang lebih menonjolkan empati dan solidaritas.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Sampah dalam Perayaan Malam Tahun Baru 2026 Diperkirakan Menurun, Dinas LH DKI Tetap Kerahkan 3.395 Petugas Kebersihan
Indonesia
Malam Tahun Baru, MRT Jakarta Beroperasi Hingga Pukul 02.00
Pada Rabu (31/12), MRT beroperasi mulai pukul 05.00 hingga 23.59 WIB hingga Kamis (1/1/2026) pukul 02.00 WIB.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
Malam Tahun Baru, MRT Jakarta Beroperasi Hingga Pukul 02.00
Indonesia
Seluruh Gedung di Jakarta Bakal Diaudit Pada 2026, Cek Standar Keselamatan
Audit kelaikan bangunan akan dilakukan terhadap seluruh bangunan umum, baik yang dikelola oleh pihak swasta atau komersial maupun yang menjadi aset pemerintah daerah.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Seluruh Gedung di Jakarta Bakal Diaudit Pada 2026, Cek Standar Keselamatan
Indonesia
2026 Jakarta akan Macet, PAM Jaya Minta Maaf karena Proyek Pipa 1.000 Km
PAM Jaya bakal menambah sekitar 450 ribu sambungan air bersih atau setara dengan pembangunan jaringan pipa sepanjang 1.000 kilometer.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
2026 Jakarta akan Macet, PAM Jaya Minta Maaf karena Proyek Pipa 1.000 Km
Indonesia
Said Iqbal Tolak UMP Jakarta 2026 Rp 5,7 Juta, Sebut Turunkan Daya Beli Buruh
UMP yang ditetapkan Gubernur Pramono lebih rendah Rp 160 ribu ketimbang KHL yang telah diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS).
Dwi Astarini - Senin, 29 Desember 2025
Said Iqbal Tolak UMP Jakarta 2026 Rp 5,7 Juta, Sebut Turunkan Daya Beli Buruh
Bagikan