Ahok Minta Dukungan Bamus Betawi Singkirkan Preman
Ahok meminta Bamus Betawi membantu Pemda DKI memberantas preman (Foto: MerahPutih/Muhammad Saiful Hadi)
MerahPutih Megapolitan - Pembangunan DKI Jakarta dinilai lambat jika tidak didukung semua pihak, hal tersebut yang disadari betul Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Pada kesempatan menghadiri Lebaran Betawi yang berlangsung tanggal 21 - 23 Agustus 2015, Ahok merangkul semua pihak untuk memberantas preman yang menghambat kemajuan kota Jakarta.
"Saya mendukung Badan Musyawarah (Bamus) Betawi bersihkan oknum-oknum di dalam ormas Betawi yang bukan budaya Betawi sebetulnya. Itu adalah oknum yang sebetulnya preman-preman yang masuk di dalam ormas-ormas ini, yang jualin lapak seperti di Ciliwung itu juga, jualin buat PKL," ujar Ahok di Lapangan Banteng saat hajatan Lebaran Betawi, Minggu (23/8).
Menurut Ahok, Pemda DKI Jakarta akan bekerja sama dengan Bamus untuk masalah penataan pedagang di Jakarta, sehingga nantinya akan menguntungkan semua pihak.
"Kita akan bekerja sama dengan Bamus, supaya para pedagang tidak membayar ke 'preman'. Saya lihat oknum 'preman' itu bukan orang Betawi kok, ada yang marganya dari Sumatera Utara juga kok," ujar Ahok.
Lanjut Ahok, jika ormas itu harus memiliki payung hukum yang jelas sehingga jadi preman dan jual lapak parkir, PKL atau kios-kios ilegal.
"Hal-hal seperti ini yang perlu kita jaga bersama. Saya yakin Jakarta akan berhasil. Kita akan terus menata Jakarta dengan baik,"pungkas Ahok.(hdi)
Baca Juga:
Hadiri Lebaran Betawi, Ahok Minta Maaf
Ahok Klaim Perda Betawi Produk Kepemimpinannya
Ratna Sarumpaet Juga Tantang Ahok Gusur Perumahan Pantai Mutiara
Penjagaan Kediaman Ahok di Perumahan Pantai Mutiara Diperketat
Disebut Goblok oleh Ahok, Sejarahwan JJ Rizal Merasa Terhormat
Bagikan
Berita Terkait
Pemprov DKI Mulai Bongkar 109 Tiang Monorel Terbengkalai di Rasuna Said
Pramono Anung Resmikan Waduk Batu Licin di Cipayung, Perkuat Pengendalian Banjir
Hadiri Haul ke-85 M.H. Thamrin, Pramono Anung Tegaskan Komitmen Jaga Nilai Perjuangan
PAM Jaya Bangun Gedung Sentra Pelayanan, Gubernur Pramono: Fondasi Layanan Air Jakarta Kian Kuat
Gubernur Pramono Dorong Percepatan MRT Jakarta hingga Kota Tua, Ditargetkan Beroperasi 2029
Pramono Anung Dorong PAM Jaya IPO 2027, Saham Publik Maksimal 30 Persen
Presiden Prabowo Ungkap Dukungan untuk Gubernur DKI Jakarta, Pramono: kalau sudah Jadi Gubernur enggak Ada Urusan Kepartaian
Monorel Mangkrak Rasuna Said Dibongkar Januari 2026, Pramono: Tanpa Penutupan Jalan
Tawuran Berulang di Manggarai, Pramono Anung: Ada yang Sengaja Memicu
Tanpa Kembang Api, Malam Tahun Baru Jakarta Diisi Doa dan Pesan Kemanusiaan