Warner, Fox, dan Disney Buat Aplikasi Streaming Olahraga
Harga berlangganan akan lebih tinggi dari paket aplikasi satuan biasa. (Foto: Unsplash-Glenn Carstens-Peters)
MerahPutih.com - FOX Corp., Warner Bros. Discovery, dan Disney, bakal meluncurkan platform streaming baru yang akan menyatukan semua program olahraga mereka di bawah satu broadband.
Merger itu akan menggabungkan ESPN, TNT, dan Fox Sports dalam aplikasi mandiri baru. Peluncuran ini dijadwalkan pada musim gugur, kemudian menawarkan akses ke jaringan olahraga terkemuka. Bahkan, ada pula konten NFL, NBA, MLB, NHL, dan perguruan tinggi terkemuka.
Baca juga:
Sejumlah Aplikasi Apple Vision Pro akan Andalkan Aplikasi iPad
Meski biaya berlangganannya belum diumumkan, tetapi diperkirakan lebih tinggi dari langganan jaringan olahraga regional yang berdiri sendiri. Langkah ini bertujuan untuk mendapatkan kembali sebagian dari biaya afiliasi yang hilang, karena pelanggan kabel beralih ke layanan streaming.
Usaha patungan ini, dengan nama yang belum diumumkan, akan dimiliki sepertiga oleh setiap perusahaan dan melisensikan konten olahraga mereka secara non-eksklusif, demikian diberitakan Variety, Selasa (6/2).
Baca juga:
Survei: Konten Korea Paling Laris di Platform Streaming pada 2023
Layanan ini akan beroperasi secara independen dengan merek baru dan manajemen sendiri. Langkah ini terinspirasi dari Hulu yang didirikan oleh NBCUniversal dan perusahaan pendahulu Fox pada 2008 silam.
Peluncuran usaha patungan ini menunjukkan, upaya industri untuk inovasi dan memberikan lebih banyak pilihan kepada konsumen. Lalu, menggabungkan rangkaian lengkap saluran olahraga bersama program dari para pemimpin industri lainnya dalam layanan olahraga-sentris yang berbeda.
Namun, tak ada hubungan dengan Comcast atau Paramount Global. Sebab, perusahaan percaya bisa mendatangkan lebih banyak mitra akan membuat struktur menjadi sulit untuk dikendalikan, kemudian harga berlangganan menjadi terlalu tinggi. (waf)
Baca juga:
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Apa Itu Cloudflare? Perusahaan yang Sempat Bikin Layanan Internet Terasa seperti 'Kiamat Kecil'
Gamification dan Play-to-Earn Bukan Sekadar Fitur di DRX SPORTNET, Bawa Pengguna Merasakan Keseruan di Dunia Virtual
Timnas Cricket Indonesia Pecahkan 2 Rekor Dunia di Bali, Raih 8 Kemenangan Sempurna di Rising East Asia Triseries 2025
‘Would You Marry Me’ Tersisa 2 Episode, Chemistry Choi Woo-shik dan Jung So-min Sukses Cetak Rating Mentereng
Link Live Streaming Argentina vs Angola, 14 November 2025
Pramono Luncurkan Portal Satu Data Jakarta, Diharapkan Bisa Bersaing dengan Kota Besar Dunia
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Turunkan 'Tim Lapis Kedua' di ISG Riyadh 2025, Indonesia Yakin Bisa Bikin Kejutan
David Beckham Resmi Dianugerahi Gelar Ksatria, Diakui atas Jasanya bagi Dunia Sepak Bola dan Masyarakat Inggris
Aplikasi SIKAP Polda Metro Jaya Percepat Pemblokiran Rekening Penipuan Online, dari 12 Hari Kerja Jadi 15 Menit