Warner Bros, ESPN dan Fox Sports Bikin Layanan Streaming Olahraga Bareng
Layanan streaming olahraga. (Foto: Unsplash/Priscilla Du Preez)
MerahPutih - Warner Bros Discovery ingin memberikan kemudahan akses kepada pencinta olahraga untuk menyaksikan pertandingan tim favoritnya lewat satu aplikasi streaming.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Warner Bros Discovery menggandeng ESPN/Disney dan Fox Sports. Ketiga perusahaan tersebut sepakat untuk membuat satu layanan streaming bareng, tapi belum membocorkan namanya.
Baca Juga:
East Ventures dan Kadin Rilis Kalkulator Gas Rumah Kaca Berbasis Web
Seperti diberitakan The Verge, Selasa (7/2), aplikasi tersebut akan memuat jaringan saluran olahraga nan lengkap seperti ESPN, ESPN2, ESPNU, SECN, ACCN, ESPNews, ABC, FOX, FS1, FS2, BTN, TNT, TBS, dan truTV.
Layanan baru ini akan menyiarkan pertandingan dari National Football League (NFL), Major League Baseball (MLB), National Basketball Association (NBA), dan National Hockey League (NHL), bersama dengan NASCAR, PGA Tour Golf, Grand Slam Tennis , dan banyak lagi.
Pengguna Disney Plus, Hulu, dan Max juga akan mendapatkan opsi untuk menggabungkan layanan baru ini.
Baca Juga:
Suzuki Tekankan Kendaraan Ramah Lingkungan di Seluruh Lini Bisnis
“Peluncuran layanan streaming olahraga baru ini merupakan momen penting bagi Disney dan ESPN, kemenangan besar bagi penggemar olahraga, dan langkah maju yang penting bagi bisnis media,” kata CEO Disney Bob Iger dalam sebuah pernyataan.
“Ini berarti rangkaian lengkap saluran ESPN akan tersedia bagi konsumen bersama dengan program olahraga dari para pemimpin industri lainnya sebagai bagian dari layanan olahraga-sentris yang berbeda.”
Kabarnya layanan streaming tersebut akan rilis di musim gugur atau antara Maret hingga Juni 2024. (ikh)
Baca Juga:
Golf House Luncurkan Koleksi XXIO 13 dengan Teknologi Terkini
Bagikan
Berita Terkait
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP