Fashion

Warna Juga Menentukan Kenyamanan Pakaian Olahraga

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 27 Juni 2018
Warna Juga Menentukan Kenyamanan Pakaian Olahraga
Kenyamanan pakaian olahraga memperngaruhi aktivitas olahraga (Foto: Pexels/Taco Fleur)

HIDUP sehat sebenarnya tidaklah sulit. Konsumsi makanan sehat dan tidur yang cukup. Selain itu, Untuk menjadi sehat cukup dengan rutin berolahraga. Bahkan, jangan sampai olahraga sekadar untuk iseng saja. Jadikan olahraga sebagai gaya hidup agar kamu selalu merasa bugar setiap saat.

Terkait hal ini olahraga membutuhkan pakaian yang nyaman agar aktivitas olahraga tidak terganggu. Nah, sebenarnya seperti apa sih kriteria pakaian olahraga yang buat kamu nyaman? Menurut Go Dok, seperti ini lah kriteria pakaian olahraga yang nyaman.

(Foto: Pexels/Burst)

1. Bahan menyerap keringat

Sudah pasti kamu mengeluarkan keringat saat mengolah tubuh. Karenanya, gunakan pakaian olahraga yang menyerap keringat. Contohnya adalah pakaian berbahan katun. Sayangnya bahan katun akan terasa berat saat menyerap banyak keringat. Sebab sulit untuk mengevaporasi keringat yang terserap. Tapi sudah banyak juga kok bahan pakaian yang mampu menyerap dan mengevaporasi keringat. Yang terpenting jangan memilih pakaian dengan bahan breathable semisal lateks dan bahan yang rubber based.

2. Pakaian dengan fit yang tepat

Bukan cuma pakaian mejeng saja, pakaian olahraga juga harus proposional. Pilih pakaian fit atau pas dengan tubuh kamu. Jangan yang terlalu longgar dan terlalu ketat, karena akan menyulitkan pergerakan kamu saat bergerak. Terlebih kalau kamu melakukan olahraga seperti pilates atau yoga, pakaian berbahan stretch akan lebih baik.

Janagan terlalu longgar ataupun ketat (Foto: Pexels/Burst)

3. Sesuaikan warna dengan cuaca

Kamu pasti tidak mengira warna pakaian dan cuaca sangat mempengaruhi aktivitas olahraga kamu. Gunakan pakaian berwarna cerah saat berolahraga dengan cuaca panas. Warna cerah akan membantu tubuh kamu terasa dingin. Sebaliknya, gunakan warna gelap saat berolahraga sewaktu cuaca tengah dingin. Tubuh kamu pun akan terasa hangat karena warna gelap dapat menyerap cahaya.

4. Sepatu olahraga yang sesuai

Jangan lupa menggunakan sepatu olahraga yang sesuai. Maksudnya sesuaikan sepatu olahraga dengan jenis olahraga yang kamu lakukan. Kalau tidak sesuai, kamu akan merasa tidak nyaman saat mengolah tubuh dan lebih parahnya lagi bisa membuat kamu cedera. Pastikan sepatu olahraga tersebut melindungi kaki kamu secara keseluruhan, mulai dari mata kaki, tumit, hingga ujung-ujung jari.

(Foto: Pexels/Tirachard Kumtanom)

5. Pakaian dalam khusus olahraga

Meskipun kamu sudah menggunakan pakaian olahraga yang menyerap keringat jangan lupa kenakan pakaian dalam khusus olahraga. Khusus wanita gunakan supportive bra agar melindungi dada kamu dari nyeri saat olahraga. Sama juga untuk pria, cari pakaian dalam olahraga dengan ukuran pas, artinya tidak terlalu ketat dan kebesaran. Sehingga aktivitas olahraga akan semakin nyaman tanpa keringat yang terlalu banjir.

Bagaimana sahabat Merah Putih, sudah siap olahraga? (ikh)

Baca juga artikel menarik lainnya di sini Awas, Jangan Lakukan Kesalahan ini saat Beli Sepatu Lari

#Olah Raga
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.
Bagikan