Properti
Tips Sebelum Memilih Tukang Harian dan Tukang Borongan Pilih sesuai kebutuhan. (Foto: Unsplash/Emma Houghton)

MEMBANGUN sebuah rumah atau gedung merupakan pekerjaan yang kompleks. Banyak keputusan penting yang harus diambil, salah satunya dalam memutuskan apakah mempekerjakan tukang harian atau tukang borongan. Memilih tukang harian atau tukang borongan butuh pertimbangan dan perhitungan matang.

Sebelum membahas faktor-faktor yang harus dipertimbangkan dalam pemilihan tukang bangunan, kamu harus memahami perbedaan mendasar antara tukang harian dan tukang borongan. Tukang harian adalah pekerja konstruksi yang dibayar berdasarkan jumlah jam kerja dihabiskan, sedangkan tukang borongan dibayar berdasarkan proyek diselesaikan dalam jangka waktu tertentu dengan biaya tetap yang disepakati di awal.

“Tidak semua proyek konstruksi memerlukan tukang harian atau pun tukang borongan. Kadang kontraktor atau pengembang mengatur pekerjaan berdasarkan kebutuhan proyek mereka. Begitu juga dengan proyek pribadi seperti perluasan bangunan hunian maupun renovasi rumah, harus lihat dulu kebutuhan dan ekspektasinya seperti apa," kata Co-Founder dan CEO Gravel Georgi Ferdwindra Putra, dalam siaran pers yang diterima Merahputih.com, Selasa (28/2).

Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan sebelum memilih tukang harian atau tukang borongan.

Baca juga:

Minimalisasi Dampak Kecelakaan Kerja Konstruksi, Gravel Luncurkan Alat Pelindung Diri

Tips Sebelum Memlih Tukang Harian dan Tukang Borongan
Gravel menyediakan beragam jasa tukang. (Foto: Gravel)

1. Jenis proyek

Jika proyek relatif kecil dan sederhana, seperti renovasi ruangan atau perbaikan rumah, mungkin lebih tepat memilih tukang harian. Namun, jika proyeknya lebih besar, seperti membangun hunian baru atau bangunan komersial, mempekerjakan tukang borongan untuk mengelola proyek secara keseluruhan bisa jadi lebih efisien.

2. Biaya

Pertimbangkan anggaran untuk proyek konstruksi. Tukang harian relatif lebih murah dibandingkan tukang borongan, karena mereka hanya dibayar berdasarkan jumlah jam kerja. Namun, jika proyeknya besar, tukang borongan mungkin lebih efisien karena mereka menerapkan strategi penghematan biaya atau waktu, misalnya dari penggunaan bahan bangunannya.

3. Waktu penyelesaian

Jika proyek butuh selesai cepat, tukang borongan mungkin lebih baik, karena mereka dapat mengatur jadwal kerja dan mengerahkan lebih banyak tukang untuk menyelesaikan proyek dalam waktu cepat. Tapi ini bisa berpengaruh juga ke kualitas hasil jika dikerjakan terburu-buru.

Apabila waktu tidak menjadi prioritas, tukang harian dapat menjadi pilihan tepat karena mereka bekerja lebih fleksibel, ketersediaannya lebih cepat, dan lebih detail dalam menyelesaikan pekerjaan.

Baca juga:

Gravel Berikan Apresiasi untuk Pekerja Bangunan

Tips Sebelum Memlih Tukang Harian dan Tukang Borongan
Jika proyek butuh selesai cepat, tukang borongan mungkin lebih baik. (Foto: Unsplash/Anthony Fomin)

4. Kualitas pekerjaan

Kita harus memastikan tukang yang dipilih. Harian maupun borongan, mereka harus memiliki pengalaman dan keahlian yang memadai untuk menyelesaikan proyek dengan baik. Cek kredibilitas dari referensi pekerjaan sebelumnya untuk memastikan kualitas pekerjaan yang dihasilkan.

5. Keterampilan khusus

Jika proyek membutuhkan keterampilan khusus, seperti pemasangan sistem listrik atau perbaikan saluran air, tukang yang dipilih harus memiliki keahlian dan berpengalaman. Bahkan, mereka juga harus bersertifikasi untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut. (and)

Baca juga:

Strategi Gravel Jembatani Kepentingan Tukang dan Konsumen Properti

Tag
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Cara Tepat Membuang Labu
Hiburan & Gaya Hidup
Cara Tepat Membuang Labu

Membuang labu dengan sampah rumah tangga bisa menyebabkan masalah karena beberapa alasan.

MacBook Pro 16 Inci 2019 Pertama Kali Dirilis di Indonesia
Fun
MacBook Pro 16 Inci 2019 Pertama Kali Dirilis di Indonesia

Harganya mencapai Rp 36 juta saat itu.

YoshiP Siap Dukung 'Final Fantasy XIV' hingga 2033
Fun
YoshiP Siap Dukung 'Final Fantasy XIV' hingga 2033

Kreator Final Fantasy berencana membuat gamenya bertahan hingga 2033.

Intip Spesifikasi Laptop Gaming Acer Predator Triton 16
Fun
Intip Spesifikasi Laptop Gaming Acer Predator Triton 16

Laptop Acer Predator Triton 16 cocok untuk menunjang aktivitasmu.

Tingkatkan Keamanan Hunian dengan Smart Lock dan Kamera Wi-Fi Outdoor
Home Lifestyle
Tingkatkan Keamanan Hunian dengan Smart Lock dan Kamera Wi-Fi Outdoor

Jaga hunian tetap aman dengan smart lock dan kamera pengawas outdoor.

Sneakers Vegan Kolaborasi Reebook dan Milk Makeup
Fashion
Sneakers Vegan Kolaborasi Reebook dan Milk Makeup

Sederet produk alas kaki dan pakaian vegan yang mencakup lima gaya berbeda.

Austin Butler akan Jadi Bos Mafia di 'City of Fire'
ShowBiz
Austin Butler akan Jadi Bos Mafia di 'City of Fire'

Film City On Fire diangkat dari novel karya Don Winslow.

Ruang Kreatif Publik Pos Bloc di Gedung Filateli, Pasar Baru
Fun
Ruang Kreatif Publik Pos Bloc di Gedung Filateli, Pasar Baru

os Bloc menjadi satu wadah masyarakat untuk menggelar acara seni, budaya, hiburan.

Platform Lokapasar Dukung Lelang Barang Mewah untuk Bantu Pasien Kanker
Fashion
Platform Lokapasar Dukung Lelang Barang Mewah untuk Bantu Pasien Kanker

Sebagian hasil lelang tersebut disumbangkan untuk Yayasan Kasih Dunia Harapan (Gelang Harapan).

Jaga Nutrisi, Ganti Status ke Makanan Direbus
Hiburan & Gaya Hidup
Jaga Nutrisi, Ganti Status ke Makanan Direbus

Membuat makanan mudah dicerna.