Tips 'Makeup' pada Kulit Lansia Dengan makeup, seseorang bisa mendapatkan penampilan yang cantik dan bercahaya layaknya anak muda. (Pexels/Andrea Piacquadio)

MEMBUAT kulit tetap terlihat kencang, kenyal, dan menawan pada usia lanjut tak harus selalu dengan melakukan operasi. Seseorang yang menggeluti makeup dapat membuat kulit lansia seperti muda tanpa operasi dan terlihat berlebihan.

Makeup tak hanya untuk anak muda, tetapi juga hak para lansia. Termasuk pula orangtua, tante, atau bibimu. Dengan makeup, seseorang bisa mendapatkan penampilan yang cantik dan bercahaya layaknya anak muda.

Jadi, makeup cocok untuk digunakan pada usia berapa pun. Tinggal bagaimana cara melakukan, memilih, dan mempertimbangkan produk pengaplikasian yang sesuai dan tepat.

Dikutip dari Loreal Paris, seorang ahli Loreal Paris dan Makeup Artist, membagikan tips untuk menyempurnakan makeup yang cocok untuk orang berusia 50 tahun ke atas. Apa saja ya? Yuk kita simak.

Baca juga:

Lansia Tetap Bugar dengan Gerakan 4 Sehat 5 Bahagia

makeup lansia

Makeup cocok untuk digunakan pada usia berapa pun. (Pexels/Zhugewala)

1. Kurangi Pemakaian Makeup di Mata

Seiring bertambahnya usia, kerutan dan kulit kendur di area mata merupakan hal lumrah. Oleh karena itu, menggunakan riasan gelap di dekat mata hanya menonjolkan tanda-tanda penuaan. Alangkah baiknya lewati maskara dan eyeliner di garis bulu mata bawah lansia. Ini adalah cara yang bagus dan tepat untuk membuat mata mereka terlihat lebih terbuka dibandingkan menggunakan liner dalam yang bisa membuatnya tampak tertutup.

2. Eyeliner Berwarna Cokelat

Eyeliner coklat sangat bagus untuk menciptakan tampilan riasan yang lembut dan merupakan pilihan yang sangat baik untuk orang-orang dengan kulit dewasa. Pelapis hitam bisa membuat mata terbebani, oleh karena itu hindari pemakaian warna tersebut.

Baca juga:

Mom, Makeup Routine ala Drew Barrymore, Hanya Lima Menit

makeup lansia
Eyeliner coklat sangat bagus untuk menciptakan tampilan riasan yang lembut. (Pexels/Cottonbro)

3. Gunakan Eyeliner

Melewatkan eyeliner di garis bulu mata bawah adalah teknik ampuh untuk menciptakan ilusi mata yang lebih besar dan lebar. Gunakan dengan benar di garis bulu mata bagian atas. Jangan takut dan ragu memanjangkan eyeliner pada bagian kelopak mata. Gambarkan liner sedikit lebih panjang untuk menonjolkan bentuk mata. Salah satu cara efektif untuk menciptakan mata memanjang yaitu dengan membuat winged eyeliner.

4. Hati-hati Memakai Pelembab

Meskipun memilih pelembab yang sangat menghidrasi (memberikan kebutuhan cairan) kulit sangat bagus untuk kulit dewasa, penggunaannya harus berhati-hati. Terlebih ketika bersandingan dengan krim super berat seperti foundation. Pastikan bahwa pelembab tidak mengubah tekstur foundation. Karena seringkali pelembab yang benar-benar emolien (menjaga kelembapan kulit) akan membuat foundation menjadi berantakan.

Itulah tips makeup untuk lansia. Kamu bisa memberikannya kepada orangtua atau kerabatmu yang sudah berusia lanjut. Atau menyimpan ini untuk dipakai kelak ketika kamu lanjut usia. Aha! (yos)

Baca juga:

Kesepian Timbulkan Masalah pada Gizi Lansia

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Tanda-Tanda Green Flags dari Pasanganmu
Hiburan & Gaya Hidup
Tanda-Tanda Green Flags dari Pasanganmu

Green flags menjadi istilah untuk menilai layak atau tidaknya suatu hubungan menuju tahap selanjutnya.

Gaharnya Performa Cadillac Lyriq AWD
Fun
Gaharnya Performa Cadillac Lyriq AWD

Cadillac Lyriq bisa menarik beban hingga 1,588 kg dengan tenaga gabungan hingga 500 dk.

My Ami Buggy, Mobil Mungil nan Laris Manis
Hiburan & Gaya Hidup
My Ami Buggy, Mobil Mungil nan Laris Manis

Terjual 50 unit dalam 18 menit saja.

Gim Subnautica Terbaru sedang Digarap
Fun
Gim Subnautica Terbaru sedang Digarap

Developer tersebut akan merilis generasi terbaru Subnautica setelah perilisan ekspansi Subnautica: Below Zero pada 2021 lalu.

Livingroom Kembali dengan Single 'Stupid'
ShowBiz
Livingroom Kembali dengan Single 'Stupid'

Livingroom perkenalkan karya terbaru di awal 2023

Berkah Putus dari Hubungan Toksik
Fun
Berkah Putus dari Hubungan Toksik

Bersyukur karena kamu putus dari hubungan toxic.

‘Breaking Bad’ Dibuat Ulang ke Versi Korea
ShowBiz
‘Breaking Bad’ Dibuat Ulang ke Versi Korea

Pembuatan ulang versi Korea akan memakan waktu lama.

Universal Studios Jepang akan Hadirkan Wahana 'Jujutsu Kaisen'
Fun
Universal Studios Jepang akan Hadirkan Wahana 'Jujutsu Kaisen'

Wahana terbatas Jujutsu Kaisen akan digelar pada 16 September 2022.

Liga 1 dan Liga 2 DIbatalkan karena Pandemi
Fun
Liga 1 dan Liga 2 DIbatalkan karena Pandemi

salah satu pertimbangan Polri tidak bisa menerbitkan izin karena masyarakat yang terkena COVID-19 masih tinggi.

Recharged, Dunia Kuliner Indonesia Bangkit di 2023
Kuliner
Recharged, Dunia Kuliner Indonesia Bangkit di 2023

Vindex bersyukur melihat kondisi pandemi yang kini menuju new normal.