Sebelum Dilantik Jadi Menteri ATR, AHY Lapor ke Prabowo
AHY tengah bersilahturahmi kepada Prabowo Subianto (Foto: Instagram AHY).
MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik dua menteri di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2). Pelantikan dijadwalkan berlangsung pada pukul 11.00 WIB.
Dua menteri yang dilantik Jokowi ialah Hadi Tjahjanto yang bergeser posisi dari Menteri ATR/BPN menjadi Menko Polhukam. Kemudian Menteri ATR/BPN akan diisi oleh Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Baca Juga:
Selain melantik dua menteri, Jokowi juga akan mengambil sumpah jabatan anggota Komisi Kejaksaan.
Sebelum dilantik, AHY terlebih dulu sowan ke Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra yang juga sebagai calon presiden (capres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Prabowo Subianto.
"Saya mendapatkan amanah dari Bapak Presiden @jokowi. Sebagai yunior, sekaligus anggota Koalisi Bapak @prabowo tentu saya perlu melaporkan amanah tersebut pada beliau," tulis AHY dari Instagram resminya @agusyudhoyono, Rabu (21/2).
Baca Juga:
Menurut dia, kesolidan koalisi hanya dimungkinkan oleh komunikasi dan koordinasi yang intens dan sangat erat. AHY mengaku, dirinya pula mendapat dukungan dari Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum PAN, Zulkifli Hasan (Zulhas).
"Saya juga mendapatkan moral support dari Pak @airlanggahartarto_official dan Pak @zul.hasan melalui komunikasi telepon," urainya.
"Alhamdulillah, beliau-beliau bukan hanya senang tetapi juga sangat mendukung dengan amanah yang telah saya terima dari Bapak Presiden Joko Widodo. Terima kasih Pak Prabowo, Pak Airlangga dan Pak Zulkifli, semoga Bapak-Bapak sehat selalu," lanjutnya. (asp)
Baca Juga:
Anies Singgung Hak Angket Dugaan Kecurangan Pemilu, Partai Koalisi Fokus Kawal Suara
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
DPR Ingatkan Kebijakan Strategis Pangan Hingga Industri Pemerintah Tak Boleh Tereduksi Kepentingan Kelompok
Komisi II DPR Nilai Kunjungan Prabowo ke IKN Bawa Pesan Politik Keberlanjutan
Prabowo Ultimatum Dirut Simon Aloysius dan Direksi Jangan Cari Kekayaan di Pertamina
Putus Rantai Kemiskinan, Prabowo Targetkan 500 Ribu Murid Masuk Sekolah Rakyat
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Momen Presiden Prabowo Subianto Serahkan Bonus Atlet Peraih Medali SEA Games Thailand 2025
Prabowo Tegaskan Tak Boleh Sepeser pun Uang Rakyat Dicuri, Perintahkan Kejagung 'Sikat' 5 Juta Hektare Sawit Ilegal di 2026
Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Jenderal, Gak Cuma Jago Cangkul di Sawah
Prabowo Siap Sikat Habis Tambang Ilegal, Tegaskan Uang Rakyat Tak Boleh Hilang 1 Persen Pun