MerahPutih.com - Duel antara PSS Sleman versus Persebaya Surabaya akan digelar di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu, 26 Agustus 2023. Dalam duel ini, PSS Sleman membidik target kemenangan dari tim Bajul Ijo.
Untuk meraih kemenangan, pelatih PSS Sleman Marian Mihail menjanjikan timnya akan lebih banyak menekan dan menyerang pertahanan Persebaya Surabaya. Harapannya akan banyak gol yang bisa dihasilkan oleh pemain-pemain PSS Sleman.
Kembalinya sang gelandang serang Jonathan Bustos membuat Mihail percaya diri PSS Sleman akan bermain menyerang. Bustos harus absen dalam laga sebelumnya karena menjalani hukuman akumulasi kartu.
Baca Juga:
Mayoritas Pengprov Dukung Letjen Richard Tampubolon jadi Ketum PBTI
“Ketika Bustos masuk dalam skuad utama, kami bisa bermain sangat menyerang kemudian terus berusaha mendominasi permainan. Tidak seperti ketika menghadapi Persita Tangerang. Kami hanya menunggu, memberikan reaksi ketika diserang dan mengandalkan serangan balik,” ujar Mihail, Kamis (24/8).
“Tentu saja ada perbedaan yang berarti karena Bustos di setiap bermain menjadi pembeda bagi tim PSS. Sementara itu, keberadaan Vizcarra dengan Bustos di tim ini memberikan hal yang bagus, mereka berdua bekerja sama dengan luar biasa. Inilah alasan kami akan bermain dengan cara yang berbeda melawan Persebaya,” imbuh Mihail.
Baca Juga:
Indonesia Melaju ke Final Piala AFF U-23 Setelah Tumbangkan Thailand
Pelatih asal Rumania ini optimistis para pemainnya termotivasi menampilkan permainan yang bagus. Terlebih PSS Sleman sedang dalam performa apik usai menorehkan kemenangan beruntun dari tiga laga terakhirnya.
“Kami dalam kondisi situasi yang positif. Hal ini membuat para pemain termotivasi menjalani latihan dengan semangat dan bagus. Mereka juga termotivasi bermain bagus dan menggaet poin kemenangan dari Persebaya di pekan kesepuluh,” pungkas Mihail. (Cahyo Purnomoedi/Yogyakarta)
Baca Juga:
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-23 Vs Thailand