Kecantikan
Manfaat Air Dingin untuk Wajah Mencuci wajah menggunakan air dingin memberi banyak manfaat. (foto: Unsplash.com_Michael Starkie)

MEMBERSIHKAN wajah merupakan bagian dari perawatan kulit yang tidak boleh terlewatkan. Rutinitas membersihkan wajah akan menghilangkan segala kotoran yang menempel, termasuk sisa-sia make-up.

Dalam membersihkan wajah, mencuci muka dengan air menjadi salah satu bagiannya. Untuk proses ini, kamu lebih disarankan untuk menggunakan air dingin loh. Seperti disebut Healthline, mencuci wajah menggunakan air dingin memberikan banyak manfaat.

BACA JUGA:

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mencuci Wajah, Sudah Tahu?

Salah satu manfaat mencuci wajah dengan air dingin ialah mencegah munculnya jerawat. Selain itu, air dingin juga bagus buat kulit dengan kondisi rosacea. Mencuci wajah dengan air hangat justru membuat kulit dengan kondisi rosacea tambah meradang sehingga kemerahan dan menimbulkan jerawat.

wajah
Air dingin bisa memberi keuntungan buat pemilik kulit kering dan acne prone skin. (Foto: Unsplash.com_Sinitta Leunen)

Kosmetologis berlisensi Sophia Knapp mengatakan air dingin bisa memberi keuntungan bagi mereka denngan kulit kering dan acne-prone skin. “Bila kamu punya kulit kering yang kronis, air panas bisa menghilangkan kadar sebum (minyak) dan memperparah masalah. Jadi air dingin merupakan alternatif yang baik,” ujarnya.

Meski begitu, bukan berarti mencuci wajah dengan air dingin tidak ada sisi negatifnya. “Air dingin akan mengencangkan pori-pori, sehingga bakteri dan kotoran dapat terperangkap dan tidak bisa keluar, semudah menggunakan air hangat,” katanya.

BACA JUGA:

Micellar Water Tak Hanya untuk Membersihkan Wajah

Oleh karena itu, Knapp menyarankan agar kamu mengawali proses mencuci wajah menggunakan air hangat. Hal itu untuk membersihkan make-up dan kotoran yang menempel, sekaligus membuka pori-pori. Setelah itu, kamu bisa melanjutkan dengan air dingin untuk menutup kembali pori-pori dan melancarkan sirkulasi darah sehingga kulit tampak cerah.

mencuci wajah
Cucilah wajahmu dua kali sehari pada malam dan pagi hari. (foto: Unsplash.com_Nora Hutton)

Cucilah wajahmu dua kali sehari pada malam dan pagi hari. Mencuci wajah secara berlebihan juga tak baik. Itu bisa membut kulitmu kering dan menyebabkan iritasi. Dua kali saat pagi dan malam hari dianggap cukup. Saat pagi hari, menurut Knapp, ada bakteri di sarung bantal sehingga penting untuk membersihkan wajah di pagi hari sebelum menggunakan pelembap. Tak hanya itu, mencuci wajah di pagi hari bisa meredakan bengkak setelah bangun tidur.

Sementara itu, mencuci wajah pada malam hari menjadi penting demi membersihkan dari sisa make-up dan kotoran setelah seharian beraktivitas.(dkr)

BACA JUGA:

Kangen Wajah Glowing, Simak 5 Cara Benar Pakai Skincare

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
UNIQLO Sambut Februari dengan Spring/Summer Collection
Fashion
Kunci agar Kata Sandi Tidak Mudah Diretas
Fun
Kunci agar Kata Sandi Tidak Mudah Diretas

Kenali cara ampuh membuat kata sandi agar tidak mudah dibobol oleh para peretas.

Konsumen Baik Vs Buruk: Haruskah Membedakan Pelayanan?
Fun
Konsumen Baik Vs Buruk: Haruskah Membedakan Pelayanan?

Konsumen datang dengan berbagai sifat dan perilakunya.

Penjualan Busana Muslim dan Produk Segar Meningkat Enam Kali Lipat di E-commerce
Fun
Penjualan Busana Muslim dan Produk Segar Meningkat Enam Kali Lipat di E-commerce

Penjualan produk segar serta busana muslim laris manis di e-commerce pada momen bulan Ramadan hingga Lebaran

Mencoba Memahami Karakter Zodiak Berelemen Api
Hiburan & Gaya Hidup
Mencoba Memahami Karakter Zodiak Berelemen Api

Menjadi pasangan si elemen api harus punya sabar tingkat dewa.

Investasi Kripto Jadi Sarana Pengembangan Anak Muda
Fun
Investasi Kripto Jadi Sarana Pengembangan Anak Muda

Banyak anak muda yang tertarik untuk investasi kripto di jangka panjang.

Cacar Monyet Bukan Penyakit Seksual
Fun
Cacar Monyet Bukan Penyakit Seksual

Apakah clade termasuk pada kategori penyakit seksual?

Djakarta Warehouse Project kembali Bergoyang di 2022
ShowBiz
Djakarta Warehouse Project kembali Bergoyang di 2022

Delapan musisi yang akan hadir di tahun ini telah diungkap.

Pos Indonesia dan Lion Air Permudah UMKM lewat Ekosistem Direct Trading
Hiburan & Gaya Hidup
Pos Indonesia dan Lion Air Permudah UMKM lewat Ekosistem Direct Trading

Ekosistem Direct Trading diharapkan dapat ciptakan stabilitas ekonomi nasional.