Jokowi akan Hadiri Annual Leaders Meeting 2023 di Sydney Presiden Joko Widodo tiba di Sydney, Australia, Senin (3/7/2023) malam, untuk menghadiri rangkaian Annual Leaders’ Meeting 2023. ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden

MerahPutih.com - Presiden Joko Widodo tiba di Sidney, Australia, Senin malam, sekitar pukul 20.45 waktu setempat, untuk menghadiri rangkaian Annual Leaders' Meeting 2023.

Menurut keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, pesawat Kepresidenan Indonesia-1 yang membawa Presiden Joko Widodo beserta rombongan mendarat di Bandara Internasional Kingsford Smith, Sydney, setelah menempuh penerbangan selama lebih kurang tujuh jam.

Baca Juga:

PDIP Tak Persoalkan Anak Jokowi Didukung PSI Jadi Cawalkot Depok

Setelah pesawat berhenti dengan sempurna, Duta Besar RI untuk Australia Siswo Pramono bersama Kepala Protokol Negara Australia Gerard Martin menaiki pesawat untuk menyambut Presiden Jokowi di dalam pesawat.

Sementara itu, di bawah tangga pesawat tampak Atase Pertahanan Republik Indonesia untuk Australia Laksma TNI Anak Agung Oka Wirayudha menyambut kedatangan Presiden Jokowi.

Sedangkan dari pihak Australia, turut menyambut kedatangan Presiden Jokowi adalah Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams PSM, Menteri Industri dan Ilmu Pengetahuan Australia Ed Husic MP, Deputi Sekretaris New South Wales Christopher Sullivan, Menteri Urusan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif New South Wales John Graham MLC, dan Direktur Protokol New South Wales Lynne Bryne.

Dari bandara, Presiden Jokowi bersama rombongan melanjutkan perjalanan menuju hotel tempatnya bermalam selama kunjungan di Sydney.

Baca Juga:

Jokowi Tanggapi Kekhawatiran SBY Soal Cawe-Cawe Pemilu 2024

Setibanya di hotel, Presiden disambut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan yang sudah tiba terlebih dahulu untuk mempersiapkan kunjungan Presiden Jokowi.

Selama di Sydney, Presiden Jokowi diagendakan untuk menghadiri rangkaian Annual Leaders’ Meeting 2023 bersama Perdana Menteri Australia Anthony Albanese yang merupakan pertemuan rutin antara Indonesia dan Australia.

Selain itu, Presiden Jokowi juga dijadwalkan bertemu dengan Gubernur Jenderal Australia David Hurley. (*)

Baca Juga:

Presiden Jokowi Bertolak ke Australia

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Polusi Udara di Jakarta Memburuk, Anggota DPR Sarankan Pemerintah Belajar ke Tiongkok
Indonesia
Polusi Udara di Jakarta Memburuk, Anggota DPR Sarankan Pemerintah Belajar ke Tiongkok

Jakarta bisa mencontoh langkah-langkah drastis yang pernah dilakukan pemerintah Tiongkok saat dikepung polusi udara yang ekstrem.

KPK Dalami Aset Lukas Enembe yang Bernilai Fantastis
Indonesia
KPK Dalami Aset Lukas Enembe yang Bernilai Fantastis

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan, dalam pemeriksaan itu, tim penyidik mendalami sejumlah harta milik Gubernur nonaktif Papua, Lukas Enembe yang bernilai fantastis.

2 Orang Tewas dalam Kecelakaan Uji Coba Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Indonesia
2 Orang Tewas dalam Kecelakaan Uji Coba Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) memakan korban. Terdapat dua korban tewas dan lima korban luka berat dalam kecelakaan kereta teknis Kereta Cepat Jakarta Bandung. Insiden kecelakaan terjadi pada Minggu (18/12) sore.

Jokowi Puji Sinergisitas Pusat dan Daerah dalam Penanganan COVID-19
Indonesia
Jokowi Puji Sinergisitas Pusat dan Daerah dalam Penanganan COVID-19

Jokowi menyampaikan apresiasi kepada anak buahnya dalam menangani pandemi COVID-19.

PPP Siapkan Jabatan Strategis pada Sandiaga Uno
Indonesia
PPP Siapkan Jabatan Strategis pada Sandiaga Uno

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno makin dekat menjadi kader Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ). Sandiaga disebut akan diberi posisi strategis usai resmi bergabung dengan PPP.

Nilai Bantuan Renovasi Rumah Warga Korban Gempa Cianjur Bertambah
Indonesia
Nilai Bantuan Renovasi Rumah Warga Korban Gempa Cianjur Bertambah

Sejak gempa Cianjur 21 November 2022 lalu, Presiden terhitung sudah empat kali mengunjungi penyintas gempa Cianjur.

Jokowi Heran Rencana Kenaikan Biaya Haji Sudah Jadi Polemik
Indonesia
Jokowi Heran Rencana Kenaikan Biaya Haji Sudah Jadi Polemik

Jokowi memastikan kenaikan Bipih 1444 H/2023 M yang diusulkan Kementerian Agama (Kemenag) masih dalam kajian.

[HOAKS atau FAKTA: Makan Telur Dapat Menyebabkan Stroke dan Penyakit Jantung
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA: Makan Telur Dapat Menyebabkan Stroke dan Penyakit Jantung

Sebuah portal media online membagikan artikel yang mengklaim bahwa para ilmuan memperingati masyarakat bahwa mengonsumsi telur dapat menyebabkan pembekuan atau gumpalan darah, stroke dan serangan jantung.

Polisi Siapkan Rekayasa Lalin saat Arak-arakan Timnas Indonesia U-22
Indonesia
Polisi Siapkan Rekayasa Lalin saat Arak-arakan Timnas Indonesia U-22

Sehubungan dengan kegiatan tersebut, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) di beberapa ruas jalan Ibu Kota besok.

Ada Demo Terkait Putusan MK Tentang Usia Capres-Cawapres, TransJakarta Lakukan Penyesuaian Rute
Indonesia
Ada Demo Terkait Putusan MK Tentang Usia Capres-Cawapres, TransJakarta Lakukan Penyesuaian Rute

Sejumlah layanan TransJakarta mengalami penyesuaian rute dikarenakan adanya kegiatan aksi masa di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat dan sekitarnya pada Senin (16/10).