Jisoo BLACKPINK Dapat Tawaran Bintangi Film 'Omniscient Reader's Viewpoint'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 24 Oktober 2023
Jisoo BLACKPINK Dapat Tawaran Bintangi Film 'Omniscient Reader's Viewpoint'

Jisoo dapat tawaran bermain film untuk pertama kalinya. (Foto: Instagram/Sooyaaa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

JISOO BLACKPINK berpotensi untuk segera debut di industri film Korea Selatan. Ia baru saja ditawari untuk bermain di film Omniscient Reader's Viewpoint. Jika jadi, Jisoo mungkin bakal beradu akting dengan Lee Min-ho dan Ahn Hyo-seop.

Dilansir laman Soompi, kabar ini pertama kali beredar pada Selasa (24/10) pagi. Hal ini kemudian dikonfirmasi oleh YG Entertainment selaku agensi beberapa saat setelahnya.

"Saat ini dia tengah mempertimbangkan tawaran tersebut secara positif," jelas agensi, tanda ada kemungkinan Jisoo akan menerima usulan tersebut setelah ini.

Baca juga:

Jisoo BLACKPINK dan Park Jung-min Ditawari Bermain Drama Zombie 'Influenza'

Sejumlah aktor dan aktris ternama asal Korea Selatan juga digaet untuk bermain di film ini. (Foto: Soompi)

Omniscient Reader's Viewpoint adalah film yang kisahnya diangkat dari web novel berjudul sama. Cerita daring ini berkisah tentang Kim Dok-ja yang dunia sekitarnya seketika berubah seperti latar dalam novel bacaannya.

Gara-gara itu, ia pun berusaha untuk terus mencari cara dan berusaha. Dok-ja ingin mengembalikan dunia tersebut seperti asalnya. Selain dalam web novel, kisah 'Omniscient Reader's Viewpoint' juga hadir lewat versi Webtoon (komik daring).

Pada Juni 2023, aktor Ahn Hyo-seop sempat menerima tawaran untuk memainkan karakter sebagai Dok-ja. Sementara itu, Lee Min-ho ditawari untuk memerankan tokoh Yoo Jung-hyuk. Ia merupakan karakter utama dari novel yang dibaca oleh Dok-ja.

Nah, Jisoo sendiri mendapat tawaran dari karakter bernama Lee Ji-hye. Idola K-Pop kelahiran 1995 ini akan berperan sebagai kolega kantor dari Jung-hyuk.

Baca juga:

MV 'FLOWER' Jisoo BLACKPINK Catat Rekor Capai 300 Juta Views

Jisoo belum lama ini menghadiri event fesyen yang digelar oleh Dior. (Foto: Instagram/Dior)

Tim produksi 'Omniscient Reader's Viewpoint' juga dilaporkan melempar tawaran berbagai peran pada sejumlah aktor dan aktris ternama Negeri Ginseng. Sebut saja Jung Sung-il, Park Ho-san, Chae Soo-bin, Shin Seung-ho, dan Nana.

Hingga saat ini, belum ada informasi resmi tentang siapa saja yang bakal membintangi 'Omniscient Reader's Viewpoint'. Di masa mendatang, tim produksi mungkin akan merilis berbagai informasi terbaru soal film tersebut.

Sementara itu, nama Jisoo saat ini tengah ramai dibahas oleh warganet. Lead vocalist BLACKPINK ini baru saja dikonfirmasi putus dari Ahn Bo-hyun. Keduanya disebut berpisah akibat kesibukan kerja masing-masing. (mcl)

Baca juga:

Jisoo BLACKPINK dan Ahn Bo-hyun Berada di Yongsan

#Jisoo BLACKPINK #K-Pop #Film Korea
Bagikan
Ditulis Oleh

Marcella

K-Pop enthusiast and books enjoyer.

Berita Terkait

ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - 55 menit lalu
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
ShowBiz
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
BTS akan tur mulai April 2026 hingga Maret 2027, dengan jadwal singgah di Amerika Utara, Eropa, Oseania, Asia Timur, dan Asia Tenggara.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
ShowBiz
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Lagu solo Ningning aespa 'Ketchup And Lemonade' dari proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE mencatatkan performa kuat di chart QQ Music China.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
ShowBiz
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
BTS akan menyapa ARMY di Indonesia dalam konser dua malam di Jakarta pada 26-27 Desember 2026.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
ShowBiz
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
Once We Were Us sukses mencetak lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 12 hari tayang dan menjadi film Korea terlaris tahun 2026 sejauh ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
ShowBiz
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Girl group Korea Selatan Apink merilis video musik 'Love Me More' sebagai bagian dari mini album ke-11 'RE:Love', menandai comeback awal 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
ShowBiz
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Hanya tiga bulan usai KARMA, Stray Kids kembali comeback lewat album SKZ IT TAPE ‘DO IT’. Title track-nya pecahkan rekor dan banjir pujian.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
ShowBiz
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
Danielle menyebut ini bukanlah akhir dari kariernya di dunia musik.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
Bagikan