Indonesia Kerahkan Kekuatan Terbaik di Piala Sudirman 2023 Ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. (ANTARA/HO-PP PBSI)

MerahPutih.com - Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) merilis nama-nama pemain yang akan berlaga di Piala Sudirman 2023.

Piala Sudirman edisi ke-18 ini akan berlangsung di Suzhou Olympic Sports Centre, Tiongkok, pada 14-21 Mei 2023.

Baca Juga

Anthony Ginting Juara Badminton Asia Championships 2023

PBSI melakukan perubahan susunan pemain dengan memasukkan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Keputusan untuk memasukkan pasangan non-Pelatnas Cipayung itu dengan menggantikan Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow, ialah agar formasi skuad Merah Putih lebih matang dan kuat dalam persaingan ajang bergengsi tersebut.

"Dengan diperkuat para pemain terbaik di masing-masing sektor, kami optimistis tim bulu tangkis Indonesia akan mampu berbicara banyak dan memboyong Piala Sudirman yang sudah begitu lama kita nantikan bersama," ujar Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky lewat keterangan resminya di Jakarta, Minggu (30/4).

Dengan perubahan tersebut, timnas Indonesia berharap bisa kembali membawa pulang piala kejuaraan beregu campuran yang sempat dimenangkan pada perhelatan perdana di tahun 1989.

PBSI menilai, meski saat ini Dejan/Gloria bukan dibina di Pelatnas Cipayung, namun mereka punya performa apik dan menjanjikan belakangan ini sehingga pantas direkrut masuk tim Indonesia.

"Ini karena membawa nama Indonesia. Siapa pun pemain yang memiliki performa terbaik, layak masuk tim. Meskipun Dejan/Gloria tidak dibina di Pelatnas Cipayung, melihat prestasi dan performanya selama ini, mereka sangat layak kita panggil dan masuk untuk memperkuat tim Indonesia ke Piala Sudirman 2023," katanya.

Baca Juga

Maskot AWBG Bali 2023 Bli Suksma dan Gek Suksma sebagai Simbol Kegembiraan

Rionny memastikan tim bulu tangkis Indonesia membawa "amunisi" terbaik dan merata di semua sektor. Dengan kekuatan terbaik yang dimiliki, Skuad Merah Putih siap menghadapi semua lawan.

"Kami pun memohon doa dan dukungan masyarakat Indonesia agar tim bulu tangkis Indonesia bisa diberi kelancaran, kesehatan, kemudahan, dan kemenangan di ajang Piala Sudirman 2023 ini," pungkas Rionny.

Berikut susunan Skuad Indonesia pada Piala Sudirman 2023:

Putra:

1. Anthony Sinisuka Ginting

2. Jonatan Christie

3. Fajar Alfian

4. Muhammad Rian Ardianto

5. Marcus Fernaldi Gideon

6. Kevin Sanjaya Sukamuljo

7. Leo Rolly Carnando

8. Daniel Marthin

9. Rinov Rivaldy

10. Adnan Maulana

11. Dejan Ferdinansyah

Putri:

1. Gregoria Mariska Tunjung

2. Putri Kusuma Wardani

3. Apriyani Rahayu

4. Siti Fadia Silva Ramadhanti

5. Ribka Sugiarto

6. Lanny Tria Mayasari

7. Pitha Haningtyas Mentari

8. Nita Violina Marwah

9. Gloria Emanuelle Widjaja. (*)

Baca Juga

Indonesia Kirim 2 Wakil di Semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023

Kanal
LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Agenda KLB NOC Indonesia, Sahkan dan Putuskan Rekomendasi Hasil Rapat Anggota
Olahraga
Agenda KLB NOC Indonesia, Sahkan dan Putuskan Rekomendasi Hasil Rapat Anggota

Menurut Jadi, Kongres Luar Biasa ini untuk mengesahkan dan memutuskan beberapa rekomendasi yang diputuskan di rapat pleno kemarin.

Shin Tae-yong Tanggapi Rekor Belum Pernah Menang Lawan Park Hang-seo
Olahraga
Shin Tae-yong Tanggapi Rekor Belum Pernah Menang Lawan Park Hang-seo

Laga semifinal leg pertama tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1) sore WIB.

Endri Erawan dan Sumardji jadi Manajer Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Olahraga
Endri Erawan dan Sumardji jadi Manajer Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

"Pak Endri dan Pak Sumardji mempunyai kemampuan dan pengalaman bersama Timnas Indonesia. Kehadiran mereka dapat menambah motivasi para pemain untuk meraih hasil maksimal Piala AFF 2022," ujar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Pep Guardiola Tetap Tebar Pujian kepada Inter dan Sepak Bola Italia
Olahraga
Pep Guardiola Tetap Tebar Pujian kepada Inter dan Sepak Bola Italia

Manchester City berhasil menjuarai Liga Champions 2022-2023 setelah menang melawan Inter Milan 1-0.

Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022
Olahraga
Karim Benzema Raih Ballon d'Or 2022

Pemenang Ballon d'Or edisi 2022 telah ditentukan. Penghargaan untuk pemain terbaik dunia ini diberikan kepada penyerang Real Madrid, Karim Benzema.

Ronaldo Dicoret Saat Lawan Chelsea
Olahraga
Ronaldo Dicoret Saat Lawan Chelsea

Ronaldo kabarnya mengkritik Ten Hag dan tim pelatihnya selama sesi pelatihan, bahkan mengabaikan satu anggota staf pelatih senior.

Panpel Persis Siapkan Kuota Tiket untuk Suporter Jeonbuk Hyundai Motors
Olahraga
Panpel Persis Siapkan Kuota Tiket untuk Suporter Jeonbuk Hyundai Motors

Direktur Persis Solo, Kevin Nugroho mengatakan, panitia pelaksana menyiapkan kuota tiket bagi suporter tamu yang dipastikan hadir di Manahan.

Garuda Muda U-23 Diharapkan Pecahkan Rekor Raih Piala AFF di Thailand
Olahraga
Garuda Muda U-23 Diharapkan Pecahkan Rekor Raih Piala AFF di Thailand

Erick mengisyaratkan akan memberikan bonus kepada timnas Indonesia U-23 jika berhasil menjuarai piala AFF U-23.

Pemain Timnas Indonesia U-22 Ingin Meraih Kemenangan Secara Bertahap di SEA Games
Olahraga
Pemain Timnas Indonesia U-22 Ingin Meraih Kemenangan Secara Bertahap di SEA Games

Modal yang cukup baik didapatkan Timnas Indonesia U-22 di awal SEA Games 2023 Kamboja. Kemenangan atas Filipina dengan skor 3-0 di laga pertama Grup A membuat kepercayaan diri para pemain semakin tumbuh.

Menpora dan NOC Indonesia Pastikan Persiapan AWBG 2023 Terus Berjalan
Olahraga
Menpora dan NOC Indonesia Pastikan Persiapan AWBG 2023 Terus Berjalan

Pada kesempatan itu, Menpora Dito memastikan persiapan ANOC World Beach Games (AWBG) 2023 di Bali pada Agustus terus berjalan.