[HOAKS atau FAKTA]: Pemerintah Tiongkok Wajibkan Anak-Anak Gunakan Baju Hazmat Tangkap layar konten hoaks. (Foto: Mafindo)

MerahPutih.com - Akun Twitter dengan nama pengguna “uytimes” mengunggah sebuah video yang menunjukkan sekelompok anak tengah berbaris dan mengenakan kostum berwarna putih.

Unggahan tersebut juga disertai dengan narasi yang menyatakan bahwa anak-anak dalam video tersebut tengah menggunakan baju hazmat sesuai dengan kebijakan pemerintah.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Biji Mahoni Bisa Obati Sakit Cacar

NARASI

“Kebijakan Covid yang paling tidak manusiawi dan paling kejam terhadap anak-anak tidak berdaya di Tiongkok; WHO harus melindungi kehidupan anak-anak ini. (diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia)

FAKTA

Berdasarkan hasil penelusuran Mafindo, narasi tersebut adalah hoaks lama yang kembali beredar. Anak-anak dalam video tersebut sedang menggunakan kostum astronot, bukan baju hazmat.

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Inggris dan Australia Latihan Perang di Dekat Pulau Pasir

Video serupa pertama kali diunggah di media sosial Douyin oleh akun “ruyi” pada 29 Desember 2021. Adapun kostum tersebut digunakan sebagai perlengkapan penampilan dalam rangka festival yang diselenggarakan oleh sekolah.

Narasi serupa juga pernah beredar sebelumnya. Artikel dengan topik tersebut telah dimuat dalam situs turnbackhoax.id pada 12 Januari 2022 dengan judul artikel “[SALAH] Video Anak-Anak di Tiongkok Diwajibkan untuk Menggunakan Baju Hazmat”.

KESIMPULAN

Dengan demikian, narasi yang diunggah oleh akun Twitter dengan nama pengguna “uytimes” tersebut dapat dikategorikan sebagai Konten yang Menyesatkan/Misleading Content. (Knu)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Varian Baru COVID-19 Hanya Berbahaya Untuk yang Divaksin

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Sistem Proporsional Tertutup Paling Tepat untuk Pemilu Serentak
Indonesia
Sistem Proporsional Tertutup Paling Tepat untuk Pemilu Serentak

Menurutnya, sistem proporsional tertutup memiliki lebih banyak kelebihan, dan lebih cocok untuk diterapkan pada penyelenggaraan pemilu legislatif secara serentak.

Anies Undang Wapres Ma'ruf Amin ke Pernikahan Putrinya
Indonesia
Anies Undang Wapres Ma'ruf Amin ke Pernikahan Putrinya

Kedatangan orang nomor satu di Jakarta ini untuk menyerahkan undangan pernikahan putrinya, Mutiara Annisa Baswedan.

Kepuasan dan Kebahagiaan Jokowi Saat Terima Tim SEA Games Vietnam di Istana
Indonesia
Kepuasan dan Kebahagiaan Jokowi Saat Terima Tim SEA Games Vietnam di Istana

Jokowi merasa puas dan senang, dari 499 atlet yang dikirim ke SEA Games Vietnam, 408 atlet memperoleh medali, baik emas, perak maupun perunggu.

Pertemuan Ke-3 Menkeu dan Gubernur Bank Sentral G20 Berakhir Tanpa Komunike
Indonesia
Pertemuan Ke-3 Menkeu dan Gubernur Bank Sentral G20 Berakhir Tanpa Komunike

Sri Mulyani menegaskan, hal tersebut bukan berarti pertemuan di Bali itu gagal, namun Indonesia menghormati semua pandangan yang berkembang dalam pertemuan.

Antisipasi Pemudik Kehabisan BBM, Polri akan Siapkan Bensin Darurat
Indonesia
Antisipasi Pemudik Kehabisan BBM, Polri akan Siapkan Bensin Darurat

Kepolisian menyiapkan bensin darurat bagi pemudik yang kehabisan bahan bakar di jalan tol. Langkah itu dilakukan sebagai antisipasi membeludaknya kendaraan pemudik sehingga terjadi kemacetan. Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyatakan, jika terjadi kemacetan di gerbang tol, maka ada penambahan pembukaan gerbang tol. Anggota Polri yang ada di lokasi akan menjemput bola, sehingga kemacetan bisa terurai.

Daerah Harus Punya Branding, Gibran: Solo Kota Sholawat dan Olahraga
Indonesia
Daerah Harus Punya Branding, Gibran: Solo Kota Sholawat dan Olahraga

Untuk kota sholawat pihaknya menyiapkan event di Masjid Raya Syeikh Zayed Solo pada bulan Ramadan nanti.

Gerindra Siapkan Riza Patria Jadi Cagub DKI 2024
Indonesia
Gerindra Siapkan Riza Patria Jadi Cagub DKI 2024

Selain itu, Muzani juga meminta kader-kader Gerindra DKI mulai menyuarakan Ahmad Riza Patria sebagai calon gubernur pada Pilgub DKI 2024.

Upacara HUT RI, Jokowi Pakai Baju Adat Dolomani dari Sulawesi Tenggara
Indonesia
Upacara HUT RI, Jokowi Pakai Baju Adat Dolomani dari Sulawesi Tenggara

Presiden Jokowi memiliki tradisi mengenakan baju-baju adat pada peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Polri Bongkar Belasan Kasus Penimbunan Minyak Goreng, Terbanyak di Jawa Tengah
Indonesia
Polri Bongkar Belasan Kasus Penimbunan Minyak Goreng, Terbanyak di Jawa Tengah

Modus para pelaku bervariasi. Yakni mulai dari tidak ada izin edar hingga melakukan penimbunan.

Polri Wacanakan SIM C Khusus Untuk Ojek Online dan Kurir
Indonesia
Polri Wacanakan SIM C Khusus Untuk Ojek Online dan Kurir

Polri mewacanakan adanya SIM C khusus untuk pengemudi ojek online dan ekspedisi (kurir) roda dua.