MerahPutih.com - Minyak goreng menjadi komoditas pangan yang harganya naik di tingkat nasional per 27 Maret 2023.
Minyak goreng kemasan bermerek diharga Rp 20.800 per kilogram (kg) naik Rp 650 per kg pada hari kemarin. Untuk minyak goreng kemasan bermerk 1 tak ada kenaikan atau harga tetap sama dari hari sebelumnya sebesar Rp 21.800.
Baca Juga:
DPRD DKI Minta Pemprov Jakarta Jaga Ketersediaan Minyak Goreng Selama Bulan Puasa
Harga tersebut terpampang jelas di situs pangan nasional dengan laman https://hargapangan.id/.
Pangan yang harganya naik ialah gula pasir lokal dibandrol senilai Rp 14.650 per kg naik Rp 150 per kilo dari hari kemarin.
Daging ayam ras segar dibandrol Rp 34.000 per kg turun Rp 1.350 per kg. Daging sapi kualitas 2 diharga Rp 128.150 per kg turun Rp 250 per kg.
Baca Juga:
Jelang Puasa Harga Minyak Goreng di Jakarta dan Tingkat Nasional Naik
Selanjutnya, pangan bawang merah ukuran sedang dibandrol Rp 37.150 per kg turun Rp 450 per kg.
Kemudian, untuk komoditas cabai merah besar diharga Rp 48.550 turun Rp 2.100 per kg dari harga sebelumnya, lalu cabai rawit hijau dibandrol Rp 43.100 per kg turun Rp 5.300 per kg dari hari sebelumnya.
Cabai rawit merah diharga Rp 69.300 per kg turun Rp 5.850 per kg dari harga kemarin. (Asp)
Baca Juga:
Kemendag Yakinkan 450 Ribu Ton Minyak Goreng Tersedia Jelang Ramadan