Ganjar Tolak Timnas Israel U-20 Main di Solo Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. (MP/Ismail)

MerahPutih.com - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menolak timnas Israel bermain di Solo, Jawa Tengah, pada event Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2023.

Ganjar menegaskan dalam hal ini perlu mewujudkan komitmen bersama dalam upaya kemerdekaan Palestina sesuai amanat Presiden RI ke-1, Sukarno.

Baca Juga

Israel Batasi Warga Palestina Masuk Al-Aqsa Selama Ramadan

"Sebagai kader PDIP, dirinya memegang teguh amanat Bung Karno untuk terus mendukung kemerdekaan Palestina. Kita sudah tahu bagaimana komitmen Bung Karno terhadap Palestina, baik yang disuarakan dalam Konferensi Asia Afrika, dan Gerakan Non Blok," kata Ganjar, Kamis (23/3).

Sebagai gubernur, kata dia, pihaknya terus mengamati aksi-aksi kekerasan yang cenderung meningkat di Palestina.

Ia mencermati kemunculan kelompok politik dalam pemerintahan Israel yang menolak mengakui keberadaan bangsa dan negara Palestina merdeka.

"Karenanya, penting bagi kita untuk tetap menyuarakan dukungan kita kepada perjuangan Palestina merdeka," katanya.

Baca Juga

Israel Main di Piala Dunia U-20, Erick Thohir: Soal Politik Urusan Kemlu

Ganjar mendukung sikap PDIP yang menolak kehadiran tim nasional Israel dalam perhelatan Piala Dunia U-20 di Indonesia.

Ganjar meminta panitia bersama pihak terkait untuk mengupayakan langkah terobosan agar penyelenggaraan piala dunia tetap berjalan tanpa kehadiran Timnas Israel di Indonesia.

"Saya berharap agar diupayakan langkah-langkah terobosan bersama, tanpa kehadiran Israel," katanya.

Ganjar menambahkan, dirinya sudah berkomunikasi dengan PSSI dan beberapa menteri terkait.

Menurutnya, penyelenggaraan Piala Dunia U-20 ini tetap bisa berjalan tanpa mengorbankan komitmen pendiri bangsa dalam mewujudkan kemerdekaan Palestina.

“Penyelenggaraan Piala Dunia U-20 bisa dilakukan tanpa mengorbankan komitmen panjang kita untuk mewujudkan Palestina merdeka. Serta, tetap menjaga kedamaian sosial-politik di dalam negeri Indonesia,” tandasnya. (Ismail/Jawa Tengah)

Baca Juga

Dubes Palestina Tanggapi Lolosnya Timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Gelontoran Dana Pemerintahan Jokowi Buat Wilayah Bandung Raya
Indonesia
Gelontoran Dana Pemerintahan Jokowi Buat Wilayah Bandung Raya

Totalnya yang telah dibangun Pemerintah Pusat di Kota dan Kabupaten Bandung Rp 1,26 triliun.

'Mantra Sakti' Puan Singgung Pengakuan Dunia Keberhasilan RI Tangani COVID-19
Indonesia
'Mantra Sakti' Puan Singgung Pengakuan Dunia Keberhasilan RI Tangani COVID-19

Sejak zaman penjajahan Belanda dulu, Sang proklamator dan penggagas Pancasila Sukarno memang sering mengucapkan mantra "Holopis Kuntul Baris"

Dalam Persidangan, Ade Yasin Terisak-isak Merasa Difitnah Terlibat Suap
Indonesia
Dalam Persidangan, Ade Yasin Terisak-isak Merasa Difitnah Terlibat Suap

Bupati nonaktif Bogor Ade Yasin memberikan keterangan sebagai terdakwa dalam sidang dugaan suap auditor BPK di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Senin (5/9).

Masyarakat Bisa Dapat Buku Panduan Ujian SIM di Sejumlah Tempat Mulai Februari
Indonesia
Masyarakat Bisa Dapat Buku Panduan Ujian SIM di Sejumlah Tempat Mulai Februari

Korlantas Polri akan meluncurkan buku panduan untuk ujian pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) bagi masyarakat. Ditargetkan Februari buku tersebut sudah bisa diedarkan.

905 Perusahaan dari 60 Negara Bakal Ikuti Pameran Industri Pertahanan
Indonesia
905 Perusahaan dari 60 Negara Bakal Ikuti Pameran Industri Pertahanan

Tema yang diangkat dalam pameran kali ini memberi pesan bahwa sulit mencapai perdamaian dan kemakmuran tanpa pertahanan kuat.

NU Tegaskan Tolak Segala Bentuk Politik Identitas
Indonesia
NU Tegaskan Tolak Segala Bentuk Politik Identitas

NU menolak secara tegas segala bentuk politik identitas dan melarang NU menjadi firqah atau kelompok identitas.

Presiden Federasi Kamboja Siap Mundur jika Timnas U-22 Gagal Lolos Fase Grup
Indonesia
Presiden Federasi Kamboja Siap Mundur jika Timnas U-22 Gagal Lolos Fase Grup

Timnas Kamboja U-22 gagal meraih kemenangan atas Filipina di laga kedua Grup A SEA Games 2023, Selasa (2/5).

Pemkot Bandung Bagikan Bumbu Dapur Buat Kurangi Beban Warga
Indonesia
Pemkot Bandung Bagikan Bumbu Dapur Buat Kurangi Beban Warga

Pada Oktober 2022 Kota Bandung mengalami inflasi sebesar 0,12 persen. Inflasi tertinggi pada kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 1,31 persen.

Jokowi Sebut Gelar Juara Timnas di Piala AFF U-16 Jadi Kado HUT RI
Indonesia
Jokowi Sebut Gelar Juara Timnas di Piala AFF U-16 Jadi Kado HUT RI

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat kepada tim nasional U-16 Indonesia yang berhasil menjuarai Piala AFF U-16 2022 dan menyebutnya sebagai sebuah kado bagi HUT RI.

Respons Ridwan Kamil Terkait Ongkos Naik Haji 2023
Indonesia
Respons Ridwan Kamil Terkait Ongkos Naik Haji 2023

Menurut Ridwan Kamil, kenaikan BPIH idak bisa dihindarkan. Ia yakin Pemerintah dan DPR telah mempertimbangkan secara detail agar BPIH masih terjangkau masyarakat.