Digimap x Darbotz Hadirkan Merchandise 'Human Connection'

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 21 Juni 2023
Digimap x Darbotz Hadirkan Merchandise 'Human Connection'

Digimap x Darbotz meluncurkan Merchandise keren. (Foto: merahputih.com/Ikhsan Aryo Digdo)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SENIMAN Darbotz menuangkan idenya berupa sebuah figur nan mewakili pemikiran-pemikiran manusia yang didukung dengan kemajuan teknologi pada karya terbarunya. Darbotz menciptakan figur tersebut dalam bentuk desain visual pada merchandise exclusive Digimap atau kolaborasi Digimap x Darbotz.

Darbotz mengungkapkan bahwa desain visual tersebut ia beri nama Human connection. Makna dari karya terbaru Darbotz ini ialah manusia dan teknologi dapat berkolaborasi untuk menciptakan sebuah karya yang seimbang. Sama seperti Darbotz, ia memanfaatkan teknologi dengan menggunakan ipad sebagai medium untuk menggambar Human Connection.

Baca Juga:

Berkreasi Sambil Donasi Bareng Seniman Mural Darbotz

"Karena secanggih apapun teknologi, tetap butuh sentuhan manusia," kata Darbotz kepada merahputih.com, menceritakan makna Human Connection dalam peluncuran merchandise terbaru Digimap tersebut di PIM 3, Jakarta Selatan, Selasa (20/6).

Merchandise Human Connection kolaborasi Digimap x Darbotz. (Foto: Digimap)

Darbotz menciptakan figur desain visual seperti sebuah robot yang memiliki kepala berbentuk bulat. Bentuk kepala tersebut kata Darbotz, mewakilkan pemikiran-pemikiran manusia beragam yang saling berkoneksi.

Darbotz memutuskan untuk menggunakan dua warna menonjol pada desain visual tersebut, yakni merah dan biru. Merah menggambarkan darah, yang berarti manusia saling bersatu untuk menciptakan sebuah karya. Sementara warna biru lanjut Darbotz, menggambarkan elektrik yang mewakilkan kehadiran teknologi dalam kehidupan manusia.

Baca Juga:

Ditemukan di Google Maps, Instalasi Seni Menyeramkan Ini Gegerkan Jagat Maya

Selain itu, Darbotz juga mengatakan kemajuan teknologi sangat membantunya untuk menciptakan karya seni. Meskipun ia harus beradaptasi dengan teknologi baru, perlahan Darbotz jadi terbiasa menggambar menggunakan Ipad menggunakan Apple pencil. "Dulu saya juga gambar di kertas terus di-scan lagi, jadi dua langkah kan. Sekarang lebih praktis dengan satu langkah (menggunakan Ipad)," ujarnya.

Eksklusif merchandise Digimap x Darbotz tersedia secara terbatas di Digimap PIM 3 untuk setiap transaksi produk Apple dengan minimum transaksi Rp 15 juta.

Teknologi memudahkan Darbotz dalam berkarya. (Foto: Digimap)

Digimap melalui kampanye #iChooseCreativity mengajak seluruh pelanggan untuk mengunjungi instalasi karya visualisasi Digimap x Darbotz di gerai Digimap PIM 3, Ground Floor dan Satellite di area Skybridge, lantai 2. Mulai dari 17 Juni 2023 hingga 2 Juli 2023, pengunjung juga dapat mengikuti kontes foto di instalasi ini dengan mengunggah foto ke account instagram dengan tag @digimap_id untuk berkesempatan memenangkan AirPods Gen 3.

"Digimap secara eksklusif menjalin kolaborasi dengan Darbotz, seorang visual artist yang memiliki gaya yang khas dan unik. Merchandise ini akan menjadi nilai tambah yang sangat stylish bagi pelanggan setia Digimap di PIM 3," ujar Farah Fausa Winarsih, Head Of Marketing PT. MAP ZONA ADIPERKASA yang menaungi Digimap di kesempatan sama. (ikh)

Baca Juga:

Ngopi Bukan Hanya Sekadar Nongkrong

#Fashion #Teknologi #JUNI SEBANGSA STAYACTION
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Fun
OPPO Find N7 Masuk Tahap Pengembangan, Spesifikasi dan Jadwal Rilisnya Bocor!
OPPO Find N7 kini sudah masuk tahap pengembangan. Kemudian, spesifikasi dan jadwal rilisnya sudah bocor.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
OPPO Find N7 Masuk Tahap Pengembangan, Spesifikasi dan Jadwal Rilisnya Bocor!
Fun
OPPO Reno 15c Sudah Meluncur, Bawa Baterai Jumbo dan Tangguh 7.000mAh!
OPPO Reno 15c kini sudah meluncur. HP terjangkau ini membawa baterai jumbo 7.000mAh dan kamera canggih.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
OPPO Reno 15c Sudah Meluncur, Bawa Baterai Jumbo dan Tangguh 7.000mAh!
Fun
OPPO Reno 15 Pro Mini Resmi Rilis, Hadir dengan Kamera 200MP dan Baterai 6.200mAh
OPPO Reno 15 Pro Mini resmi meluncur. HP ini hadir dengan kamera 200MP dan baterai 6.200mAh.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
OPPO Reno 15 Pro Mini Resmi Rilis, Hadir dengan Kamera 200MP dan Baterai 6.200mAh
Fun
Realme 16 Pro dan 16 Pro+ Resmi Mengaspal, Bawa Kamera 200MP dan Baterai 7.000mAh
Realme 16 Pro dan 16 Pro+ resmi meluncur di India. Kedua HP ini membawa kamera 200MP dan baterai jumbo.
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
Realme 16 Pro dan 16 Pro+ Resmi Mengaspal, Bawa Kamera 200MP dan Baterai 7.000mAh
Fun
OPPO Reno 15 Starry Pink Meluncur dengan Desain Unik, Dilengkapi 3 Kamera 50MP
OPPO Reno 15 Starry Pink meluncur dengan desain unik. HP ini hadir dengan tiga kamera 50MP.
Soffi Amira - Rabu, 07 Januari 2026
OPPO Reno 15 Starry Pink Meluncur dengan Desain Unik, Dilengkapi 3 Kamera 50MP
Fun
Siap Bikin Gebrakan Baru, Huawei Pura 90 Ultra Sedang Uji Lensa Telefoto 200MP
Huawei Pura 90 Ultra sedang menguji lensa telefoto 200MP. Kini, perusahaan sedang menguji flagship yang berfokus pada kamera telefoto.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Siap Bikin Gebrakan Baru, Huawei Pura 90 Ultra Sedang Uji Lensa Telefoto 200MP
Fun
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra, Ada Perombakan Besar Kamera di 2027
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra kembali terungkap. HP ini akan mendapat perombakan besar di kameranya.
Soffi Amira - Selasa, 06 Januari 2026
Bocoran Samsung Galaxy S27 Ultra, Ada Perombakan Besar Kamera di 2027
Fun
Bocoran Vivo X300 Ultra Kembali Mencuat, Bakal Adopsi Teknologi Zoom dari Xiaomi
Bocoran Vivo X300 Ultra kini kembali mencuat. HP tersebut kabarnya akan mengadposi teknologi zoom terbaru dari Xiaomi.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Bocoran Vivo X300 Ultra Kembali Mencuat, Bakal Adopsi Teknologi Zoom dari Xiaomi
Fun
Biaya Perbaikan Xiaomi 17 Ultra Terungkap, Layar dan Kamera Jadi Komponen Paling Mahal
Biaya perbaikan Xiaomi 17 Ultra kini terungkap. Layar hingga kamera menjadi komponen yang paling mahal. Berikut daftar harganya.
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
Biaya Perbaikan Xiaomi 17 Ultra Terungkap, Layar dan Kamera Jadi Komponen Paling Mahal
Fun
POCO X8 Pro Sudah Kantongi Sertifikasi SDPPI, Siap-siap Masuk Indonesia!
POCO X8 Pro sudah meraih sertifikasi SDPPI. Artinya, HP tersebut siap masuk Indonesia. Lalu, bagaimana dengan spesifikasinya?
Soffi Amira - Senin, 05 Januari 2026
POCO X8 Pro Sudah Kantongi Sertifikasi SDPPI, Siap-siap Masuk Indonesia!
Bagikan