Kesehatan

Diet Keto Masih Boleh Makan Popcorn?

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 23 Juni 2021
Diet Keto Masih Boleh Makan Popcorn?

Popcorn sehat tergantung kandungannya. (Foto: Unsplash/Georgia Vagim)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PRINSIP utama diet keto ialah mengganti karbohidrat dengan lemak sebagai bahan bakar tubuh. Nah, bagaimana dengan popcorn, apakah masih aman untuk menu diet keto?

Mengutip Health, Naomi Whittel, Gainesville, penulis High Fiber Keto yang berbasis di Florida, mengatakan popcorn terbuat dari jagung. Itu artinya teman nonton bioskop dan Netflix ini mengandung biji-bijian yang tinggi karbohidrat.

Baca juga:

Tak hanya Bikin Langsing, Diet Keto Bermanfaat untuk Tubuh

Namun, Whittel tidak melarang sepenuhnya orang yang diet keto mengonsumsi popcorn. Yang penting, asupan karbohidrat harian kamu di bawah 50 gram. Bagaimana caranya? Semua tergantung bahan yang digunakan untuk membuat popcorn.

Popcorn terbuat dari jagung yang berarti mengandung karbohidrat. (Foto: Unsplash/Phoenix Han)

Whittel menyarankan agar kamu membuat popcorn sendiri yang kandungannya lebih sehat. Gunakan minyak kelapa, mentega, dan garam laut. "Dua cangkirnya akan mengandung sekitar 12 gram karbohidrat dan beberapa gram serat," kata Whittel. Dua cangkir popcorn dengan kandungan tersebut masih aman menurut Whittel.

Namun, Whittel mengingatkan agar tidak mengonsumsi popcorn apabila tubuh belum mengalami ketosis. Ketosis ialah proses metabolisme yang normal dan tidak berbahaya. Kondisi ini terjadi ketika tubuh kekurangan karbohidrat untuk dibakar sebagai sumber energi. Sebagai gantinya tubuh akan membakar lemak.

Baca juga:

Terapkan Pola Makan Alami, Sehatkah Diet Paleo?

Masalahnya, popcorn tinggi lemak dapat meningkatkan gula darah. Jadi akan sangat berbahaya apabila tubuh tidak mengalami ketosis. Lemak akan menumpuk karena tidak dibakar oleh tubuh. Oleh karena itu, Whittel merekomendasikan agar kamu makan popcorn setelah tubuh mengalami ketosis. "Ini membantu Anda melihat bagaimana makanan bekerja untuk tubuh Anda masing-masing," katanya.

Baca label popcorn sebelum mengonsumsinya. (Foto: Unsplash/Corina Rainer)

Di lain hal, Summer Yule, RD mengatakan popcorn merupakan makanan bergizi. "Ini adalah biji-bijian yang menyediakan beberapa serat serta sejumlah kecil vitamin dan mineral tertentu, termasuk folat, niasin, thiamin, dan vitamin B6, A, E dan K," ujarnya.

Agar popcorn yang kamu konsumsi menyehatkan, Whittel menyarankan untuk menjadi organik. Cynthia Sass, MPH, RD, editor kontributur Health pada kanal nutrisi, menyarankan untuk membaca label popcorn dan memeriksa jenis minyak yang digunakan sebelum mengonsumsinya.

"Minyak terbaik adalah lemak tak jenuh tunggal yang menyehatkan jantung dan anti-inflamasi ( MUFA), khususnya minyak alpukat dan minyak zaitun extra virgin," kata Sass. Gunakan juga minyak yang lebih tinggi asam lemak omega 6 seperti minyak jagung, minyak kedelai, minyak bunga matahari, dan minyak biji kapas. (ikh)

Baca juga:

Resep Fudge Brownies Gluten Free, Keto Friendly

#Kesehatan #Diet
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Terlalu sering mengonsumsi mi instan bisa membuat usus tersumbat akibat cacing. Namun, apakah informasi ini benar?
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Indonesia
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Posyandu Ramah Kesehatan Jiwa diperkuat untuk mewujudkan generasi yang sehat fisik dan mental.
Dwi Astarini - Senin, 06 Oktober 2025
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Indonesia
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Langkah ini merupakan bagian dari agenda besar pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial, terutama bagi masyarakat rentan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 02 Oktober 2025
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Lifestyle
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Pertambahan mata minus ini akan mengganggu aktivitas belajar maupun perkembangan anak
Angga Yudha Pratama - Rabu, 01 Oktober 2025
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Fun
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Satu dari tiga orang dewasa di Indonesia memiliki kadar kolesterol tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 30 September 2025
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Indonesia
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Peredaran rokok ilegal dinilai sangat mengganggu. Sebab, peredarannya bisa merugikan negara hingga merusak kesehatan masyarakat.
Soffi Amira - Kamis, 25 September 2025
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan
Indonesia
Pramono Tegaskan tak Ada Peningkatan Penyakit Campak
Pemerintah DKI melalui dinas kesehatan akan melakukan penanganan kasus campak agar tidak terus menyebar.
Dwi Astarini - Jumat, 12 September 2025
Pramono Tegaskan tak Ada Peningkatan Penyakit Campak
Indonesia
Dinkes DKI Catat 218 Kasus Campak hingga September, tak Ada Laporan Kematian
Langkah cepat yang diambil jajaran Dinkes DKI untuk mencegah penyakit campak salah satunya ialah melalui respons penanggulangan bernama ORI (Outbreak Response Immunization).
Dwi Astarini - Selasa, 09 September 2025
Dinkes DKI Catat 218 Kasus Campak hingga September, tak Ada Laporan Kematian
Indonesia
DPR Desak Pemerintah Perkuat Respons KLB Malaria di Parigi Moutong
Lonjakan kasus malaria yang kembali terjadi setelah daerah tersebut sempat dinyatakan eliminasi pada 2024 itu harus menjadi perhatian serius pemerintah pusat dan daerah.
Dwi Astarini - Kamis, 04 September 2025
DPR Desak Pemerintah Perkuat Respons KLB Malaria di Parigi Moutong
Lifestyle
Kecemasan dan Stres Perburuk Kondisi Kulit dan Rambut
Stres dapat bermanifestasi pada gangguan di permukaan kulit.
Dwi Astarini - Kamis, 04 September 2025
Kecemasan dan Stres Perburuk Kondisi Kulit dan Rambut
Bagikan