Daftar Mobil dengan Harga Terjangkau di IIMS 2024

Soffi AmiraSoffi Amira - Selasa, 20 Februari 2024
Daftar Mobil dengan Harga Terjangkau di IIMS 2024

Mobil dengan harga terjangkau hadir di IIMS 2024. Foto: Instagram/iims_id

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Gelaran IIMS 2024 banyak menghadirkan berbagai kendaraan yang bisa menjadi pilihan keluarga Indonesia. Pameran ini berlangsung pada 15-25 Februari 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Selain itu, ada kendaraan dengan harga di bawah Rp300 juta yang bisa dijadikan pilihan untuk keluarga. Berikut ini adalah daftar mobil dengan harga terjangkau yang bisa dipilih di IIMS 2024:

Baca juga:

Suzuki Berikan Promo dan Hadiah Menarik di IIMS 2024

Daftar Mobil Harga Terjangkau di IIMS 2024

1. All New Ertiga Hybrid Cruise

All New Ertiga Hybrid Cruise
All New Ertiga Hybrid Cruise. Foto: Suzuki Indonesia

Tahun ini, keluarga Low Medium Purpose Vehicle (LMPV) kedatangan keluarga baru, yaitu Ertiga Cruiser Hybrid yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp 288 juta.

Ada empat pilihan yang tersedia, seperti All New Ertiga Hybrid Cruise AT/Cool Black dengan harga Rp 299.000.000, All New Ertiga Hybrid Cruise AT/Two Tone dengan harga Rp 301.000.000, All New Ertiga Hybrid Cruise MT/Cool Black Rp 288.000.000, dan All New Ertiga Hybrid Cruise MT/Two Tone seharga Rp 290.000.000.

2. Toyota Rush, Avanza, dan Veloz

Toyota Rush
Toyota Rush. Foto: Toyota

Selain Suzuki, ada juga Toyota yang bisa menjadi pilihan mobil di bawah Rp 300 juta. Mobil tersebut adalah Rush, Avanza, dan Veloz. Harganya sendiri dibanderol mulai dari Rp 237 juta hingga Rp 290 juta.

3. Daihatsu Xenia

Daihatsu Xenia
Daihatsu Xenia. Foto: Daihatsu

Daihatsu juga menghadirkan kendaraan yang juga dapat dijadikan pilihan keluarga yang menginginkan kapasitas penumpang dalam jumlah banyak. Salah satunya adalah Xenia yang dibanderol mulai dari Rp 222 juta hingga Rp 279 juta.

Baca juga:

VinFast Luncurkan Model Mobil Listrik Kemudi Kanan Pertamanya di IIMS 2024

4. Mitsubishi Xpander

Mitsubishi Xpander
Mitsubishi Xpander. Foto: Mitsubishi

Selanjutnya, MMKSI juga menghadirkan kendaraan yang bisa dijadikan pilihan terbaik untuk keluarga Indonesia dengan Xpander yang dipatok tidak lebih dari Rp 300 juta. Meski begitu, fitur-fitur yang dihadirkan kendaraan ini tidak kalah dengan kendaraan lain yang memiliki harga lebih dari Rp 300 juta.

Mitsubishi Xpander dibanderol dengan harga mulai dari Rp 261 juta untuk varian GLS MT hingga varian tertinggi dibanderol seharga Rp 297 juta untuk Sport MT.

5. Wuling Confero

Wuling Confero
Wuling Confero. Foto: Wuling

Wuling juga ikut bermain di kendaraan dengan harga terjangkau lewat Confero. Untuk Confero S 1.5 My Lux MT, harganya dibanderol mulai dari Rp 207 juta. Kemudian, varian tertingginya, Confero S 1.5L AC Lux+ MT dibanderol seharga Rp 297 juta.

6. Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer
Hyundai Stargazer. Foto: Hyundai

Hyundai juga menghadirkan kendaraan yang bisa dijadikan pilihan melalui varian Stargazer yang dibanderol mulai dari Rp 249 juta untuk varian Active MT. Lalu, Essential IVT dibanderol seharga Rp 285 juta.

Tak hanya kendaraan, pameran otomotif IIMS 2024 juga menyajikan rangkaian acara menarik, mulai dari aktivitas otomotif hingga penampilan grup musik terbaik setiap malam mulai pukul 20.45 WIB. (*)

Baca juga:

Hyundai Tawarkan Berbagai Layanan Menarik Bagi Pengunjung IIMS 2024

#Otomotif #Mobil #IIMS 2024
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Fun
5 Mobil SUV yang Meluncur di GJAW 2025, Ada Suzuki Grand Vitara hingga BJ30 Hybrid FWD
Mobil SUV menarik perhatian banyak pengunjung GJAW 2025. Simak 5 di antara yang menjadi highlights.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
5 Mobil SUV yang Meluncur di GJAW 2025, Ada Suzuki Grand Vitara hingga BJ30 Hybrid FWD
Fun
3 Mobil Hybrid Suzuki yang Rilis selama 2025, Siap Jadi Primadona Baru!
Teknologi plug-in hybrid (PHEV) pada mobil hybrid Suzuki, membuatnya semakin populer berkat fleksibilitas yang ditawarkan.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 25 November 2025
3 Mobil Hybrid Suzuki yang Rilis selama 2025, Siap Jadi Primadona Baru!
Fun
Tak Hanya Pameran Mobil, GJAW 2025 Tawarkan Pengalaman Rekreatif Keluarga
GJAW 2025 tak hanya pamer mobil baru, tetapi juga menghadirkan Family Program untuk seluruh keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Tak Hanya Pameran Mobil, GJAW 2025 Tawarkan Pengalaman Rekreatif Keluarga
Fun
Chery X Debut Global di GJAW 2025, Andalkan Fleksibilitas Konfigurasi Fitur
Chery X tampil perdana di GJAW 2025 sebagai SUV keluarga futuristik dengan konsep fleksibel dan teknologi hybrid cerdas.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 24 November 2025
Chery X Debut Global di GJAW 2025, Andalkan Fleksibilitas Konfigurasi Fitur
Fun
Perkuat Segmen SUV 7-Seater, Chery Rilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025
Chery merilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025. SUV PHEV 7-seater, fitur lengkap, dan harga kompetitif untuk pasar Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 22 November 2025
Perkuat Segmen SUV 7-Seater, Chery Rilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025
Berita Foto
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Simbolis pembukaan GAIKINDO Jakarta Auto Week 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Kabupaten Tangerang, Banten, Jumat (21/11/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 21 November 2025
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Fun
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Grand Vitara 2025 hadir dengan warna baru, penyegaran interior, serta fitur kenyamanan dan keselamatan modern. Harga mulai Rp 416 juta OTR Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Fun
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
Wuling New Alvez melundur di GJAW 2025. Wuling memperkenalkan penyegaran compact SUV 5-seater.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
Fun
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 resmi dibuka 21 November di ICE BSD City, menghadirkan lebih dari 80 merek otomotif dan berbagai promo menarik.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
Fun
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh
Jetour T2 resmi debut di GJAW 2025. Mobil ini membawa desain kekar dengan performa mesin yang gahar di segala medan.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh
Bagikan