'Mata-Mata' Berwujud Bayi Gorila Imut

Leonard Leonard - Jumat, 12 Juni 2020
'Mata-Mata' Berwujud Bayi Gorila Imut
Adalah cara yang lucu untuk mempelajari hal-hal baru dari satwa liar (Foto: allthatsinteresting)

LAYAKNYA mata-mata profesional, sebuah robot bayi gorila dimanfaatkan untuk mempelajari hal-hal baru tentang kera besar itu.

John Downer Productions, sebuah tim yang merupakan bagian dari seri Spy in the Wild di PBS, menemukan beberapa fakta baru yang menarik tentang gorila gunung Silverback di Uganda. Semuanya berkat kamera mata-mata mereka yang unik, yakni sebuah robot bayi gorila. Demikian dilaporkan Matador Network.

Baca juga:

Robot Anjing Si Penjaga Jarak Sosial Asal Singapura

1
Menggunakan kamera resolusi 4K. (Foto: thetimes)

Salah satu dari 50 kamera yang akan dipasang untuk pemantauan dibuat menyerupai bayi gorila. Secara anatomi, robot itu memiliki bentuk layaknya bayi gorila sungguhan. Di dalamnya, ditempatkan kamera resolusi 4K untuk memata-matai satwa itu di habitat alami mereka tanpa menyebabkan kerusakan pada satwa itu sendiri.

'Mata-mata' gorila itu dikembangkan tim ahli biologi, ahli zoologi, dan insinyur yang memprogram ekspresi wajah dan gerakan rumit untuk mensimulasikan kehidupan nyata gorila. Pembuat film Matt Gordon kepada PBS mengatakan gorila gunung belajar banyak satu sama lain dengan saling menatap. Itulah mengapa mereka merancang mata gorila agar bisa menutup dan menggerakkan matanya. Jika diperlukan, robot itu bahkan dapat memalingkan pandangannya untuk menunjukkan rasa hormat kepada gorila sungguhan. "Tim pun pasti akan menangkap beberapa perilaku menarik menggunakan teknologi inovatif ini," ujarnya.

Baca juga:

Robotika DOF Hadirkan Solusi Perawatan Kesehatan Memerangi COVID-19

2
Mata bayi gorila dibuat agar bisa ditutup dan digerakkan. (Foto: youtube)

Video Spy in the Wild 2 yang diunggah pada April dan diriwayatkan aktor David Tennant menampilkan robot gorila yang menangkap fenomena yang tidak pernah terlihat di kamera. Ternyata, gorila bernyanyi sambil makan. Para ilmuwan menyebutnya 'paduan suara penghargaan'. Suara-suara itu keluar ketika gorila mengunyah vegetasi, membuat suara yang terdengar sangat mirip nyanyian bahagia.

Video tersebut juga menunjukkan bagaimana diet gorila dapat menimbulkan beberapa konsekuensi yang sangat menarik. Selain bernyanyi, robot bayi gorila juga menangkap seberapa sering gorila menyanjung. Video ini tidak hanya menarik, tapi juga sangat menghibur. Terutama jika kamu memiliki selera humor yang agak kasar.

Selain bayi gorila, di balik pertunjukan itu, para ilmuwan juga menciptakan robot berang-berang, kura-kura, koala, dan kolibri. Demikian sebut PBS. (lgi)

Baca juga:

Kenali Konsep Mobil Terbang Terbaru dari Embraer

Bagikan
Ditulis Oleh

Leonard

Bagikan