Film

'Ballerina' Spin-Off 'John Wick' akan Berlatar di Praha

Andrew FrancoisAndrew Francois - Senin, 16 Januari 2023
'Ballerina' Spin-Off 'John Wick' akan Berlatar di Praha

Ana de Armas akan bintangi film spin-off John Wick. (Foto: IMDb)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH John Wick 3, waralaba itu mengambil jalan cerita baru dalam film berbeda atau spin-off. Sembari penggemar menanti Keanu Reeves beraksi di John Wick 4, ada fitur lain yang bisa menarik perhatian, yakni film Ballerina yang akan dibintangi oleh Ana de Armas.

Menurut Collider, Minggu (15/1), Spin-off itu diatur dalam garis waktu saat ini tidak seperti seri prekuel The Continental, yang akan menceritakan kisah seorang Winston muda. Baru-baru ini, sinematografer Duane Charles Manwiller mengungkapkan bahwa fitur yang akan datang itu akan merekam beberapa rangkaian aksinya di Praha.

Manwiller yang terkenal dengan fitur-fitur seperti The Hunger Games, Deja Vu, dan Battleship mengunggah pada akun Instagram pribadinya, bahwa ia telah menyelesaikan proyek Madame Web yang dibintangi oleh Dakota Johnson. Ia juga mengatakan dirinya tengah menuju Praha untuk melakukan syuting Ballerina.

Baca juga:

Halle Berry Bocorkan Bahwa Sofia, Karakternya di John Wick, Mungkin Akan Dibuatkan Film Sendiri

Ana de Armas akan jadi pemeran utama dalam 'Ballerina'. (Foto: IMDb)

Ballerina akan menampilkan de Armas sebagai seorang balerina pembunuh bersama Rooney, yang memburu pembunuh keluarganya. Fitur itu akan berlangsung antara peristiwa John Wick: Chapter 3 dan Chapter 4. Telah dikonfirmasi pula, bahwa Reeves dan Ian McShane bakal terlihat di fitur tersebut.

Penggemar juga telah sekilas melihat sekolah balerina itu pada film terakhir John Wick. Saat itu, ia John bertemu dengan 'The Director' (Anjelica Huston) dari masyarakat Rusko Roma. Reeves juga sudah membagikan cukup banyak wawasan tambahan mengenai proyek terbaru John Wick.

"Ia kehilangan ayahnya di usia muda, dan tidak benar-benar tahu apa yang terjadi. Hanya seseorang yang masuk ke rumah lalu membunuh ayahnya, yang bertato. Seperti yang kita ketahui di John Wick, jika Anda memiliki tato, maka ada sesuatu yang terjadi," jelas Reeves.

Baca juga:

'John Wick Chapter 4', Keanu Reeves Bakal Lebih Sengsara

Keanu Reeves akan tampil dalam 'Ballerina'. (Foto: IMDb)

Proyek film spin-off itu bakal dipimpin oleh Len Wiseman yang sudah mencetak berbagai fitur, seperti waralaba film Underworld, Total Recall, dan lainnya. Ia memimpin proyek film itu berdasarkan naskah oleh Shay Hatten dan Emerald Fennell dan sebuah cerita dari Shay Hatten.

Bersama dengan de Armas sebagai pemeran utama, dan kembalinya Reeves serta McShane, Huston juga tentu akan menampilkan kembali perannya dalam film itu. Ada pula nama lain, seperti Lance Reddick sebagai Charon, Gabriel Byrne, Norman Reedus, dan Catalina Sandino Moreno yang perannya masih dirahasiakan. (waf)

Baca juga:

Mengenal Ford Mustang Mach 1 Gen 1 Tunggangan John Wick

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

ShowBiz
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
Film Godzilla Minus Zero, sekuel Godzilla Minus One, resmi tayang 6 November di Amerika Utara dan 3 November di Jepang. Disutradarai Takashi Yamazaki.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
ShowBiz
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
Netflix bekerja sama dengan Warner Bros. menggarap serial live-action Scooby-Doo. Versi terbaru ini hadir dengan nuansa lebih gelap, dewasa, dan modern.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
ShowBiz
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
Popularitas Hyo-seop nan menanjak di AS terlihat dari penampilannya secara berturut-turut di acara televisi utama Amerika Serikat.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
ShowBiz
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
Once We Were Us sukses mencetak lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 12 hari tayang dan menjadi film Korea terlaris tahun 2026 sejauh ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
ShowBiz
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar
Kesuksesan film ini di Golden Globes, yang acap dipandang sebagai ‘prediksi’ Academy Awards (Oscar), amat mungkin akan memicu perbincangan menuju Oscar.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar
ShowBiz
Timothee Chalamet Kalahkan Leonardo DiCaprio di Golden Globes 2026, Bekal Positif ke Academy Awards
Melanjutkan perjalanannya menuju status aktor besar, tentunya sampai ke impiannya meraih piala Oscar.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Timothee Chalamet Kalahkan Leonardo DiCaprio di Golden Globes 2026, Bekal Positif ke Academy Awards
ShowBiz
Daftar Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Raih Penghargaan Aktor Terbaik dan ‘KPop Demon Hunters’ Bawa Pulang 2 Piala
Film 'One Battle After Another' dan 'Hamnet' meraih penghargaan tertinggi.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Daftar Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Raih Penghargaan Aktor Terbaik dan ‘KPop Demon Hunters’ Bawa Pulang 2 Piala
ShowBiz
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
Walt Disney Studios memastikan film live action 'Tangled' segera digarap. Lagu ikonis 'I See the Light' kembali jadi sorotan meski dirilis 16 tahun lalu.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
ShowBiz
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
Bioskop 2026 dipenuhi teror. Simak daftar film thriller horor paling dinanti, dari Scream 7, 28 Years Later, hingga Ready or Not 2.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
ShowBiz
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Waralaba film komedi ekstrem Jackass dipastikan kembali ke bioskop. Johnny Knoxville memberi sinyal film terbaru tayang 26 Juni 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Bagikan