7 Cara Jitu Hilangkan Dahak
Dahak umumnya mengandung sel-sel radang, partikel benda asing seperti virus dan bakteri. (foto: freepik/benzoix)
DAHAK umumnya muncul saat kamu sedang batuk sehingga disebut dengan batuk berdahak. Selain itu, produksi dahak juga dapat meningkat saat mengalami flu, asma, sinusitis, alergi, PPOK (penyakit paru obstruksi kronik), dan asam lambung.
Meski hampir serupa, dahak berbeda dengan mukus. Mukus adalah lendir yang diproduksi secara alami oleh hidung atau sinus, sedangkan dahak dihasilkan karena adanya kondisi tertentu seperti infeksi.
BACA JUGA:
Kenali Ciri, Gejala, Penularan, Pencegahan, dan Penanganan Cacar Monyet
Oleh karena itu, seperti dilansir Alodokter, dahak umumnya mengandung sel-sel radang, partikel benda asing seperti debu, sel darah putih, hingga bakteri atau virus.
Warna dahak bisa menjadi gambaran kondisi kesehatan seseorang. Dahak yang berwarna hijau atau kuning menandakan seseorang terinfeksi bakteri, sedangkan infeksi virus ditandai dengan dahak berwarna putih.
Dahak yang berwarna merah atau merah muda menandakan adanya kandungan darah. Hal itu dapat menjadi pertanda kondisi serius dan sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter.
Salah satu cara mengusir dahak di tenggorokan ialah dengan mengonsumsi obat batuk berdahak. Namun, ada pula cara alami yang dapat kamu lakukan untuk mengusir dahak yang mengganggu. Ada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengeluarkan dahak, terutama saat mengalami batuk berdahak. Berikut cara alami yang bisa kamu coba.
Banyak minum air hangat dapat mengencerkan dahak dan melegakan saluran pernapasan. (foto: freepik/freepik)
1. Minum banyak air
Minum banyak air, terutama air hangat, dapat mengencerkan dahak dan melegakan saluran pernapasan. Selain air putih, campuran air hangat dan jeruk nipis juga bisa menjadi pilihan.
2. Konsumsi makanan pedas
Cara mengusir dahak di tenggorokan juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan pedas. Makanan pedas mengandung capcaisin yang diduga mampu mengeluarkan dahak, sehingga napas pun terasa lebih lega.
3. Konsumsi minuman dan makanan berkuah hangat
Minuman atau makanan berkuah hangat juga dapat menjadi cara mengusir dahak di tenggorokan. Teh hangat dan sup ayam adalah contoh sederhana yang bisa dijadikan pilihan untuk mengeluarkan dahak secara alami. Kamu juga bisa menghirup uap hangat dari teh dan sup untuk melegakan pernapasan.
BACA JUGA:
Berjalan Dua Menit Setelah Makan Bantu Kontrol Kadar Gula Darah
4. Minum air campuran madu dan lemon
Madu diketahui memiliki sifat antiperadangan dan antibakteri yang bermanfaat untuk mengusir dahak di tenggorokan. Untuk mengusir dahak, hanya perlu mencampurkan air perasan lemon dan 1–2 sendok teh madu dalam air hangat. Campuran madu dan lemon ini memiliki efek yang sama dengan obat batuk.
5. Kumur dengan air garam
Secangkir air hangat yang dicampur dengan setengah sendok teh garam bisa juga digunakan sebagai cara mengusir dahak di tenggorokan. Cukup gunakan air garam untuk berkumur-kumur selama 30–60 detik sambil menengadahkan kepala. Cara ini bisa kamu ulangi sesuai kebutuhan.
Melegakan pernapasan sekaligus mengencerkan dahak bisa dilakukan dengan menghirup uap hangat. (foto: freepik/pvproductions)
6. Konsumsi suplemen herbal
Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa suplemen dengan kandungan tanaman herbal, seperti ginseng, jahe, bawang putih, echinacea, akar manis, delima, atau buah beri, dapat mencegah dan mengatasi gangguan pernapasan akibat infeksi virus.
7. Hirup uap hangat
Salah satu cara untuk melegakan pernapasan sekaligus mengencerkan dahak adalah dengan menghirup uap hangat. Anda juga bisa menggunakan alat pelembap ruangan atau humidifier, mandi air hangat beruap, atau bernapas menggunakan waslap basah hangat untuk mendapatkan efek yang serupa.
Jika cara mengusir dahak di tenggorokan secara alami tidak efektif, kamu dapat mengonsumsi obat batuk berdahak. Namun, bila batuk berdahak tidak juga membaik setelah konsumsi obat-obatan atau disertai gejala lain, seperti nyeri dada dan sesak napas, periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.(DGS)
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
DPR Kritik BPJS Kesehatan Nonaktifkan 50.000 Warga Pamekasan, Tegaskan Hak Kesehatan tak Boleh Disandera
[HOAKS atau FAKTA]: Terlalu Sering Makan Mi Instan Bisa Bikin Usus Tersumbat
Smart Posyandu Difokuskan untuk Kesehatan Jiwa Ibu setelah Melahirkan
Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan Warga
Waspadai Tanda-Tanda Mata Minus pada Anak
Strategi Sehat Kontrol Kolesterol, Kunci Sederhana Hidup Berkualitas
Peredaran Rokok Ilegal Dinilai Mengganggu, Rugikan Negara hingga Merusak Kesehatan