6.330 Jemaah Haji dari 17 Kloter Kembali ke Tanah Air
Dokumen kedatangan jamaah haji di halaman kantor KONI Sumenep beberapa waktu lalu. (ANTARA/Slamet Hidayat)
MerahPutih.com - Ribuan jemaah haji sudah tiba di Indonesia usai melangsungkan ibadah di Tanah Suci.
Kementerian Agama melaporkan, ada 6.330 jemaah haji yang terdiri atas 17 kelompok terbang (kloter) kembali ke Tanah Air, hari ini, Rabu (19/7).
Juru Bicara Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Pusat Akhmad Fauzin menuturkan, 6.330 jemaah haji mengawali kepulangan gelombang II dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.
Baca Juga:
Jemaah Haji Gelombang II Pulang ke Indonesia Mulai Besok
“Pemulangan jemaah haji gelombang II dari Madinah akan berakhir pada 4 Agustus 2023,” terang Juru Bicara PPIH Pusat Akhmad Fauzin dalam siaran persnya, Rabu (19/7).
Menurutnya, terdapat 6.975 jemaah haji gelombang II yang tergabung dalam 20 kloter diberangkatkan dari Makkah ke Madinah pada hari ini.
"Adapun sebanyak 59.230 jemaah yang tergabung dalam 155 kloter juga sudah menempati hotel yang disiapkan oleh PPIH di Madinah,"jelas Akhmad.
Baca Juga:
Pemerintah Berikan Sertifikat Haji Gratis Tahun Ini
Di samping itu, sebanyak 98.901 orang yang tergabung dalam 258 kloter pada gelombang I telah tiba di Indonesia pada 18 Juli 2023 pukul 24.00 WIB.
“Jemaah haji khusus yang pulang ke Indonesia sampai dengan hari ini sebanyak 16.759 orang,” tutupnya. (Knu)
Baca Juga:
Pencarian Jemaah Haji Hilang Tidak Dibatasi Waktu
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Tahun Ini Bandara YIA Jadi Embarkasi Keberangkatan Jemaah Haji
Diklat Petugas Haji 2026 Pakai Semimiliter, Biar Disiplin dan Tepis Isu Nebeng Haji
Bakal Kirim 221 Ribu Jemaah, Kementerian Haji Mulai Susun Kloter Keberangkatan
Petugas Haji 2026 Masuk Barak Mulai 10 Januari Ikut Diklat Semimiliter
Kampung Haji Indonesia di Makkah Tahap Pertama Berkapasitas 22.000 Jemaah
Masa Tunggu Haji Indonesia Kini Dipukul Rata Maksimal 25 Tahun
Kemenag Samakan Antrean Haji Nasional, DPR Pastikan Daerah yang Kuotanya Turun Akan Kembali Normal
Hajj Banking Award 2025 Perkuat Ekosistem Haji
Raker Menteri Haji dan Umrah dengan Komisi VIII DPR bahas Persiapan Ibadah Haji 2026
Danantara Resmi Akuisisi Hotel dan Tanah Sekitar Masjid Al-Haram di Makkah