PANDEMI COVID-19 membuat beberapa profesi tiba-tiba menjadi naik daun, apalagi di kalangan generasi milenial dan Z. Beberapa pekerjaan ini juga bisa jadi sudah pernah kamu pikirkan atau bahkan ada yang pernah kamu pilih untuk menyambung hidup.
Merangkum dari unggahan di media sosial selama beberapa bulan terakhir, berikut merupakan empat profesi pilihan generasi milenial dan Z yang paling hits tahun ini.
BACA JUGA:
Rowan Atkinson akan Jadi Adolf Hitler di Peaky Blinders 6?
1. Profesi penjual pudding

Selama pandemi, pasti kamu menemukan setidaknya dua orang yang menjual pudding di Instastory maupun di Story WhatsApp. Diperkirakan, profesi ini mulai digandrungi anak muda karena mereka mulai menyadari potensinya di dapur ketika mulai PSBB. Puding yang dijual pun bervariasi mulai dari rasa coklat dengan fla vanilla, caramel, red velvet, dll.
Biasanya, setiap penjual juga akan berusaha untuk memberikan inovasi terbaru dalam setiap dessert yang akan mereka jual seperti menambahkan oreo, kue tart, sirup cinamon, taburan keju, dan lain-lain. Hayoo, apakah kamu juga salah satu penjual puding semenjak pandemi?
2. Profesi penjual siomay dimsum

Penulis sendiri melihat setidaknya ada tiga orang yang tiba-tiba menjual siomay dimsum yang biasanya menggunakan daging ayam, babi, atau udang.
Selain siomay, biasanya sang penjual juga menyediakan makanan khas Oriental lainnya seperti ngohiang atau sate babi. Biasanya, ilmu masakan turun temurun ini baru benar-benar ditekuni ketika orang-orang menghabiskan waktu di rumah bersama keluarga selama work from home.
Bahkan, ada juga yang berprofesi sebagai penjual pudding sekaligus penjual siomay secara bersamaan. Wow, sungguh dedikasi yang tinggi ya!
BACA JUGA:
3. Penjual sepeda lipat

"Brompton xxx Minat DM 08xx-xxx-xxxx" biasanya juga sering mewarnai Instastory kita belakangan ini. Meski awalnya tidak hobi bersepeda, tetapi masa pandemi membuat mereka menjadi reseller sepeda mahal yang sedang hits belakangan ini.
Tidak hanya Brompton, ada juga merek sepeda lipat lainnya yang ditawarkan. Profesi ini mulai naik daun pada pertengahan work from home, masa dimana orang-orang sedang ketemben untuk sepedaan lagi demi menyehatkan tubuh dan untuk melepas rasa penat.
4. Penjual masker

Untuk profesi yang satu ini, minimal ada 10 orang per hari yang Instagram Story-nya berisikan foto masker dari berbagai merek yang disertakan dengan harganya yang bersaing, apalagi ketika awal-awal COVID-19 merajalela di Indonesia.
Ada juga yag menjual hand sanitizer, disinfektan, termometer, bahkan APD demi mencari tambahan uang di tengah krisis ekonomi saat ini.
Diantara keempat profesi di atas, mana yang paling sering kamu temukan di media sosial? (shn)
BACA JUGA: