Relawan Palang Hitam Butuh Kepastian Masa Depan
Relawan Palang Hitam sedang berkumpul di kantor relawan Palang Hitam, Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Jl KS Tubun Nomor 1, Jakarta Pusat, Senin (26/10). (Foto: MP/Fachruddin Chalik)
MerahPutih Megapolitan - Kegaduhan mewarnai suasana kantor relawan Palang Hitam, di Kantor Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Jalan KS Tubun Nomor 1, Jakarta Pusat, saat merahputih.com menyambangi kantor mereka, Senin (26/10).
Relawan Palang Merah atau petugas pengangkut jenazah itu sedang asik mengobrol satu sama lain. Dengan gaji sesuai upah minimum provinsi (UMP) DKI sebesar Rp2,7 juta mereka tetap bersyukur meski kebutuhan jauh melebihi apa yang mereka dapatkan.
"Jadi gini, kita lagi berembuk, gimana caranya ada uang kas dari kita, masing-masing Rp100 ribu per orang, nanti itu digunakan jika ada anggota kita yang sakit atau kena musibah. Tapi, rata-rata yang ada di sini keberatan, karena dengan gaji yang kecil, masih ada potongan bagi anggota juga," ujar Ambar, salah seorang relawan Palang Hitam.
Begitulah gambaran yang langsung ditemui merahputih.com ketika mendatangi markas besar relawan Palang Hitam. Di tengah kewajiban mereka yang tidak bisa dibilang remeh, terlebih bicara kontribusi yang juga tidak kecil, urusan kesulitan perekonomian selalu menghantui mereka setiap saat. (aka)
Baca Juga:
- Satu Jenazah Pendaki Gunung Lawu Sulit Diidentifikasi
- Kesaksian Eko Orang Pertama Penemu Jenazah Bocah PNF
- Jenazah Korban Pesawat Aviastar
- Hanya Tiga Jenazah Penumpang Pesawat Aviastar yang Masih Utuh
- Jenazah Aviastar Hangus Terbakar
Bagikan
Berita Terkait
Pasar Tumpah Bikin Kios Resmi Sepi, Pengamat Minta Gubernur Pramono Bereskan
1.790 Pasukan Orange Disiagakan Angkut Sampah Bekas Banjir
Fraksi Golkar DPRD DKI Sebut Pembangunan JPO akan Geliatkan Usaha di Sarinah
Penuhi Pasokan Daging di 2026, Pemprov DKI bakal Impor 7.500 Sapi dari Australia
Bukan Rp 100 Miliar, Gubernur Pramono Tegaskan Pembongkaran Tiang Monorel Rasuna Said hanya Rp 254 Juta
Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob hingga 20 Januari 2026
El Clasico Barcelona vs Real Madrid Siap Digelar di Jakarta, Gubernur Pramono Siap Berikan Dukungan
Sejumlah Warga Asrama Polisi di Mampang Terjebak Banjir Besar, Prioritas Evakuasi
Gubernur Pramono Jawab Tuntutan Buruh soal Subsidi Upah Rp 200 Ribu
Pemprov DKI Tata Kawasan Pasar Baru Hingga Kota Tua pada Pertengahan 2026