Polsek Jagakarsa Berhasil Ungkap Kasus Pencurian dengan Kekerasan
Kapolsek Jagakarsa Kompol Husaima sedang menunjukkan alat bukti kejahatan yang dilakukan tersangka (Foto: Bahaudin Marcopolo)
MerahPutih Kriminal - Satuan reseres kriminal (satreskrim) Polsek Jagakarsa berhasil mengungkap pencurian dengan tindak kekerasan yang terjadi pada Sabtu dini hari (21/2) pukul 02.00 wib di Jalan Jeruk, Jakagarksa, Jakarta Selatan. Dua orang tersangka berinisial RAD (17) dan MI (17) berhasil dibekuk Polsek Jagakarsa.
Kapolsek Jagakarsa Komisaris Polisi (Kompol) Husaima dalam jumpa persnya di Polsek Jagakarsa pada Senin (23/2) menjelaskan kronologi tindakan kejahatan dengan kekerasan dilakukan oleh RAD dan MI. Pada Sabtu malam kedua tersangka sedang mengendarai sepeda motor Honda Vario Hitam No. pol: B 6712 STV dari kawasan Cipete, Jakarta Selatan.
Kedua tersangka kemudian menggunakan motor dan mencari korban. Begitu tiba di Jalan Jeruk, Jagakarsa, Jakarta Selatan, tersangka RAD melihat korban (SR) yang sedang duduk sambil memainkan telepon genggamnya. (Baca: Begal Motor Meningkat karena Opini Masyarakat)
Tersangka RAD kemudian turun dari motor dan berpura-pura menanyakan alamat, kemudian dijawab oleh SR. Tanpa disangka tersangka RAD langsung merampas telepon genggam milik korban.
"Tapi oleh korban tersangka dikejar dan sempat terjatuh. Pada saat terjatuh itulah tersangka mencabut golok dan langsung membacok korban sebanyak dua kali. Hasilnya korban mengalami luka di bagian tangan dan telinga kiri," kata Husaima. (Baca: Lagi, Beredar Pesan Berantai Begal Motor)
Sesaat setalah kejadian berlangsung, Polsek Jagakrasa kemudian membentuk tim dan langsung membekuk kedua orang tersangka.
"Keduanya berhasil ditangkap di Jalan Damai Raya, Cipete Utara, Jakarta Selatan pada Sabtu (21/2) pukul 16.00 wib. Saat ditangkap keduanya sedang asyik main di sebuah warung internet (warnet)," tandas Husaima. (bhd)
Bagikan
Adinda Nurrizki
Berita Terkait
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Wabup Pidie Jaya Hasan Basri Minta Maaf Usai Diduga 'Gampar' Kepala SPPG Program MBG
BGN Laporkan Wakil Bupati Pidie Jaya atas Dugaan Penganiayaan Petugas Program MBG
Wakil Bupati Pidie Jaya Diduga Lakukan Kekeraan ke Pegawai Dapur MBG, BGN Tempuh Jalur Hukum
Dua Tersangka Pencurian Museum Louvre Mengakui Keterlibatan Mereka, tapi hanya Sebagian
Pencurian Museum Louvre, 2 Pencuri Ditangkap saat akan Kabur ke Luar Neger
Aji Mumpung Banget deh, Produsen Lift Manfaatkan Momen Perampokan Museum Louvre Jadi Kampanye Iklan Baru
Museum Louvre Kemalingan, Sistem Keamanan Dipertanyakan
Museum Louvre Dibuka kembali, Ruang Apollo Tetap Tertutup
Museum Louvre Kemalingan, Jaksa Sebut Pencuri Bawa Perhiasan Senilai Rp 1,54 Triliun