Perjalanan KRL Akan Ditambah 15 Persen


Commuter Line (Foto: Twitter @Anggafara)
MerahPutih Megapolitan - PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) akan menambah perjalanan kereta rel listrik (KRL). Penambahan mencapai 15 persen dari jumlah perjalan kereta sebelumnya. Penambahan ini berlaku pada 1 April mendatang. (Baca: Ini Perubahan Tarif Minimum Kartu Commuter Line)
"PT KCJ akan mengoperasikan 872 perjalanan KRL per hari. Jumlah tersebut menambah 15 persen atau 115 perjalanan jika dibandingkan dengan jumlah sebelumna, yakni 757 perjalanan per hari," kata Direktur Utama PT KCJ M Fadli di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat, Rabu (25/3).
Armada terbesar, katanya, masih diperhitungkan bagi lintas Bogor-Depok, Jakarta Kota,/Loop line sebanyak 40 rangkaian kererta dengan total melayani 391 perjalanan kerea api setiap harinya. Dia mengatakan, jumlah KA Loop line akan mencapai 169 perjalanan per hari. Dan penambahan perjalanan Loop Line juga akan dilengkapi dengan KA feeder Manggari-Duri yang mencapai 42 perjalanan per hari.
Lintas Bekasi dilayani 12 rangkaian kereta untuk 153 perjalanan. Lintas Serpong/parung panjang/Maja dilayani 10 rangkaian kereta untuk 148 perjalanan. Dan untuk lintas Tangerang 4 rangkaian kereta melayani 88 perjalanan setiap hari. (Baca: Lima Stasiun Ini Sering Terima Keluhan Tiket Commuter)
PT KCJ juga menjalankan 3 rangkaian kereta nonkomersial (feeder) yang melakukan 92 perjalanan setiap harinya. Rangkaian Feeder ini melayani rute Manggarai-Sudirman-Karet-Tanah Abang-Duri PP dn Kampung Badan-Jakarta Kota PP.
"Sementara waktu keberangkatan kereta paling awal pada pagi hari. Kereta terakhir pada malam hari, akan ada perubahan waktu keberangkatan," katanya. (hur)
Bagikan
Fredy Wansyah
Berita Terkait
Demi Alasan Keamanan, Jembatan Saksi Bisu Kereta Bintaro Dibongkar

36 Kasus Pelecehan Seksual di Kereta Mayoritas Terjadi di KRL, KAI Ancam Blacklist Pelaku Nakal

PT KAI Bongkar Habis Puluhan Bangunan Liar di Jalur Kampung Bandan-Angke, Bisa Bahayakan Perjalanan Kereta

Penumpang KRL Commuterline Solo Makin Naik, Simbol Mobilitas Berkelanjutan

Ratusan Orang Jadi Korban karena Terobos Perlintasan Sebidang, KAI Minta Pengendara ‘Mengalah’ saat Kereta Melintas

Penumpang Kereta Api Jarak Jauh Meroket Saat HUT TNI, Paling Banyak dari Stasiun Gambir

Sepanjang 2025, Layanan Kereta Wisata KAI Tumbuh 92,84%

Ada Perayaan HUT ke-80 TNI di Monas, Penumpang KA Jarak Jauh Diminta Naik di Stasiun Jatinegara

Daftar Lengkap Kereta Ekonomi New Generation, Kini Tempat Duduknya Jadi Lebih Lega

Peringatan HUT ke-80 TNI di Kawasan Monas, KAI Berlakukan Pemberhentian Luar Biasa di Stasiun Jatinegara
