Pantun Riang Gembira dalam Lagu Lenggang Kangkung
Lagu Lenggang Kangkung. (Foto: Screenshot)
MerahPutih Budaya - Betawi atau masyarakat Jakarta juga memiliki lagu daerah. Lagu daerah Jakarta menggunakan bahasa Melayu atau bahasa Betawi. Seperti daerah-daerah lain di nusantara, lagu Betawi juga tenar menjadi lagu daerah nusantara hingga menjadi lagu anak-anak.
Salah satu lagu daerah yang disebut dari Jakarta atau Betawi yaitu berjudul "Lenggang Kangung." Lagu ini tidak diketahui pengarangnya atau anonim. Liriknya dilagukan dengan nada riang gembira.
Lirik lagu "Lenggang Kangkung" berbahasa Melayu. Konon, lagu ini tercipta sejak penjajahan Belanda sebagai lagu sindiran terhadap kehidupan rumah tangga yang tidak harmonis. Yaitu temanya asmara atau kehidupan sosial secara luas. Lagu "Lenggang Kangkung" menceritakan suatu hal yang berlawanan. Misalnya antara senang dan sedih, antara beruntung dan tidak beruntung, dan lain-lain.
Kangkung"Pantun Melayu sangat kental. Liriknya sangat sederhana atau mudah dipahami. Liriknya berciri pantun Melayu. Cangkang pantun yang selalu terulang yaitu "lenggang lenggang kangkung kangkung," kata-kata lainnya atau isi pantun dalam beberapa lagu diganti. Seperti untuk lagu anak-anak, kata "kekasih" bisa bisa diganti "teman."
Lenggang kangkung berarti tidak peduli atau cuek. Dalam soal asmara lenggang kangkung terhadap pasangan akan membawa pertengkaran. Lenggang kangkung menunjuk pada tindakan atau sikap yang seenaknya saja atau acuh tak acuh.
Lirik lagu Lenggang Kangkung;
Lenggang lenggang kangkung kangkung di kebon klapa
Lenggang lenggang kangkung kangkung di kebon kelapa
Nasib sungguh beruntung punya kekasih suka tertawa
Nasib sungguh beruntung punya kekasih suka tertawa
Lenggang lenggang kangkung kangkung dari Semarang
Lenggang lenggang kangkung kangkung dari Semarang
Nasib tidak beruntung punya kekasih direbut orang
Nasib tidak beruntung punya kekasih direbut orang
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Angka Pengangguran Tinggi, DPRD DKI Kritik Kurikulum dan Kualitas Guru di Jakarta
Menilik Jenama asal Negeri Sakura UNIQLO Masuk 100 Best Global Brands 2025
Begini Cara Bikin KPJ dan KLG, Syarat Karyawan Swasta Gratis Naik MRT dan TransJakarta
Aksi Tolak Gelar Pahlawan Soeharto di Depan Gedung Kementerian Kebudayaan Jakarta
Prakiraan BMKG: Sebagian Besar Wilayah Jakarta Diguyur Hujan Kamis, 6 November 2025 Siang Hari
Langit Banten Bakal Ditaburi Garam Biar Jakarta Tidak Dilanda Hujan Ekstrem
DPRD Jakarta Ngaku Belum Diajak Ngomong Soal Rencana Kenaikan Tarif Transjakarta
Momen Presiden Prabowo Subianto Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru
Universitas Paramadina Jalin Kerjasama Program Beasiswa Pendidikan bagi Wartawan
Rapat Paripurna DPR Lantik PAW Anggota DPR Pengganti Gus Alam