Komisi I DPR: Atas Nama Kemanusiaan Indonesia Harus Bantu Pengungsi Rohingya
ANTARA FOTO
MerahPutih Nasional - Ratusan pengungsi Rohingya terdampar di Laut Aceh tepatnya di Desa Meunasah Sagoe, Seuneudon, Aceh Utara, Aceh.
Seperti yang dilansir chanelnewsasia, Ketua Komisi I DPR RI Mahfudz Siddiq, menyatakan, Indonesia tidak bisa mengabaikan nasib para pengungsi Rohingya.
"Atas nama kemanusiaan, pemerintah harus membantu menemukan solusi," kata Mahfudz.
“Yang bisa dilakukan misalnya, memberikan bantuan logistik darurat untuk kapal pengungsi mendekati perairan Indonesia,” tambah politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.
Mahfudz menambahkan, meskipun sejumlah organisasi kemanusiaan siap membantu pemerintah untuk mengatasi masalah ini, pemerintah masih harus berkoordinasi dengan UNHCR untuk meringankan penderitaan para pengungsi.
Sementara negara tetangga seperti Malaysia dan Thailand enggan menampung para pengungsi Rohingya yang terombang ambing di lautan.
"Indonesia bersama-sama dengan Malaysia dan Thailand harus berbicara dan menekan Myanmar untuk mengakhiri diskriminasi politik terhadap Rohingya," kembali ungkap Mahfudz.
BACA JUGA:
Ratusan Muslim Rohingya Terdampar di Laut Aceh
Nasib Pengungsi Muslim Rohingya di Aceh
Pengungsi Rohingya Telantar, Fahri Hamzah Kritik Pemerintahan Jokowi
Terkait Pengungsi Rohingya, SBY: Tak Adil Jika yang Disalahkan Indonesia
Bagikan
Berita Terkait
Ledakan Tabung Oksigen di Meulaboh Aceh, 15 Rumah Rusak 2 Warga Tewas
Ratusan WNI Tejebak di Myanmar, 54 Orang Segera Dibawa Pulang
Dimediasi China, Junta Militer Myanmar dan Pasukan TNLA Sepakat Gencatan Senjata
Konflik di Myanmar Tidak Kunjung Selesai, Para Pemimpin ASEAN Desak Dialog Politik Nasional
75 WNI Berhasil Kabur dari Markas Perusahaan Judol Myanmar, 20 Orang Sukses Menyeberang ke Thailand
DPR Diminta Akomodasi Hukum Syariat Aceh dalam RKUHAP
Junta Militer Myanmar Bombardir Acara Festival Buddha Tewaskan 32 Orang, 50 Luka-Luka
Tingkat Kecuraman Ekstrem, DPR Dorong Pembangunan Terowongan Geurutee Aceh Masuk PSN
Aksi Bobby Nasution Bisa Jadi Benih Perpecahan, DPR Bakal Laporkan ke Mendagri
DPR Semprit Bobby Nasution, Aksinya Setop Truk Pelat Aceh Bisa Picu Ketegangan