Bulan Depan, Kampung Langenastran Adakan Batik and Batok Night

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Jumat, 16 September 2016
Bulan Depan, Kampung Langenastran Adakan Batik and Batok Night
Kampung Wisata Langenastran (Foto: MP/Fredy WP)

MerahPutih Wisata - Pengelola Kampung Wisata Langenastran akan mengadakan even besar bertajuk "Batik and Batok Night". Rencananya, even tersebut diadakan pada 15 Oktober 2016, di Kampung Wisata Langenastran, Keraton, Kota Yogyakarta.

"Kegiatan ini merupakan yang pertama diadakan menyusul pendeklarasian Langenastran sebagai Kampung Wisata Budaya Yogyakarta itu pada awal September lalu. Kami mengangkat tema Batik & Batok Night, yakni busana dan kuliner," kata salah satu pendeklarasi Kampung Wisata Langenastran, Y Sri Susilo, di Yogyakarta, kemarin, Kamis (15/9).

Batik and Batok Night akan mengangkat segala jenis batik yang ada di Langenastran. Selain itu, kuliner tradisional juga menjadi bagian utama dalam even ini.

Gelaran budaya yang ditargetkan menjadi daya tarik wisatawan ini akan dilakukan secara rutin dengan tema yang berbeda. "Kegiatan ini akan diselenggarakan setiap bulan di wilayah Kampung Langenastran yang tempatnya meliputi Langenastran Lor, Langenastran Kidul, Langenarjan Lor, Langenarjan Kidul dan Langen Suryo,” paparnya. (Fre)

BACA JUGA:

  1. Idul Adha, Keraton Ngayogyakarta Gelar Gerebeg Besar
  2. Sering ke Yogyakarta, Alasan Dude Herlino Buka Bisnis Oleh-Oleh
  3. Warga Rebutan Peluru Senpi dalam Gerebeg Besar Yogyakarta
  4. 7 Gunungan Gerebeg Besar Keraton Jadi Bahan Rebutan Warga Yogyakarta
  5. Dude Herlino Buka Bisnis Kuliner di Yogyakarta
#Kampung Wisata Langenastran #Yogyakarta #Wisata Yogyakarta
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan