Apple Contek Desain HTC

Fadhli Fadhli - Jumat, 23 Oktober 2015
Apple Contek Desain HTC
Apple iPhone 6 & HTC One A9. (Foto: BGR)

MerahPutih Teknologi - Belum lama ini HTC menyatakan bahwa desain iPhone 6 dan 6s milik Apple telah meniru desain HTC One A9. Sebelumnya orang menuduh HTC lah yang mencontek Apple.

Untuk memperkuat anggapannya, HTC menunjukan beberapa ponsel terdahulunya, termasuk One M7 dan M8 yang memiliki desain hampir sama dengan One A9.

Menurut BGR, HTC berpendapat bahwa One M7 dan M8 bahkan sudah dirilis jauh sebelum iPhone 6 direncanakan.

Jack Tong, presiden HTC mengatakan, “Kami tidak menyalin. Kami membuat ponsel unibody berbahan logam sejak 2013,” katanya. “Apple lah tiruan kami dalam hal desain antena di bagian belakang.”

Jika diperhatikan, Jack memang benar. Sejak lama HTC menggunakan desain unibody dengan garis antena di bagian belakang ponsel. Sementara Apple baru menggunakannya pada iPhone 6.

Hingga kini Apple belum memberikan tanggapan apa pun tentang masalah ini. Jika semakin parah, bisa saja kasus ini menjadi babak baru pertikaian Apple dengan pesainggnya, seperti Apple dengan Samsung.

 

BACA JUGA:

  1. Resmi Rilis, BlackBerry Priv Dibanderol Rp 10 Juta
  2. Nike Mag Segera Rilis
  3. Facebook akan Perluas Fungsi Pencariannya
  4. Aplikasi Facebook Kuras Baterai iPhone
  5. Google Desain Ulang Play Store
#Apple #HTC
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan