Analisa: Pamor Apple Menurun
Foto: Istimewa
MerahPutih Teknologi - Kamis (7/5) comScore memastikan bahwa Android memiliki pangsa pasar terbesar di antara semua platform mobile. Mereka menguasai 52,4 persen pasar, sementara Apple hanya memegang 42,6 persen pasar. Ini lah momen di mana pamor Apple menurun.
Faktanya adalah bahwa Apple tidak memiliki model bisnis yang disukai mayoritas pengguna ponsel. Tidak peduli seberapa baik platform atau seberapa banyak fitur yang mereka tambahkan di iPhone, faktanya adalah bahwa pengguna pada umumnya ingin pilihan.
comScore mengatakan bahwa 51% dari ratusan juta orang kini tidak mau membayar untuk hal yang sama. Dimana pun anda membeli, iPhone hanya memiliki satu bentuk dan fitur yang sama. Berbeda dengan perangkat Android yang memiliki berbagai opsi, mulai dari harga, bentuk, dan Fitur.
Kebebasan dalam berekspresi juga kerap diaplikasikan pengguna pada ponselnya. Bukan sekedar tampilan fisik yang kerap dimodifikasi, namun juga tampilan dalam fitur ponselnya, ini lah yang tidak pernah diberikan Apple untuk penggunanya,yaitu kebebasan.
Dengan hanya memberikan bentuk, fitur, dan harga yang sama di mana pun sama saja Apple menggeneralisasikan penggunanya. Apple seperti menyeragamkan semua orang, sama saja dengan mengatur. Sekarang siapa yang ingin diatur? Anda membayar mahal untuk diatur, itu adalah hal komyol.
Android menyajikan berbagai pilihan, mulai dari merek hingga kemudahan untuk memodifikasi sistem operasi. Keleluasaan dan fleksibilitas ini lah yang nampaknya sekarang menjadi tren di masyarakat. Terbukti bahwa strategi Google untuk mengambil hati masyarakat sejak dulu perlahan membuahkan hasil yang manis.
Baca juga:
Dodocase Bagikan Google Cardboard Gratis
PC Mini Desktop Masih Miliki Banyak Peminat
Bagikan
Berita Terkait
iPhone 11 vs iPhone XR: Mana yang Masih Layak Dibeli di 2025?
Desain iPhone Air 2 Bocor! Pakai Kamera Ganda dan Diperkirakan Rilis 2026
iPad Pro M5 Lolos TKDN, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya
iPhone 20 Dikabarkan Pakai Tombol Solid-State, Akhiri Era Tombol Mekanis
Apple Bakal Rilis iPhone 20 pada 2027, ini Bocoran Model Lain yang Diprediksi Hadir
iPhone 18 Bakal Punya RAM 12GB, Fitur Apple Intelligence Jadi Lebih Banyak!
Apple Enggak Bakal Rilis iPhone 19, Siap-siap Diganti dengan Model ini
iPhone Air Kurang Laku di Pasaran, Apple Siapkan Model 'Flip' Tahun Depan
DxOMark Sebut iPhone 17 Pro Punya Kamera Selfie Terbaik, Kalahkan Google dan Honor
10 Smartphone Terbaru 2025 di Indonesia, Pilihan Terbaik untuk Semua Budget