DALAM menentukan pasangan, setiap orang tentu memiliki kriteria tertentu yang ia harapkan ada di pasangannya. Ada yang menyukai sosok romantis, cerdas, perhatian dan humoris. Namun di antara semua itu, sosok humoris adalah kriteria yang paling banyak didambakan.
Sisi humor dalam diri pasangan dapat membuat hidup terasa lebih berwarna dan membuat hubungan semakin hangat. Jika kamu salah satu orang yang menginginkan pasangan humoris, ada empat zodiak yang bisa menjadi kandidat terkuat untukmu:
Baca Juga:
1. Gemini

Gemini memiliki reputasi yang baik dalam hal menciptakan lelucon. Sebagai zodiak dengan kemampuan komunikasi baik, mereka piawai mengolah kata. Kemampuan adaptasi yang mereka miliki juga memungkinkan mereka untuk menyesuaikan diri dengan siapapun. Gemini juga dikenal sebagai individu ekstrovert yang senang bercanda. Mereka tak takut memperlihatkan keterampilan komedinya yang alami pada setiap orang.
2. Virgo

Virgo mungkin tidak terlalu senang nongkrong. Tetapi jika kamu dekat dengan mereka, kamu akan melihat sisi jenakanya. Sebagai seorang observer, mereka mampu menjadikan setiap kejadian di sekitarnya menjadi sebuah humor. Seperti Gemini, Virgo juga dianugerahi kemampuan komunikasi yang baik. Namun, mereka hanya memperlihatkan dua bakat alaminya; humor dan komunikasi pada orang-orang terdekatnya saja.
Baca Juga:
3. Scorpio

Sebagai sosok yang misterius, Scorpio selalu siap menghadirkan kejutan-kejutan untuk pasangannya. Salah satunya adala selera humor mereka. Namun jangan kaget. Selera humor yang dimiliki oleh Scorpio sedikit berbahaya. Mereka lebih menyukai humor yang yang gelap dan sarkastik. Meskipun terasa "menampar", lelucon yang mereka tampilkan benar-benar lucu jika kamu memikirkannya dengan benar.
4. Sagitarius

Tak usah diragukan lagi! Sagitarius adalah badut kelas. Zodiak yang dikenal periang ini suka membuat semua orang tertawa. Mereka selalu bisa menghidupkan suasana, tak peduli berapa banyak orang yang ada disekitarnya. Humor si pemanah ini bisa sedikit mengejutkan. Itu karena meskipun konyol, mereka adalah orang yang lugas. Mereka akan mengatakan apapun yang mereka anggap lucu dan akan tertawa. (avia)
Baca Juga:
Zodiak dengan Kisah Asmara Paling Awet di Tahun 2020