Yusril Ihza Mahendra Ramaikan Bursa Capres-Cawapres Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra. (ANTARA/HO-Dok Pribadi)

MerahPutih.com - Yusril Ihza Mahendra meramaikan bursa calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Pasalnya, mantan Menteri Menteri Sekretaris Negara ini diusung Partai Bulan Bintang (PBB).

"Jadi saat rakornas kemarin itu semua yang hadir menginginkan Pak Yusril dicalonkan Partai Bulan Bintang sebagai capres ataupun cawapres. Jadi Partai Bulan Bintang sepakat dalam satu komando mencalonkan Pak Yusril maju capres-cawapres," ujar Wakil Ketua Umum PBB, Dwianto Ananias di Jakarta, Jumat (20/1).

Baca Juga

Jokowi Siap Dukung Yusril Jadi Capres 2024

Dwianto sadar untuk bisa mengusung Yusril di Pilpres 2024, partainya harus berkoalisi agar dapat dapat memenuhi persyaratan ambang batas 20 persen.

"Soal koalisi, itulah komunikasi politik yang sedang dibangun itu ke mana nanti, karena kami kan enggak bisa calonkan sendiri, jadi perlu koalisi," ujarnya pula.

Ia pun menyebut saat ini Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Afriansyah Noor sedang menjajaki komunikasi dengan Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto untuk membahas kemungkinan koalisi.

"Itu komunikasi politik kan dibangun, dengan sesama Sekjen, Mas Hasto sama Sekjen kita (Afriansyah)," ujarnya

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Bulan Bintang (PBB) Dwianto Ananias (paling kiri) dalam acara diskusi bertajuk "Figur Pemimpin Partai Peluang Capres 2024", di Jakarta, Jumat (20/1/2023). ANTARA/Melalusa Susthira K
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Bulan Bintang (PBB) Dwianto Ananias (paling kiri) dalam acara diskusi bertajuk "Figur Pemimpin Partai Peluang Capres 2024", di Jakarta, Jumat (20/1/2023). ANTARA/Melalusa Susthira K

Terkait hasilnya, Dwianto mengatakan PBB masih akan menunggu keputusan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Ya mudah-mudahan ini semua kan bagaimana Ibu Mega, kita tunggu nanti respons dari PDIP, tapi komunikasi sudah dibangun dari sekarang," ujarnya lagi.

Di luar PDIP, Dwianto mengatakan PBB belum menjalin komunikasi dengan partai politik (parpo) lain terkait kemungkinan koalisi.

"Kami belum ada komunikasi dengan yang lain," ujarnya.

Baca Juga

Yusril Sebut Putusan MK Soal Presidential Threshold Merupakan Tragedi Demokrasi

Ia menyinggung pula dukungan yang diberikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat acara Rakornas PBB apabila Yusril maju sebagai capres atau cawapres pada Pilpres 2024 sebagai modalitas kuat bagi partainya.

"Sinyal dari Presiden itu saya kira sinyal yang bagus juga, karena Presiden melihat kualitas dan kemampuan Pak Yusril," katanya lagi.

Menurutnya, dengan pengalaman Yusril yang pernah tiga kali menjabat sebagai menteri serta memiliki kompetensi kepakaran dalam hukum tata negara yang baik, maka kapabilitasnya tidak perlu diragukan lagi untuk membawa pemerintahan Indonesia yang lebih baik ke depannya.

"Sayang kalau orang seperti beliau itu tidak memberikan kontribusi dalam pemerintahan ini," pungkasnya.

Sebelumnya, Rabu (11/1), Presiden Jokowi menyatakan siap memberikan dukungan apabila Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra maju sebagai calon presiden atau wakil presiden pada Pemilu 2024.

"Kalau menyimak apa yang disampaikan Prof Yusril tadi dengan pengalaman beliau yang sangat panjang, saya mendukung lho, kalau Prof Yusril pada 2024 nanti dicalonkan jadi presiden atau wakil presiden," kata Jokowi saat menghadiri Pembukaan Rapat Koordinasi Nasional dan Musyawarah Dewan Partai PBB di Jakarta. (*)

Baca Juga

Pendapat Yusril Ihza Mahendra Terkait Pembentukan Perppu Cipta Kerja

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
PDIP Dorong Bamus DPRD Gelar Agenda Interpelasi Formula E Pekan Depan
Indonesia
PDIP Dorong Bamus DPRD Gelar Agenda Interpelasi Formula E Pekan Depan

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI, Gembong Warsono mengatakan partainya akan mendorong badan musyawarah (Bamus) untuk menjadwalkan rapat paripurna interpelasi tersebut segera digelar.

Ngunduh Mantu Kaesang-Erina, Ribuan Warga Padati Loji Gandrung
Indonesia
Ngunduh Mantu Kaesang-Erina, Ribuan Warga Padati Loji Gandrung

Acara kirab pengantin sendiri dimulai pukul 07.15 WIB. Untuk tradisi ngunduh mantu meliputi adat gepyokan, minum air zamzam, sungkeman, tumpak punjen, nyebar udik-udik.

Cuaca Jakarta Cerah Sepanjang Pagi, Hujan pada Siang Hari
Indonesia
Cuaca Jakarta Cerah Sepanjang Pagi, Hujan pada Siang Hari

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, cuaca di sebagian wilayah DKI Jakarta diguyur hujan pada Senin (12/9).

NasDem Apresiasi Keberanian Anies Siap Nyapres 2024
Indonesia
NasDem Apresiasi Keberanian Anies Siap Nyapres 2024

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan siap maju sebagai calon presiden (capres) 2024.

Cek Fisik Kendaraan Gratis, Polda Metro Pastikan Pecat Petugas Pungli
Indonesia
Cek Fisik Kendaraan Gratis, Polda Metro Pastikan Pecat Petugas Pungli

Komika Soleh Solihun menjadi korban pungli Rp 30 ribu saat memperpanjang STNK motor lima tahunan di Samsat Jakarta Selatan.

Korlantas Polri: Tren Mudik 2022 Mulai Maghrib Hingga Malam
Indonesia
Korlantas Polri: Tren Mudik 2022 Mulai Maghrib Hingga Malam

Firman berujar, mulanya kebijakan one way dijadwalkan mulai 17.00 WIB hingga 24.00 WIB. Namun saat ini kata dia akan kembali diperpanjang hingga 08.00 WIB. Sebab, masyarakat cenderung mulai mudik pada rentang waktu maghrib hingga malam.

Presiden Filipina Ingin Lihat Produk Asli Indonesia, Jokowi Ajak Jalan ke Sarinah
Indonesia
Presiden Filipina Ingin Lihat Produk Asli Indonesia, Jokowi Ajak Jalan ke Sarinah

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dengan antusias mengajak Presiden Ferdinand Romualdez Marcos Jr dan Ibu Negara Filipina Louise Araneta Marcos melihat produk-produk asli Indonesia.

KPK Dalami Aliran Suap Hakim Agung Lewat Sekretaris MA Hasan Hasbi
Indonesia
KPK Dalami Aliran Suap Hakim Agung Lewat Sekretaris MA Hasan Hasbi

Hasbi diperiksa sebagai saksi kasus dugaan suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung (MA) yang menjerat hakim Gazalba Saleh Cs.

BMKG Prakirakan Jaksel dan Jaktim Hujan Disertai Angin Kencang pada Sore Hari
Indonesia
BMKG Prakirakan Jaksel dan Jaktim Hujan Disertai Angin Kencang pada Sore Hari

Masyarakat yang bermukim di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan diminta untuk waspada potensi hujan deras disertai angin kencang pada Kamis (9/2) petang.

Jokowi Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang
Indonesia
Jokowi Resmikan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang

Presiden Jokowi melakukan Kunjungan kerja selama dua hari di Provinsi Riau.