Yuk Pilih Logo IKN Nusantara, Hadiahnya Motor Listrik Dari Jokowi Logo IKN Nusantara. (Foto: IKN.go.id)

MerahPutih.com - Seluruh anggota masyarakat Indonesia diminta terlibat atau berkontribusi kepada Ibu Kota negara baru, salah satunya dengan cara memilih logo yang paling sesuai untuk Ibu Kota Nusantara.

Pemilihan logo Ibu Kota Nusantara diselenggarakan secara terbuka. Dalam sayembara pembuatan desain logo baru ini Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) bekerja sama dengan Asosiasi Desainer Grafis Indonesia (ADGI) dan Bank Negara Indonesia (BNI).

Baca Juga:

2/3 Lahan Untuk Pembangunan IKN Berupa Hutan Tropis

Pada tahap pertama masuk sekitar 500 desainer dari seluruh Indonesia yang berpartisipasi dalam ajang ini. Dari sekitar 500 desainer yang berminat, para ahli yang tergabung datam kepengurusan ADGI kemudian memilih 10 desainer yang menjadi finalis dan berhak membuat desain logo baru Ibu Kota Nusantara.

Seleksi tahap awal adalah dengan cara open call ke seluruh member ADGI kemudian dikurasi lewat portofolio yang mereka ajukan.

Dengan kriteria yang wajib, antara lain berprofesi sebagai desainer grafis profesional minimal 10 tahun dan berpengalaman dalam mengerjakan proyek identitas visual.

Melalui penyaringan berdasarkan syarat-syarat di atas oleh para dewan kurator ADGI maka terpilihlah 10 desainer finalis.

Selanjutnya 10 karya logo finalis tersebut diajukan oleh OIKN kepada Presiden RI untuk dipilih 5 logo yang diumumkan ke masyarakat.

Setelah diumumkan secara terbuka, masyarakat kemudian dilibatkan untuk memilih desain logo mana yang akan menjadi logo terbaik.

Logo dengan jumlah pemilih terbanyak akan ditetapkan sebagai logo resmi Ibu Kota Nusantara.

Presiden Joko Widodo mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam memilih logo Ibu Kota Nusantara yang berhadiah motor listrik bagi 10 orang pemenang.

Ajakan tersebut disampaikan melalui unggahan di akun Instagram @jokowi yang dipantau di Jakarta, Rabu malam.

Dalam akun Instagram @jokowi itu diunggah video penjelasan tentang IKN. Selanjutnya dalam deskripsi unggahannya tertulis ajakan memilih logo IKN.

"Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah bagian dari Visi Indonesia Emas 2045 yang akan menjadi pusat perkembangan inovasi dan pertumbuhan ekonomi baru di Indonesia," ujar Jokowi sebagaimana deskripsi unggahan tersebut.

Jokowi mengatakan seluruh masyarakat Indonesia dapat mengambil bagian dalam pembangunan Ibu Kota #NusantaraKita dengan ikut memilih salah satu dari 5 logo untuk Ibu Kota Nusantara.

"Jadilah bagian dari sejarah Indonesia. Mari memilih logo terbaik IKN di https://ikn.go.id/pilihlogonusantara pada 4 April s/d 20 Mei 2023," kata Jokowi.

Menurut Presiden, pemenangnya lomba pemilihan logo akan diumumkan secara langsung olehnya pada akhir waktu pemilihan.

Rencananya logo pilihan rakyat Indonesia terbanyak akan diumumkan langsung oleh Presiden Joko Widodo pada akhir Mei 2023 di Ibu Kota Nusantara.

Desainer yang karya logonya terpilih dengan Suara terbanyak dan ditetapkan sebagai logo resmi Ibu Kota Nusantara akan mendapatkan hadiah sebesar 185 Juta Rupiah.

Ketua Umum ADGI Ritchie Ned Hansel mengatakan cukup terkejut dengan antusias dari para desainer untuk berpartisipasi dalam sayembara pembuatan logo Ibu Kota Nusantara ini.

Masyarakat dapat memilih logo tersebut melalui tautan www.ikn.go.id/pilihlogonusantara, mulai 4 April hingga 20 Mei 2023.

Baca Juga:

Fasilitas Buat ASN di IKN Dipastikan Rampung Sebelum Pindah

LAINNYA DARI MERAH PUTIH
Muhammadiyah Tawarkan Dua Alternatif Sistem Pemilu Atasi Kanibalisme Politik
Indonesia
Muhammadiyah Tawarkan Dua Alternatif Sistem Pemilu Atasi Kanibalisme Politik

Muhammadiyah menawarkan dua opsi sistem pemilu alternatif.

 Dinsos Jabar Temukan Upaya Penimbunan Bantuan Gempa Cianjur
Indonesia
Dinsos Jabar Temukan Upaya Penimbunan Bantuan Gempa Cianjur

Ada sebagian masyarakat yang menolak tenda pengungsian dilokalisir dan memilih mendirikan tenda mandiri di sawah atau kebun dan juga menolak diberi bantuan.

Kapolri Ungkap Ada Kelompok Berupaya Hambat Kemajuan di Papua
Indonesia
Kapolri Ungkap Ada Kelompok Berupaya Hambat Kemajuan di Papua

Pembangunan di Papua kini jadi fokus pemerintah untuk meningkatkan kesehjateraan masyarakat di Bumi Cenderawasih itu.

Menko PMK Puji 3 Sosok CdM Kontingen Indonesia
Indonesia
Menko PMK Puji 3 Sosok CdM Kontingen Indonesia

"Ini dipercayakan pada orang yang hebat, yang memiliki gairah, passion, syahwat di bidang olahraga yang akan menjadi tanggung jawabnya," jelas Menko Muhadjir

Hasil Survei LSI: Prabowo 52% vs Ganjar 41,6%
Indonesia
Hasil Survei LSI: Prabowo 52% vs Ganjar 41,6%

Hal ini diungkapkan oleh survei LSI Denny JA yang dirilis Senin (31/7). Elektabilitas Prabowo tercatat sebesar 52% sementara elektabilitas Ganjar sebesar 41.6%.

IDI Cianjur Kerahkan 200 Dokter untuk Tangani Korban Gempa
Indonesia
IDI Cianjur Kerahkan 200 Dokter untuk Tangani Korban Gempa

Ketua IDI cabang Cianjur, Ronny Hadyanto menyampaikan bahwa IDI Cianjur mengerahkan seluruh dokter anggotanya atau yang nertugasi di wilayah Cianjur untuk turun menangani para korban gempa.

Harga Barang Naik, Emak-emak Demokrat Diberikan Pelatihan Kelola Keuangan
Indonesia
Harga Barang Naik, Emak-emak Demokrat Diberikan Pelatihan Kelola Keuangan

Ibas menegaskan adanya ketidakpastian ekonomi yang mengancam juga perlu diantisipasi secara bijak, cermat, dan kolaboratif.

Rafael Alun Trisambodo Segera Disidang di Pengadilan Tipikor
Indonesia
Rafael Alun Trisambodo Segera Disidang di Pengadilan Tipikor

Mantan pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo akan didakwa atas penerimaan gratifikasi serta tindak pidana pencucian uang (TPPU) sekitar Rp 111 miliar.

Megawati Dorong Penggunaan Teknologi Kelola Ekosistem Laut
Indonesia
Megawati Dorong Penggunaan Teknologi Kelola Ekosistem Laut

Sebab, kata Megawati, Indonesia bisa melihat beragam potensi kelautan demi penguatan infrastruktur ekonomi biru, pengembangan energi terbarukan dan pangan, dengan menggunakan konsep teknologi tersebut

Dharma Wanita PAM Jaya Pecahkan Rekor MURI
Indonesia
Dharma Wanita PAM Jaya Pecahkan Rekor MURI

Dharma Wanita PAM Jaya pecahkan rekor MURI, untuk "Donor Darah Secara Seri oleh Perempuan Anggota Komunitas Terbanyak".